'Pasangan calon di Pilgub DKI tak perlu lakukan drama politik'
Menurutnya, pasangan calon tak perlu melakukan drama politik dengan bersikap seolah sudah menjadi gubernur ataupun wakil gubernur. Munculnya drama gubernur-gubernuran, kata Ray, disebabkan perbedaan hasil dari sejumlah lembaga survei dari masing-masing pasangan calon.
Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta 2017 putaran dua akan digelar pada Rabu 19 April nanti. Situasi Pilgub DKI Jakarta 2017 ini dinilai mirip dengan Pemilihan Presiden 2014 berpotensi memunculkan drama 'gubernur-gubernuran'. Direktur Lingkar Madani untuk Indonesia, Ray Rangkuti berpendapat, sebaiknya pasangan calon yang kalah dalam Pilgub DKI Jakarta nanti dapat bersikap bijaksana.
"Tapi sebaiknya memang tak perlu ada drama seperti itu, tunggu saja hasil resminya. Kalah dengan lapang dada itu jauh lebih bijaksana dan dewasa," kata Ray Rangkuti saat dihubungi, Jakarta, Minggu (16/4) .
Menurutnya, pasangan calon tak perlu melakukan drama politik dengan bersikap seolah sudah menjadi gubernur ataupun wakil gubernur. Munculnya drama gubernur-gubernuran, kata Ray, disebabkan perbedaan hasil dari sejumlah lembaga survei dari masing-masing pasangan calon.
"Ini (gubernur-gubernuran) sangat mungkin terjadi, karena lembaga survei masing-masing memiliki hasil berbeda sehingga memunculkan respon berbeda juga. Belum lagi ketika hasil quick count nanti munculnya berbeda," jelas Ray.
Memang pada Pemilihan Presiden 2014, kubu Prabowo Subianto - Hatta Radjasa sempat melakukan syukuran dengan kegiatan yang seolah sudah terpilih meski belum ada keputusan resmi. Orang-orang menyebut hal itu sebagai drama 'presiden-presidenan'. Peristiwa ini dipicu oleh sejumlah perbedaan hasil quick count, antara yang memenangkan pasangan Prabowo-Hatta dan Jokowi-JK.
Gejala serupa kembali nampak saat ini, padahal waktu pencoblosan masih beberapa hari lagi. Program visi-misi pasangan Anies Baswedan - Sandiaga Uno sudah dijalankan dengan kondisi seolah mereka sebagai pemenang dalam pemilihan gubernur Jakarta.
"Sepertinya ini bagian dari strategi menguatkan dukungan dan meningkatkan kepercayaan diri di akhir masa kampanye," ujar Ray.
Kejadian seperti ini, menurut Ray, erat hubungannya dengan psikologi internal tim Anies-Sandi. Ada upaya untuk membangkitkan semangat yang mulai kendur, karena sejumlah hasil survei akhir-akhir ini menggambarkan kecenderungan tren naik di lawan.
Ray memperkirakan drama-drama tersebut masih sangat mungkin berlanjut, terutama nanti ketika menyikapi hasil quick count.
Baca juga:
Lapor dana kampanye ke KPU, Ahok-Djarot banyak disumbang perusahaan
Berbeda dengan Sandi, Anies enggan bahas tim transisi sebelum menang
Anies mengaku punya bukti politik uang pembagian sembako
Putaran kedua, Ahok-Djarot habiskan dana kampanye Rp 31,7 miliar
Tim Anies-Sandi curiga ada 138.741 suket baru jelang pencoblosan
Putaran dua Anies-Sandi habiskan Rp 17 M, Sandiaga sumbang Rp 16 M
Tim Anies-Sandi temukan pembagian sembako murah di Mampang
-
Apa tugas Ahmad Sahroni di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
-
Apa yang dikatakan Hasto mengenai peluang Anies dan Ahok di Pilgub DKI 2024? Hasto mengatakan hal itu menanggapi pertanyaan terkait peluang PDI Perjuangan memasangkan dua mantan gubernur DKI Jakarta yakni Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai calon gubernur - wakil gubernur DKI Jakarta.
-
Siapa yang ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
-
Apa yang dikatakan Habiburokhman tentang hubungan Jokowi dan PDIP? Habiburokhman menyebut, sejumlah orang yang kalah pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sudah move on, usai pesta demokrasi tersebut dianggap berakhir. "Mungkin dari 100 persen sudah 60 persen orang move on. Kemudian juga tahapan kedua hari ke hari misalnya adanya statement dukungan, statement selamat dari kepala-kepala negara penting di dunia itu mungkin membuat sekitar 80 persen orang move on. Terakhir penetapan KPU kemarin mungkin sudah 95 persen orang move on," jelasnya.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Siapa yang menyambut kedatangan Prabowo di Kantor DPP Partai Golkar? Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto hingga Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus menyambut langsung kedatangan Prabowo.