Megawati Ingatkan Puan dan Fraksi PDIP di DPR Buat Undang-Undang Sesuai UUD 1945
Megawati mengatakan, pendiri negara merumuskan isi UUD 1945 sudah sangat visioner. Maka itulah mukadimah dan batang tubuh UUD 1945, dirumuskan dengan sangat visioner. UUD 1945 ini menjadi segala sumber perundangan.
Ketua Umum PDI Perjuangan mengingatkan Ketua DPR Puan Maharani, yang juga putrinya, dan fraksi PDI Perjuangan di DPR RI untuk merancang undang-undang sesuai dengan isi UUD 1945. Megawati meminta, produk legislasi yang dibuat DPR tidak boleh melenceng dari isi UUD 1945.
"Sekarang, saya sering, kebetulan kan putri saya ketua DPR. Saya suka bilang begini, sebetulnya kita ini apa sudah lupa sama UUD 1945 ya?" kata Megawati saat pidato dalam HUT ke-49 PDIP, Senin (10/1).
-
Apa yang akan dilakukan oleh Ketua DPR RI Puan Maharani terkait calon Panglima TNI? Nama calon panglima TNI akan diumumkan oleh Ketua DPR RI Puan Maharani. Calon tunggal sesuai amanah UU," imbuhnya.
-
Bagaimana Puan Maharani bisa menjadi Ketua DPR? Kini puan Maharani menjabat sebagai Ketua DPR RI periode 2019 hingga 2024. Dia menjadi wanita pertama yang menduduki jabatan Ketua DPR.
-
Bagaimana TKN Prabowo-Gibran menanggapi putusan DKPP? Meski begitu, dia menyampaikan TKN Prabowo-Gibran menghormati keputusan DKPP. Namun, kata dia keputusan tersebut tidak bersifat final.
-
Siapa pacar Megawati Hangestri? Dalam unggahannya itu, ia menandai akun bernama Dio Novandra yang merupakan kekasihnya.
-
Siapa yang memuji kemampuan Megawati di lapangan? Bahkan, pelatih dari tim lawan mengakui betapa sulitnya menghadapi Megawati.
-
Siapa yang Ganjar Pranowo temui di Rakernas PDIP? Ganjar tiba di lokasi pukul 13.27 WIB dengan mengenakan pakaian serba merah sambil membawa gambar Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden pertama RI, Soekarno.
"Saya selalu mengatakan kepada fraksi saya, mbok ya kalau apa pun yang mau dituangkan ke dalam UU itu selalu melihat dulu di UUD 1945 itu," tegasnya.
Megawati mengatakan, pendiri negara merumuskan isi UUD 1945 sudah sangat visioner. Maka itulah mukadimah dan batang tubuh UUD 1945, dirumuskan dengan sangat visioner. UUD 1945 ini menjadi segala sumber perundangan.
"Dalam sidang BPUPK itulah keputusan strategis tentang falsafah dasar, pandangan hidup bangsa, Pancasila disepakati secara aklamasi dalam sidang penuh semangat kenegarawanan itu," ujar Megawati.
"Itulah mukadimah dan batang tubuh UUD 1945, dirumuskan dengan sangat visioner," jelasnya.
Namun, saat justru banyak perundangan yang isinya tidak sesuai atau tidak mengikuti apa yang telah dituangkan dalam konstitusi.
"Sekarang antara UUD 1945 itu di situ sumber segala perundangan, tapi terus di bawahnya itu seperti apa kayak tidak berhubungan atau kurang berhubungan. Menurut saya," ujar Megawati.
Baca juga:
Megawati Bicara Kelompok Anti Kemajuan yang Tolak Taat Prokes dan Vaksinasi
Megawati Instruksikan Kader PDIP Turun ke Rakyat Demi Menang Pemilu 2024
Jokowi Ajak Seluruh Pihak Perkokoh Pendidikan Pancasila
Megawati Ajak Semua Pihak Sukseskan Pemilu 2024
Di HUT PDIP, Jokowi Pamerkan Angka Stunting Turun Drastis
Jokowi: PDIP Berhasil Jadi Parpol Terbesar & Konsisten Perjuangkan Rakyat Kecil