Belum Ada Tawaran Gabung Kabinet Prabowo, PPP Fokus Gugat Hasil Pileg 2024 ke MK
Muhamad Mardiono mengaku, belum mendapatkan tawaran untuk bergabung dengan kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
PPP memilih fokus untuk memperjuangkan partainya di Mahkamah Konstitusi (MK).
Belum Ada Tawaran Gabung Kabinet Prabowo, PPP Fokus Gugat Hasil Pileg 2024 ke MK
Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono mengaku, belum mendapatkan tawaran untuk bergabung dengan kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
"(Ada tawaran kabinet Prabowo-Gibran) enggak lah, masa kabinet ditawarin," kata Mardiono kepada wartawan di Kantor DPP PKS, Jakarta, Sabtu (27/4).
Karena belum mendapatkan tawaran gabung kabinet Prabowo-Gibran, partai berlambang kakbah itu memilih fokus untuk memperjuangkan partainya di Mahkamah Konstitusi (MK).
"Enggak sih belum, PPP sedang fokus untuk berjuang di MK. Jadi kita belum berpikir itu, kita juga belum mengadakan rapat-rapat menuju ke arah itu," pungkasnya.
NasDem Juga Belum Dapat Tawaran Menteri
Selain PPP, Partai Nasional Demokrat (NasDem) juga belum mendapatkan tawaran kursi menteri. PPP merupakan partai yang mengusung pasangan capres-cawapres nomor urut 03 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pilpres 2024.
Sementara NasDem mengusung pasangan capres-cawapres nomor urut 01 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Namun, NasDem sudah resmi menyatakan dukungan kepada Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wakil Presiden terpilih periode 2024-2029.
"(Tawaran menteri) Belum, belum, belum ada dan kita tidak membicarakan hal itu,"
kata Ketua Umum NasDem Surya Paloh kepada wartawan di Kantor DPP PKS, Jakarta, Sabtu (27/4).
merdeka.com
Surya Paloh menyebut, di internal partainya sendiri belum ada pembicaraan terkait kursi menteri.
"Dari internal enggak ada juga masalahnya, memang kita menyadari siapa kita?" ujarnya.
Prabowo Subianto bertemu dengan Ketum NasDem Surya Paloh di kediaman Kertanegara, IV, Rabu (25/4). Usai pertemuan, Prabowo menyebut bahwa dirinya sepakat kerja sama dengan Paloh.
"Hari ini bisa dikatakan pertemuan yang efektif dan produktif, kita sepakat bahwa kita akan kerja sama untuk sebesar besarnya untuk kepentingan rakyat Indonesia," kata Prabowo di Kertanegara.
Prabowo membuka semua kekuatan untuk bisa bergabung dengannya. Dia ingin pemerintahannya kuat dan efektif di tengah dinamika dunia.
"Terima kasih Pak Surya, terima kasih NasDem kita sangat gembira saudara bersama kita," ucapnya.
Di kesempatan sama, Paloh menyatakan bahwa NasDem mendukung pemerintahan baru Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
"NasDem hari ini menyatakan kembali menegaskan mendukung pemerintahan baru di bawah Prabowo-Gibran," kata Paloh.