Jelang pilpres, massa demo 'serang Megawati' di KPK
Akibat demo ini, Jalan Rasuna Said sempat macet. Polisi mengalihkan kendaraan di jalur cepat.
Siang ini, puluhan orang berdemo di depan Gedung KPK Jalan Rasuna Said Jakarta. Massa yang tergabung dalam Gerakan Hidupkan Masyarakat Sejahtera itu menuntut kepada KPK agar kasus korupsi BLBI segera diselesaikan.
"Kasus BLBI merupakan sebuah kejahatan pornografi keuangan negara yang memaksa rakyat miskin untuk memberikan subsidi kepada para bankir-bankir kaya pemegang obligasi rekap turunan dari kasus BLBI," demikian bunyi rilis yang mereka sebarkan saat demo, Senin (12/5).
Berdasarkan pantauan merdeka.com, demo tersebut memblokir jalur lambat Jalan Rasuna Said. Mereka mendirikan sebuah panggung berukuran sekitar 2x3 meter persegi. Orator meneriaki KPK untuk segera mengusut kasus yang terjadi pada era kepemimpinan Presiden Megawati Soekarnoputri itu.
Massa juga diajak menyanyikan lagu untuk sindiran para koruptor. Sebuah band yang dilengkapi sound system menjadikan suara mereka dan nanyiannya terdengar sampai dalam gedung.
Akibat demo ini, Jalan Rasuna Said sempat macet. Polisi mengalihkan kendaraan di jalur cepat.
Diketahui, KPK telah melakukan penyelidikan terkait kasus BLBI ini. Sejumlah pihak, seperti Kwik Kian Gie, dan Laksaman Sukardi pernah dipanggil KPK untuk dimintai keterangan.
Baca juga:
Ini syarat agar SBY bisa diterima kembali Megawati
PKS sindir PDIP tak pernah ungkit HAM saat Prabowo cawapres Mega
Hendropriyono: Bagi saya Megawati adalah presiden terus
Hadir di acara Hendropriyono, Wiranto dan Mega duduk satu meja
Jokowi-Mega naik mobil B 1 PDI hadiri pengukuhan eks Kepala BIN
-
Mengapa Prabowo dan SBY ingin bertemu Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
-
Siapa yang memuji kemampuan Megawati di lapangan? Bahkan, pelatih dari tim lawan mengakui betapa sulitnya menghadapi Megawati.
-
Apa yang ingin dilakukan Prabowo dan SBY terhadap Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
-
Mengapa Megawati mendukung hak angket Pemilu? Ketua Tim Demokrasi Keadilan (TDK) Ganjar-Mahfud, Todung Mulya Lubis mengatakan, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mendukung hak angket untuk menyelidiki dugaan kecurangan dalam proses Pemilu 2024.
-
Siapa pacar Megawati Hangestri? Dalam unggahannya itu, ia menandai akun bernama Dio Novandra yang merupakan kekasihnya.
-
Kenapa pertemuan Prabowo dan Megawati dilakukan sebelum pelantikan? Menurut Muzani baik Prabowo maupun Megawati saling menghormati. Bahkan, kata dia, Megawati menyampaikan salam kepada Prabowo dan juga sebaliknya, Prabowo menitipkan salam hormat untuk Megawati.