NasDem Pertimbangkan Usung Sahroni di Pilgub DKI Jakarta 2024
Ketua Teritorial Pemenangan Pemilu Partai NasDem Wilayah Jawa 1, Effendy Choirie mengatakan, Sahroni merupakan kader NasDem paling siap menjadi calon gubernur DKI Jakarta.
Partai NasDem mempertimbangkan mengusung Ahmad Sahroni sebagai calon gubernur DKI Jakarta di Pilkada serentak 2024.
Ketua Teritorial Pemenangan Pemilu Partai NasDem Wilayah Jawa 1, Effendy Choirie mengatakan, Sahroni merupakan kader NasDem paling siap menjadi calon gubernur DKI Jakarta.
-
Bagaimana Pemilu 2024 diatur? Pelaksanaan Pemilu ini diatur dalam Peraturan KPU (PKPU) Nomor 3 Tahun 2022 Tentang Tahapan dan Jadwal Pemilu 2024. Regulasi ini diteken KPU RI Hasyim Asyari di Jakarta, 9 Juni 2022.
-
Kapan Pemilu 2024? Sederet petahana calon legislatif (caleg) yang sempat menimbulkan kontroversi di DPR terancam tak lolos parlemen pada Pemilu 2024.
-
Mengapa Pemilu 2024 penting? Pemilu memegang peranan penting dalam sistem demokrasi sebagai alat untuk mengekspresikan kehendak rakyat, memilih pemimpin yang dianggap mampu mewakili dan melayani kepentingan rakyat, menciptakan tanggung jawab pemimpin terhadap rakyat, serta memperkuat sistem demokrasi.
-
Kapan Pilkada Serentak 2024 dijadwalkan? Pilkada serentak dilaksanakan pada tahun 2024, sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan dalam peraturan tersebut.
-
Mengapa Pilkada serentak 2024 digelar? Pilkada serentak ini merupakan upaya untuk menyelaraskan periode kepemimpinan di seluruh daerah dan memperkuat stabilitas pemerintahan lokal.
-
Kapan sidang perdana sengketa pilpres 2024? Juru Bicara Mahkamah Konstitusi (MK) Fajar Laksono menegaskan, sidang perdana sengketa pilpres 2024 yang akan digelar perdana esom hari hanya dihadiri depalan hakim MK tanpa Anwar Usman.
"Untuk DKI, Ahmad Sahroni pantas untuk memimpin DKI. Karena itu, DPP insya allah aklamasi lah untuk urusan Sahroni. Saya yakin aklamasi untuk Sahroni. Asal kakak Sahroninya mau," katanya saat dihubungi merdeka.com, Rabu (5/1).
Sahroni merupakan kader NasDem yang sudah bergabung sejak awal berdirinya partai. Saat ini menjabat sebagai bendahara umum partai.
Effendy mengatakan, Sahroni sudah punya pengalaman di legislatif sebagai Wakil Ketua Komisi III DPR RI yang membidangi hukum. Selain pengalaman, Sahroni juga memiliki logistik yang mencukupi untuk maju di Pilkada.
"Pantas karena dia sudah menghadiri partai sejak awal berdirinya, pantas dia masih muda dinamis progresif, pantas dia juga sudah punya pengalaman di DPR dua periode," ujarnya.
"Pantas dia sekarang kan DPP Bendum NasDem, pantas dia punya pengalaman hidup yang panjang yang berliku, pantas dia juga punya logistik yang insya allah cukup," jelas Effendy.
Mengenai kesediaan Sahroni untuk maju di Pilkada DKI, Effendy mengatakan, bila diperintah partai pasti mau. Saat ini tugas partai adalah menyiapkan segala sesuatunya, termasuk konsolidasi untuk pemenangan Pilgub DKI Jakarta.
"Kalau diperintah ya pasti. Intinya, NasDem selama proses sekarang ini sedang mempersiapkan segala sesuatunya," tutup Effendy.
Baca juga:
Riza Patria soal Pilgub DKI: Siap Jadi Wagub DKI Lagi
Golkar Ingin Usung Anies di Pilgub DKI 2024, Duet dengan Zaki Iskandar
PDIP Bicara Sosok Cagub Jakarta untuk Pilkada 2024
Catatan Jelang Purnatugas Anies Baswedan
M Taufik Usul Riza Patria Cagub DKI dari Gerindra, Anies Jalur Independen
Gerindra Belum Bahas Cagub DKI untuk 2024