Nyalon ketum, Zulkifli Hasan dinilai tahu persoalan internal PAN
Selain Muhammadiyah, PAN juga tak bisa dilepaskan dari peran sejumlah tokoh dan aktivis kritis.
Partai Amanat Nasional (PAN) bakal menggelar kongres pada akhir Februari 2015. Ada dua kandidat ketua umum yang bakal bertarung dalam kongres tersebut yakni Zulkifli Hasan yang saat ini menjabat sebagai ketua MPR dan Hatta Rajasa yang notabene incumbent.
Ketua Forum Komunikasi Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Ikhwansyah Nasution menyatakan reunifikasi, revitalisasi dan regenerasi yang diusung Zulkifli Hasan dinilai tepat sebagai solusi agar perolehan suara PAN meningkat pada Pemilu 2019 mendatang. Tiga agenda yang akan diperjuangkan calon ketua umum PAN tersebut merupakan kebutuhan mendesak yang harus segera direalisasikan.
"Ini menunjukkan Zulkifli Hasan tahu apa persoalan yang ada di PAN saat ini. Tak hanya tahu, dia juga bisa memberikan solusi. Saya yakin dia akan melaksanakannya," kata Ikhwan dalam keterangannya, Jakarta, Selasa (20/1).
Dia mengingatkan, reunifikasi ini penting mengingat PAN sebenarnya dibidani banyak elemen masyarakat. Selain Muhammadiyah sebagai tulang punggung utama, PAN juga tak bisa dilepaskan dari peran sejumlah tokoh dan aktivis kritis.
"Zulkifli Hasan sendiri di banyak kesempatan tak pernah ragu untuk mengatakan bangga sebagai warga Muhammadiyah. Ini merupakan modal awal," ucap mantan pengurus Pemuda Muhammadiyah ini.
Tak hanya Muhammadiyah, Ketua MPR tersebut juga sudah bertekad akan menarik kembali para kader dan tokoh PAN yang telah keluar. Selain tentunya mengembangkan sayap menjangkau masyarakat luas lainnya.
"Kalau ini dilaksanakan, target dua digit yang sering disampaikan jelang Pemilu, akan tercapai di 2019 nanti," tegas Ikhwan.
Begitu juga dengan revitalisasi, dia mengakui, peran kesejarahan PAN sebagai partai reformis dipertanyakan oleh sejumlah masyarakat belakangan ini. Makanya, revitalisasi visi dan peran PAN sangat penting untuk kembali menunjukkan PAN merupakan anak kandung reformasi.
Kalau untuk regenerasi, dia menambahkan, tak usah dibahas bagaimana pentingnya. Karena kelanjutan sebuah organisasi sangat ditentukan oleh regenerasi.
"Kalau regenerasi tidak berjalan, berarti itu tanda kemandegan bahkan awal kematian sebuah organisasi. Makanya, AMM yang jumlahnya sangat banyak di PAN mendukung regenerasi," tutupnya.
-
Mengapa Zulkifli Hasan merasa PAN layak menjadi pemenang di Pemilu 2024? "Kalau lihat malam ini wajar PAN menjadi pemenang pemilu, layak, pantas. Kader PAN punya talenta. Oleh karena itu, mari kita songsong kemenangan PAN di Pemilu 2024," ujar Zulhas dalam sambutannya di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Selasa (29/8/2023).
-
Bagaimana Zulkifli Hasan mendorong perkembangan UMKM? Dirinya kembali menambahkan, bahwa UMKM lokal akan bisa lebih berkembang melalui e-commerce."Kamu semua bisa jualan bahkan sampai ke luar negeri, semuanya ada lengkap kan? Kaya mas Ardi ini sampai diajarin buka toko dan pakai fitur-fitur di Kampus Shopee, jadi omset bisa tambah banyak," tambah Zulkifli Hasan.
-
Mengapa Zulkifli Hasan menekankan pentingnya UMKM? Mendag Zulhas menjelaskan sektor UMKM memiliki peran strategis dan besar dalam mendukung pertumbuhan ekonomi negara. “UMKM menopang masa depan ekonomi Indonesia, kenapa? Karena 64% bisnis di Indonesia berasal dari UMKM, Kuncinya UMKM maju, ekonomi maju.” jelas Zulhas.
-
Kapan Zulhas menyampaikan pidato tentang membawa ide-ide PAN dalam memimpin Kemendag? Saat dipercaya memimpin Kementerian Perdagangan, sebagai Ketua Umum PAN saya membawa ide-ide partai ini untuk berpihak kepada kepentingan rakyat. Memastikan bahwa perdagangan kita harus untuk sebesar-besarnya kepentingan rakyat," ujar Zulhas dalam pidato perayaan HUT ke-25 Tahun PAN, di Hotel Sultan, Jakarta, Senin (28/8/2023) malam.
-
Kapan KH Zainal Mustafa diangkat sebagai Pahlawan Nasional? Pada 6 November 1972, KH Zainal Mustafa diangkat sebagai Pahlawan Pergerakan Nasional dengan Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 064/TK/Tahun 1972.
-
Apa yang dibahas Mendag Zulkifli Hasan dan Menteri Singapura dalam pertemuan bilateral tersebut? Pada pertemuan bilateral tersebut, kedua Menteri membahas upaya peningkatan kerja sama ekonomi digital melalui ASEAN Digital Economy Framework Agreement dan Joint Initiative on e-Commerce di Organisasi Perdagangan Dunia (WTO).
Baca juga:
Politikus PAN: Dukungan Amien akan pecah, jika ada caketum lain
Hadang Hatta, Amien ingin kader PAN tinggalkan mental dhuafa
Politikus PAN: Disetujui atau tidak, Perppu Pilkada tetap bermasalah
PPP dan PAN sebut RAPBD 2015 yang diajukan Ahok tak pro rakyat
Jelang Kongres PAN, Amien Rais terus menekan Hatta Rajasa
Pesan Amien Rais ke anaknya: Jangan berambisi jadi sekjen PAN
Dradjad: Bisa saja Zulkifli atau Hatta mundur di Kongres PAN