Masuk bursa capres di PKS, Anis Matta mengaku akan amanah
Namun, Anis enggan membeberkan apakah akan berkoalisi dengan partai Gerindra untuk maju di Pilpres nanti. Dia mengklaim hal tersebut masih belum dipikirkan. "Belum masih jauh. Kan masih panjang jalannya," kata Anis.
Mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anis Matta mengaku mengetahui masuk dalam 9 kandidat capres yang akan diajukan dalam Pemilu 2019. Dia mengklaim akan memikul kepercayaan dari PKS.
"Ya memang itu baru diputuskan majelis Syura. Saya berterima kasih kepada seluruh kader yang telah memilih saya. Saya akan mencoba memikul amanah itu," kata Anis Matta di Hotel Royal Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (3/2).
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Kapan sidang perdana PHPU untuk Anies-Cak Imin? Pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, Timnas AMIN, serta Tim Hukum hadir dalam sidang perdana perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2024 Mahkamah Konstitusi hari ini, Rabu (27/3).
-
Apa pendapat Anas Urbaningrum mengenai penjegalan Capres? Anas mengaku sudah mengikuti proses Pilpres 2024 sejak dalam penjara. Anas mengaku telah mengamati hal tersebut sejak mendekam di Lapas Sukamiskin, Bandung, Jawa Barat hingga bebas dan kembali ke masyarakat. "Menurut saya tidak ada satu pun capres atau bacapres yang dijegal. Menurut saya artinya dijegal dengan cara yang tidak lazim, menurut saya tidak ada," kata Anas di Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (15/7/2023).
-
Bagaimana Anies Baswedan menanggapi kekalahan Pilpres? "Mau perjalanan yang nyaman dan enak, pilih jalan yang datar dan menurun. Tapi jalan itu tidak akan pernah mengantarkan kepada puncak manapun," ujarnya."Tapi kalau kita memilih jalan yang mendaki, walaupun suasana gelap ... kita tahu hanya jalan mendaki yang mengantarkan pada puncak-puncak baru."
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
Namun, Anis enggan membeberkan apakah akan berkoalisi dengan partai Gerindra untuk maju di Pilpres nanti. Dia mengklaim hal tersebut masih belum dipikirkan. "Belum masih jauh. Kan masih panjang jalannya," kata Anis.
Ditemui terpisah, Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengaku akan mendukung Anis Mata untuk jadi capres di Pilpres 2019.
"Di PKS itu ada 9 calon yang diumumkan, salah satunya pak Anis Matta tentu kalau ditanya saya akan pilih pak Anis Matta," kata Fahri Hamzah.
Diketahui Sebelumnya, PKS sudah memutuskan 9 nama untuk diusung pada 2019. Kesembilan nama ini ditunjuk baik sebagai calon presiden ataupun calon wakil presiden.
Beberapa nama tersebut yaitu Ahmad Heryawan, M. Hidayat Nur Wahid, M. Anis Matta, Irwan Prayitno, M. Sohibul Iman, Habib Dr Salim Segaf Al Jufri, Ir Tifatul Sembiring, Al Muzammil Yusuf, Mardani Ali Sera.
(mdk/rhm)