Jokowi telepon Risma, minta tidak mundur dari wali kota Surabaya
Jokowi meminta Risma untuk menghadapi masalah yang ada.
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengaku telah menelepon Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini terkait isu rencana pengunduran diri. Namun, Risma mengaku kepada Jokowi tidak ada permasalahan terkait isu pengunduran Risma tersebut.
"Biasalah dalam politik ada masalah seperti itu. Saya sudah telepon katanya ndak ada masalah. Tadi malam saya telepon," kata Jokowi usai memberikan kuliah umum di Universitas Paramadina, Jakarta, Rabu (19/2).
Jokowi meminta Risma untuk menghadapi masalah yang ada. Sebab, menurut Jokowi, setiap permasalahan pasti ada jalan keluarnya.
"Biasalah. Setiap problem pasti ada jalan keluarnya," kata dia.
Sebelumnya, Risma santer diberitakan akan mundur. Di beberapa kesempatan wali kota perempuan pertama di Surabaya itu tidak sepakat dengan pelantikan wakilnya yang baru Wisnu Sakti Buana.
Risma juga terlibat konflik internal dengan DPC PDIP Surabaya. Hal itu diakui oleh Wakil Sekretaris Jenderal DPP PDIP Achmad Basarah.
"DPP sudah bertemu dengan Bu Risma, saya, Mindo, sudah bertemu dengan Bu Risma. Dari pertemuan itu, kami bertiga, saya Pak Tjahjo dan Mindo yang terjadi hanya masalah dinamika internal. Dalam kaitan Bu Risma petugas partai di eksekutif, dengan struktur DPC Surabaya dan DPD Jatim," ujar Basarah.
Baca juga:
Jokowi pasang badan untuk lanjutan proyek monorail
Jokowi tak mampu menolong pembeli rusunami Kemanggisan
Ruhut: Rakyat bakal marah kalau Jokowi maksa nyapres
Jokowi tak nyapres, wali kota Bogor janji ikut tangani banjir
Jokowi mengaku tak punya uang, koran & TV untuk pencitraan
-
Kapan Pak Jokowi dijadwalkan menutup Rapimnas Gerindra? Rencananya Pak Prabowo akan membuka Rapat Pimpinan Nasional tersebut pada tanggal 30 Agustus hari Jumat. Dan rencananya Rapat Pimpinan Nasional akan ditutup tanggal 31 hari Sabtu malam oleh Presiden Republik Indonesia, Bapak Presiden Jokowi
-
Siapa saja yang mendampingi Jokowi? Sebagai informasi, turut mendampingi Presiden dalam kegiatan ini adalah Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi, Gubernur Jambi Al Haris, dan Pj. Bupati Merangin Mukti.
-
Mengapa Gibran Rakabuming Raka mempersilakan pihak yang menggugat Presiden Jokowi? Gibran mempersilakan saja pihak-pihak yang ingin menggugat ayah kandungnya tersebut."Iya, iya silakan," ujar Gibran saat ditemui di Warakas, Jakarta Utara, Selasa (16/1).
-
Mengapa Jokowi memuji keripik rajungan 'Mama Muda'? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memuji produk-produk nasabah yang mempunyai kemasan kreatif untuk dijual. Jokowi menyaksikan banyaknya perbaikan produk UMKM hingga ke kemasan salah satunya kerupuk. "Saya suka waktu saya ke lapangan saya ketemu nasabah mulai muncul perbaikan perbaikan produk selain pembiayaan yang kedua perbaikan produk, packaging, kemasan, coba saya baru saja minggu yang lalu ketemu 5000 nasabah PNM mekar kerupuk oleh UMKM kita, kemasannya sekarang sudah seperti ini," kata Jokowi di pembukaan BRI Microfinance Outlook 2024 di Jakarta, Kamis (7/3).
-
Kenapa Jokowi memanggil Menaker Ida dan Kakak Cak Imin? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.