Jelang Pencoblosan, Pemerintah Imbau Masyarakat Percaya KPU & Bawaslu
Menyambut hari pencoblosan tersebut, pemerintah mengimbau agar seluruh masyarakat Indonesia memberikan kepercayaan kepada penyelenggara Pemilu, yakni Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dalam menjalankan tugas.
Pemilihan presiden dan pemilihan legislatif akan dilaksanakan secara serentak besok. Menyambut hari pencoblosan tersebut, pemerintah mengimbau agar seluruh masyarakat Indonesia memberikan kepercayaan kepada penyelenggara Pemilu, yakni Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dalam menjalankan tugas.
"Kita yakin bahwa beliau-beliau (penyelenggara Pemilu) memiliki pengalaman bekerja yang sangat panjang dan demokratisasi di Indonesia telah berjalan dengan baik. Untuk itu, sekali lagi kita berikan kepercayaan sepenuhnya kepada KPU dan Bawaslu," kata Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (16/4).
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Kapan pemilu 2019 dilaksanakan? Pemilu 2019 merupakan pemilihan umum di Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019.
-
Apa saja yang dipilih dalam Pemilu 2019? Pada tanggal 17 April 2019, Indonesia menyelenggarakan Pemilu Serentak yang merupakan pemilihan presiden, wakil presiden, anggota DPR, DPD, dan DPRD secara bersamaan.
-
Apa yang menjadi fokus utama Pemilu 2019? Pemilu 2019 ini menjadi salah satu pemilu tersukses dalam sejarah Indonesia.Pemilu ini memiliki tingkat partisipasi pemilih yang sangat tinggi. Joko Widodo dan Ma'ruf Amin berhasil memenangkan pemilu.
-
Partai apa yang menang di Pemilu 2019? Partai Pemenang Pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase suara sebesar 19.33% atau 27,05 juta suara dan berhasil memperoleh 128 kursi parpol.
Mantan Panglima TNI ini mengajak masyarakat Indonesia menyambut pesta demokrasi dengan bahagia dan gembira. Sejatinya, kata dia, pesta demokrasi dinikmati dengan cara-cara yang menyenangkan. Salah satu caranya, datang ke tempat pemungutan suara (TPS) berbondong-bondong tanpa merasa tertekan.
"Karena namanya juga pesta demokrasi, untuk itu maka dari kita semuanya harus menikmati dengan baik," ujar dia.
Moeldoko juga meminta semua pihak untuk menjaga tata tertib Pemilu. Dia mengingatkan agar tidak ada pihak yang melakukan tekanan, intimidasi dan tindakan serupa.
"Kita semuanya harus menghormati situasi ini dengan sebaik-baiknya. Sekali lagi tidak ada perilaku-perilaku yang pada akhirnya merusak demokrasi," tegasnya.
Moeldoko memastikan TNI dan Polri akan mengamankan jalannya Pemilu 2019. TNI dan Polri juga akan menjaga stabilitas keamanan di seluruh Tanah Air selama proses pencoblosan berlangsung.
"Untuk itu, sekali lagi tidak ada satupun masyarakat Indonesia yang takut untuk menjalankan atau mengikuti pesta demokrasi ini," pungkasnya.
Baca juga:
Masih Bingung Pilih Calon Presiden, Coba Ikutan Kuis ini
Bawaslu Usut Dugaan Caleg PPP dan PKB Bagi-Bagi Duit di Makassar
Gairah Warga Rela Mudik ke Kampung Halaman Demi Salurkan Hak Suara Pemilu
Belasan Kotak Suara di Sukoharjo Rusak Parah Terkena Hujan saat Dikirim
Kampanye di Tempat Ibadah, Caleg Partai Gerindra Jadi Tersangka
Caleg Golkar Sragen Tewas Misterius, Keluarga Minta Polisi Usut Tuntas