Ini Penjelasan Sandiaga Soal Pembangunan Infrastruktur Tanpa Utang
Calon Wakil Presiden Sandiaga Salahuddin Uno menyebut pembangunan infrastruktur tanpa utang sangat memungkinkan. Sandi mengaku pernah menjalankannya dengan membangun beberapa proyek besar tanpa membebani uang rakyat.
Calon Wakil Presiden Sandiaga Salahuddin Uno menyebut pembangunan infrastruktur tanpa utang sangat memungkinkan. Sandi mengaku pernah menjalankannya dengan membangun beberapa proyek besar tanpa membebani uang rakyat.
Sandi menjelaskan, cara membangun infrastruktur tanpa utang dengan mengandalkan sektor kemitraan dengan swasta atau lewat penganggaran dengan dana jangka panjang.
-
Di mana Sandiaga Uno kuliah dulu? Beginilah potret lawas Sandiaga Uno saat masih mengenyam pendidikan di Amerika.
-
Kapan Sandiaga Uno menyampaikan pesan ini kepada para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Apa yang dibahas Anies Baswedan dan Sandiaga Uno? Menarik ya karena waktu kami sempat bermitra didukung partai Gerindra dan PKS saat itu, kita pernah berdiskusi tentang mendirikan partai,
-
Apa pesan Sandiaga Uno untuk para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Kenapa Sandiaga Uno menekankan pentingnya pembenahan biaya hidup masyarakat di Jakarta? Dia mengatakan saat ini biaya hidup masyarakat di Jakarta ini semakin mahal, mulai dari biaya kesehatan, biaya pendidikan, biaya transportasi, maupun juga biaya belanja sehari-hari harga-harga pangan. "Biasanya kan pemikirannya itu mengatasi banjir dan kemacetan. Tapi yang jangan sampai terlupakan adalah bagaimana biaya hidup masyarakat," kata Sandiaga Uno di Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (6/9).
-
Siapa yang menurut Sandiaga Uno paling berperan dalam menciptakan lapangan kerja di Jakarta? Menurut dia hal itu perlu disiapkan karena Jakarta sudah tidak lagi menjadi ibu kota. "Dan itu harusnya adalah pemberdayaan UMKM. Karena UMKM itu menciptakan 97 persen lapangan kerja kita," katanya, seperti dilansir dari Antara.
"Saya pernah turut (investasi) membangun infrastruktur jalan tol Cipali 116km, tidak memakai uang negara dan membebani utang untuk negara dan BUMN," kata Sandi lewat keterangan persnya, Selasa (11/12).
Menurut mantan wakil gubernur DKI ini, kunci membangun infrastruktur tanpa membebani uang rakyat dengan melibatkan dunia usaha dan swasta.
Serta bukan cuma mengandalkan BUMN lewat dana APBN atau APBD.
Di samping dana swasta murni, kata Sandi, pemerintah juga dapat mendorong penguatan kemitraan antara pemerintah dengan swasta dalam skema PPP atau public private partnership.
Dia melanjutkan, Skema PPP atau Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) sudah ada dasar hukumnya. Namun saat ini belum maksimal dalam mengimplementasikannya.
"Proyek-proyek insfrastruktur dengan skema PPP belum dioptimalkan sehingga banyak yang terlambat diputuskan," kata Sandi.
"Skema ini biasa didanai dengan system availability payment atau concession. Untuk memastikan tata kelola yang baik, good governance, skema ini juga bisa dilakukan dengan pola solicited atau unsolicited," pungkasnya.
Baca juga:
Prabowo-Sandi Klaim Bisa Bangun Infrastruktur Tanpa Utang, Ini Respons Pemerintah
Tanggapan Kubu Jokowi soal Ide Sandi Bangun Infrastruktur Tanpa Utang
Prabowo Ingin Bangun Infrastruktur Tanpa Utang, Ini Kata Sri Mulyani
Darmin Soal Penembakan Pekerja di Papua : Insiden Ini Tak Akan Surutkan Pembangunan
Jokowi: Selama 4 Tahun ini, Setiap Rupiah APBN Digunakan Untuk Kepentingan Rakyat