Jokowi: Media Sosial Riuh Pilkada, Saya Lihat yang Ramai Soal si Tukang Kayu
Jokowi melihat yang tetap dibicarakan netizen adalah soal tukang kayu, padahal sedang ramai mengenai Pilkada.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyoroti media sosial yang belakangan ramai mengenai Pilkada. Lebih dari itu, dia melihat yang tetap dibicarakan netizen adalah soal tukang kayu.
"Belakangan di media sosial sedang riuh ramai terkait pilkada. setelah saya lihat, yang ramai tetap soal si tukang kayu, kalau sering buka media sosial, tau tukang kayu siapa," kata Jokowi di Penutupan Munas Golkar, JCC, Senayan, Jakarta, Rabu (21/8).
Jokowi lantas mengungkit putusan MK mengenai Pilkada yang kini ramai diperbincangkan karena dianggap ditentang oleh Baleg DPR. Namun, di tengah polemik itu tetap saja tukang kayu menjadi pembicaraan.
"Padahal kita tahu semua yang buat keputusan MK, wilayah yudikatif. yang saat ini sedang dirapatkan di DPR legislatif, tetapi yang dibicarakan si tukang kayu, ya tidak apa-apa warna warni demokrasi," ujarnya.
Kepala negara menegaskan, dirinya sangat menghormati lembaga legislatif dan yudikatif. Jokowi menghormati keputusan dari masing-masing lembaga.
"Sebagai lembaga eksekutif, saya berada di sana, sebagai presiden, saya sangat hormati lembaga yudikatif, legislatif, hormati kewenangan dan keputusan masing-masing, mari hormati, beri kepercayaan pihak yang memiliki kewenangan," pungkasnya.