PAN sebut Amien Rais mau jadi capres buat buktikan tak cuma bisa mengkritik
Wakil Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Saleh Partaonan Daulay membantah tuduhan wacana majunya Amien Rais sebagai calon presiden di 2019 hanya untuk menaikkan elektabilitas partai. Menurutnya Ketua Dewan Kehormatan PAN itu hanya ingin menegaskan bahwa dirinya bukan sekadar mengritik tanpa ada solusi.
Wakil Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Saleh Partaonan Daulay membantah tuduhan wacana majunya Amien Rais sebagai calon presiden di 2019 hanya untuk menaikkan elektabilitas partai. Menurutnya Ketua Dewan Kehormatan PAN itu hanya ingin menegaskan bahwa dirinya bukan sekadar mengritik tanpa ada solusi.
"Tidak ada arah situ, cuma orang mengatakan ini Pak Amien nih selalu mengkritik, banyakan mengkritik tanpa ada solusi lalu ada yang menantang nih, sebetulnya nih apa sih yang bisa dilakukan oleh Pak Amien," kata Saleh saat dihubungi merdeka.com, Rabu (13/6).
-
Apa yang Pak Menteri Amran sumbangkan untuk yatim piatu? Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman berkomitmen akan memberikan gaji dan tunjangannya ke yatim piatu.
-
Apa harapan Ridwan Kamil terkait hasil Pilpres? Saya sebagai ketua TKD Jabar kalau ternyata bisa bagus suara 02 satu putaran, kalau tidak tentu masih ada proses sampai Juni
-
Bagaimana Anies Baswedan menanggapi kekalahan Pilpres? "Mau perjalanan yang nyaman dan enak, pilih jalan yang datar dan menurun. Tapi jalan itu tidak akan pernah mengantarkan kepada puncak manapun," ujarnya."Tapi kalau kita memilih jalan yang mendaki, walaupun suasana gelap ... kita tahu hanya jalan mendaki yang mengantarkan pada puncak-puncak baru."
-
Siapa saja yang terlibat dalam persiapan debat capres-cawapres di Timnas Pemenangan AMIN? Usamah mengatakan, orang-orangnya yang menjabat jabatan deputi di Timnas Pemenangan AMIN. "Kita enggak bisa share tapi yang pasti untuk beberapa yang ada di deputi," katanya.
-
Kapan sidang perdana PHPU untuk Anies-Cak Imin? Pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, Timnas AMIN, serta Tim Hukum hadir dalam sidang perdana perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2024 Mahkamah Konstitusi hari ini, Rabu (27/3).
-
Siapa yang diajak Anies Baswedan untuk mendirikan partai politik? Menarik ya karena waktu kami sempat bermitra didukung partai Gerindra dan PKS saat itu, kita pernah berdiskusi tentang mendirikan partai,
"Pak Amien ingin membuktikan kalau saya ini bukan sekadar mengkritik tapi bila diberi kesempatan jadi presiden saya akan buktikan kalau saya mampu. Enggak hanya sekadar mengkritik," lanjutnya.
Selain itu, tambah dia, ada beberapa orang yang sempat datang menemui Amien untuk meminta maju sebagai capres. Sehingga Amien memilih untuk kembali mencalonkan diri sebagai capres 2019.
"Kalau kelihatannya ini serius sungguh-sungguh orang yang minta saya ini ya saya siap. Enggak ada arahnya ke situ," ungkapnya.
Anggota Komisi IX ini menegaskan bahwa PAN bisa menaikkan elektabilitasnya sendiri. Salah satu caranya, tambah dia dengan cara menyuarakan keinginan masyarakat pada pemerintah.
"Kami yakin di survei internal insya Allah kerja keras kami selama ini juga bisa menaikkan rating partai dan kami kan konsisten termasuk berada pada partai yang konsisten untuk menyuarakan bagaimana agar kepentingan masyarakat ini bisa diselesaikan oleh pemerintah dicarikan solusinya," ucapnya.
Sebelumnya, Sekjen PKB Abdul Kadir Karding menilai kemauan Amien Rais buat maju capres hanya untuk mengangkat elektabilitas PAN. "Saya memandang bahwa tujuan utama pencapresan Pak Amin adalah upaya peningkatan elektabilitas PAN," ucap Abdul Kadir Karding, Senin (11/6).
Baca juga:
Disebut tak konsisten, AHY bilang Sekjen PDIP tak paham konteks
Soal duet Anies-Aher, AHY serahkan pada rakyat yang menilai
Buka puasa bersama, Jokowi dan Megawati bahas Cawapres di Batu Tulis
Soal wacana Anies-Aher, Gerindra sebut hanya pendapat pribadi Suhud
Amien Rais jadi Capres, Sohibul sebut faktor usia tidak masalah
Berniat maju capres, Amien Rais dianggap hanya penari latar Pilpres