Pengamat: Wajar Jika Megawati Rekomendasikan Risma Jadi Mensos
Direktur Eksekutif Indonesia Political Review Ujang Komarudin menilai, kursi Mensos diprediksi akan kembali menjadi jatah PDIP. Menurut Ujang, kabar Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini ditawarkan menjadi Mensos menguatkan hal itu.
Direktur Eksekutif Indonesia Political Review Ujang Komarudin menilai, kursi Mensos diprediksi akan kembali menjadi jatah PDIP. Menurut Ujang, kabar Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini ditawarkan menjadi Mensos menguatkan hal itu.
"Sudah saya analisis, bahwa kursi Mensos akan diserahkan ke kader PDIP lagi. Karena itu, merupakan jatah PDIP," kata Ujang melalui pesan singkat, Senin (14/12).
-
Mengapa Tri Rismaharini mengundurkan diri dari jabatan Menteri Sosial? Risma menyatakan, dia bakal menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) Jumat hari ini (30/8/2024)."Saya akan besok InsyaAllah kalau bisa minta waktu Pak Presiden untuk mengundurkan diri,” kata Risma di Surabaya, Kamis (29/8/2024).
-
Siapa pasangan calon gubernur Tri Rismaharini? Tri Rismaharini dengan Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans yang diusung PDIP.
-
Kenapa Prabowo Subianto dan Jenderal Dudung menggandeng tangan Jenderal Tri Sutrisno? Momen ini terjadi ketika ketiga jenderal tersebut sedang berjalan masuk ke dalam sebuah ruangan atau tempat digelarnya gala dinner seusai mengikuti rangkaian parade senja atau penurunan upacara bendera merah putih.
-
Apa tiga tuntutan rakyat pada peristiwa Tritura? Adapun isi Tritura adalah; 1. Bubarkan Partai Komunis Indonesia, karena Pemerintah dianggap lambat dalam mengambil sikap terhadap PKI yang dianggap terlibat dalam peristiwa G30S dan banyak tokoh komunis yang berada didalam kabinet pemerintahan.2. Rombak Kabinet Dwikora, karena Pemerintah dinilai tidak bisa mengendalikan kestabilan politik, ekonomi dan sosial. Menurut masyarakat, Presiden Soekarno lebih mementingkan perebutan Irian Barat dan urusan konfrontasi Indonesia-Malaysia.3. Turunkan Harga, kebijakan ekonomi yang diambil pemerintah kurang tepat yang membuat kestabilan ekonomi yang semakin memburuk.
-
Siapa saja yang menggandeng tangan Jenderal Tri Sutrisno? Dalam kegiatan itu, tertangkap kamera Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal Dudung Abdurrahman dan Mantan Danjen Kopassus Letjen (Purn) Prabowo Subianto mengandeng tangan Panglima ke-9 ABRI.
-
Kenapa Khirani Trihatmojo jadi sorotan? Bareng Cowok Ganteng Belakangan, Khirani Trihatmodjo menjadi sorotan karena momen bersama seorang laki-laki.
Ujang percaya Risma ditawari Menteri Sosial sebagai rekomendasi langsung Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Apalagi masa jabatan Wali Kota Surabaya itu akan segera berakhir.
"Risma akan pensiun dari Wali Kota Surabaya, tak ada kerjaan di pemerintahan, wajar jika Megawati merekomendasikan Risma untuk jadi menteri ke Jokowi," ucapnya.
Menurut Ujang cocok tidaknya Risma sebagai Menteri Sosial tentunya penilaian berada di tangan Presiden Joko Widodo serta Megawati. Hanya saja, Risma harus membuktikan kerjanya sebagai menteri, terutama tidak tersandung kasus korupsi seperti pendahulu yang sama-sama pengurus PDIP.
"Soal tepat atau tidak itu Megawati dan Jokowi yang tahu. Yang pasti kursi Mensos jatah PDIP. Soal tepat atau tidak, kita lihat saja kerja Risma ke depan. Apakah tersandung korupsi atau tidak," jelasnya.
Diberitakan, Risma dikabarkan mendapatkan tawaran menjadi Menteri Sosial (Mensos) menggantikan Juliari Peter Batubara yang tersangkut kasus korupsi bantuan sosial (bansos) Covid-19.
"Saya dapat kabar bahwa Ibu Risma ditunjuk Presiden RI Joko Widodo menjadi Menteri Sosial di Kabinet Indonesia Maju," kata Pelaksana Tugas (Plt.) Ketua DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Surabaya Yusuf Lakaseng, Minggu (13/12) seperti dikutip Antara.
Namun, Ketua DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah mengaku belum ada informasi Presiden Joko Widodo menawarkan Risma menjadi Menteri Sosial.
"Saya belum mendengar informasi adanya tawaran Presiden Jokowi kepada bu Risma untuk menjadi Menteri Sosial menggantikan Juliari," ujar Basarah kepada wartawan, Senin (14/12).
Basarah menuturkan, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memiliki kewenangan dan hak prerogatif menugaskan dan mengusulkan kader PDIP menjadi menteri Kabinet Indonesia Maju. Siapa kader PDIP calon pengganti Juliari tergantung keputusan Megawati.
Baca juga:
Risma Disebut Jadi Mensos, Kasus Korupsi Juliari Tetap Jadi 'Luka' PDIP
Kabar Risma Ditawari Kursi Mensos, PKS Bilang 'Sosok yang Bisa Bekerja'
PDIP Tak Tahu Kabar Risma Ditawari Jokowi Jadi Mensos
Mengenal Tri Risma, Perempuan Pemberani Tolak Permintaan Megawati
Tri Rismaharini Dikabarkan Dapat Tawaran Jadi Mensos, Begini Fakta di Baliknya
Risma Disebut Ditawari Jokowi Jadi Mensos Gantikan Juliari Batubara