Kaesang Pernah Bocorkan Wacana Erina Gudono Maju Pilkada Sleman di Tahun 2023
Kaesang Pangarep ternyata pernah membocorkan wacana istrinya, Erina Gudono maju sebagai calon Bupati di Pilkada Sleman.
Erina berpotensi maju sebagai salah satu calon kandidat bupati di Pilkada Sleman karena merupakan warga Sleman. Erina Gudono diketahui tinggal di Purwosari, Mlati, Kabupaten Sleman.
Kaesang Pernah Bocorkan Wacana Erina Gudono Maju Pilkada Sleman di Tahun 2023
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep ternyata pernah membocorkan wacana istrinya, Erina Gudono maju sebagai calon Bupati di Pilkada Sleman.
- Kaesang: Erina Gudono Tak Maju Pilkada Sleman
- Gerindra Sebut Munculnya Nama Erina Gudono di Pilkada Sleman Aspirasi Masyarakat
- Heboh Erina Gudono Mantu Jokowi Diisukan Maju Pilkada Sleman, Ternyata Pernah Dibocorkan Kaesang
- VIDEO: Heboh Erina Gudono Mantu Jokowi Diisukan Maju Pilkada Sleman, Pernah Dibocorkan Kaesang
Bocoran dari Kaesang itu diungkap dalam acara ngobrol bareng Kiky Saputri di kanal YouTube PODKES DISINI PENCITRAAN (PDP) pada 25 Juni 2023.
Dalam podcast itu, Kiky menyinggung Erina soal mengikuti jejak Kaesang sewaktu membahas isu putra bungsu Jokowi itu didorong maju ke Pilwakot Depok.
"Kalau Mbak Erina kapan rencananya gantiin Bapak Kaesang?" tanya Kiky."Gantiin apa?" Erina balik bertanya. "Jadi pejabat atau mungkin maju di Sleman,"
pancing Kiky.
merdeka.com
Saat itu Kaesang ikut menimpali pertanyaan Kiky. “Kayaknya lebih cocok di Sleman ya," kata Kaesang.
Merespons ucapan Kaesang itu, Erina meminta suamianya tidak membocorkan terlebih dahulu wacana tersebut.
"Jangan dibocorin sekarang dong, jangan," sahut Erina.
"Beneran kan?" tegas Kaesang. "Ih jangan dibocorin sekarang," timpal Erina.
Sambil candaan, Kaesang Pangarep ingin Erina Gudono menjadi Bupati Sleman agar ia bisa menjadi Bapak PKK.
"Jadi isu soal Depok itu cuma kamuflase saja. Sebenarnya saya mau majuin dia untuk Sleman-1. Jadi nanti saya mau jadi bapak-bapak PKK. Makanya saya majuin Erina," seloroh Kaesang.
Erina berpotensi maju sebagai salah satu calon kandidat bupati di Pilkada Sleman karena merupakan warga Sleman. Erina Gudono diketahui tinggal di Purwosari, Mlati, Kabupaten Sleman.
Ternyata, bocoran itu menjadi kenyataan sekarang. Entah kebetulan atau sudah direncanakan. Partai Gerindra melirik menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Erina Sofia Gudono untuk bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Ketua DPC Gerindra Kabupaten Sleman HR Sukaptana menjelaskan, masuknya nama istri Kaesang Pangarep ini merupakan masukan dari internal Gerindra baik itu DPP maupun DPD.
"Iya masuk (nama Erina Gudono dalam kandidat Pilkada Kabupaten Sleman). Jadi (usulan) dari DPC kemudian kami laporan ke DPD," kata Sukaptana, Sabtu (9/3).
merdeka.com