PDIP belum mau buka-bukaan soal calon Gubernur DKI
PDIP masih fokus mempersiapkan penjaringan bakal calon gubernur.
Pelaksana tugas Ketua DPD PDIP Jakarta Bambang Dwi Hartono hari ini memimpin rapat koordinasi. Tidak luput juga dalam rapat hari ini Bambang juga membahas soal pemenangan pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017 mendatang.
Bambang mengatakan saat ini PDIP sudah mulai melakukan penjaringan serta penyaringan untuk bakal calon kepala daerah. Namun dia tidak menyiratkan secara pasti proses penjaringan untuk bakal calon Gubernur DKI Jakarta.
Dia juga tidak menyampaikan secara jelas bakal calon Gubernur DKI yang akan diusung oleh partai berlambang kepala banteng itu.
"Siapapun boleh daftar (bakal calon Gubernur DKI), kan pintu pendaftaran itu bisa lewat cabang, DPD, DPP nanti setelah daftar proses berikutnya kita lakukan," kata Bambang di kantor DPD PDIP Jakarta, Selasa (22/3).
Termasuk saat disinggung kemungkinan mengusung Ahok, Bambang mengatakan semua kemungkinan bisa saja terjadi. "Namanya peluang kan pendaftaran dibuka seluas luasnya," tukas mantan wali kota Surabaya ini.
Dia juga mengatakan apapun keputusan Ahok untuk maju sebagai Gubernur tidak perlu dipermasalahkan. Menurutnya saat ini PDIP fokus melakukan penjaringan bakal calon kepala daerah.
"Fenomena independen sudah lama. Mengapa diributkan dan itu konstitusional juga karena keputusan MK," tandasnya.
Baca juga:
PDIP: Kita tidak kekurangan calon pemimpin meski Ahok independen
Djarot soal Sahabat Djarot: Biar saja, tapi tak perlu kumpulkan KTP
PDIP dinilai butuh pasangan ideal demi menangkan Pilgub DKI
Lanjutkan safari politik, Yusril temui Presiden PKS
Soal kantor parpol di DKI, Lulung minta Ahok diam kalau tak ngerti
Jelang Pilgub, KPUD DKI pindah ke Salemba bulan April
-
Kapan Pilkada DKI 2017 dilaksanakan? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
-
Apa saja isu yang muncul selama Pilkada DKI 2017? Apalagi pemilihan tersebut juga diwarnai dengan isu-isu seperti agama, etnis, dan kebijakan publik.
-
Kapan Pilkada DKI 2017 putaran kedua dilaksanakan? Pemungutan Suara Putaran Kedua (19 April 2017):Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
-
Siapa saja kandidat yang bertarung di Pilkada DKI 2017? Saat itu, pemilihan diisi oleh calon-calon kuat seperti Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono.
-
Kapan Daerah Istimewa Kalimantan Barat (DIKB) dibentuk? Dilansir dari kanal YouTube Bimo K.A, Daerah Istimewa Kalimantan Barat terbentuk pada tahun 1946.
-
Siapa yang ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.