Pramono Edhie merasa dekat dengan semua kekuatan politik
Ipar SBY ini pernah menjadi pengawal Megawati saat menjabat sebagai presiden tahun 2002.
Peserta Konvensi Capres Partai Demokrat Pramono Edhie Wibowo punya nilai lebih dalam kontestasi Pemilu 2014. Sebab mantan Kasad ini punya kedekatan dengan tiga kubu yang saat ini sedang bersaing merebut kekuasaan, yakni Partai Demokrat yang dipimpin SBY , Prabowo Subianto ( Gerindra ) dan Megawati Soekarnoputri (Megawati).
Pramono Edhie pernah menjadi pengawal Megawati saat menjabat sebagai presiden tahun 2002. Saat itu, Pramono Edhie menjadi ajudan Mega dengan pangkat kolonel.
"Orang menganggap ada kelebihan yang saya miliki karena saya jadi ajudan Bu Mega 4 tahun," cerita Pramono Edhi di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (28/3).
Saat bergabung dengan Korps Pasukan Khusus (Kopassus), Pramono Edhie menjadi anak buah Prabowo Subianto . Kala itu, Capres Partai Gerindra ini menjabat sebagai Danjen Kopassus.
Sementara kedekatan dengan SBY , sudah tak bisa dipertanyakan lagi, karena kakak dari Pramono Edhie adalah istri dari SBY , yakni Ani Yudhoyono.
"Mungkin dilihat saya punya hubungan dekat dengan Pak SBY , pernah jadi bawahan Pak Prabowo itu nilai positif yang saya miliki," tutur dia.
Kendati demikian, Pramono tak mau berspekulasi soal kemungkinan dirinya akan membangun kerja sama politik dengan Mega atau Prabowo. Dia tak mau dianggap sebagai kutu loncat.
"Jika diperhitungkan lawan politik sah-sah saja, tapi kalau saya tidak menang (konvensi) bukan berarti saya harus loncat-loncat (jadi cawapres di luar Demokrat)," pungkasnya.
Sebelumnya, Pakar Psikologi Politik UI Hamdi Muluk meyakini jika dalam perhelatan Pemilu 2014 hanya ada tiga kubu yang mendominasi, yakni, SBY , Megawati dan Prabowo. Di luar kubu tersebut, dia yakin akan membentuk kerja sama di Pemilu 2014 ini.
Dia melihat ke tiga kelompok ini sulit untuk bergabung membangun koalisi. Sebab, ketiganya punya latar belakang psikologis yang berbeda.
"Prabowo sudah mulai menyerang, sebenarnya tidak nyebut nama, tapi dapat disimpulkan Prabowo nyerang Jokowi. Kecil kemungkinan mereka bekerja sama," ujar Hamdi dalam diskusi di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (24/3).
Selain itu, lanjut dia, kubu Mega bersama Jokowi juga diprediksi sulit untuk membangun koalisi dengan SBY . Terlebih, Mega punya masalah dengan SBY sejak 2003 lalu.
"Kita tidak tahu itu urusan mereka (Mega - SBY), yang jelas kita bacanya negatif. Dulu pernah dihubung-hubungkan oleh Pak Taufiq Kiemas tapi tetap saja negatif," tegas dia.
Sementara untuk kubu SBY dan Prabowo, dia melihat bisa negatif atau positif. "SBY dengan Prabowo sebenarnya bisa positif bisa negatif. Kalau dulu sempat kita lihat mereka bertemu," tutur dia.
Sementara kubu yang paling fleksibel, lanjut dia, adalah Partai Golkar dengan Aburizal Bakrie (Ical). Sebab, dia yakin bisa saja Ical melunak dan mau jadi jadi cawapres Prabowo atau Jokowi.
"Kalau Jokowi dan Prabowo tidak mungkin akan punya relasi positif, pasti akan bersaing, tinggal kubu ARB mau ke mana?" terang dia.
Baca juga:
Pramono Edhie tegaskan beda dengan Prabowo soal gaya memimpin
Pramono Edhie tak takut lawan Jokowi
Pramono Edhie: Apa yang sudah dicapai era pemerintahan Megawati?
Pramono Edhie: Kampanye Demokrat paling ramai dari partai lain
Pramono: SBY berhak pakai pesawat kepresidenan buat kampanye
-
Kapan Partai Demokrat dideklarasikan? Selanjutnya pada tanggal 17 Oktober 2002 di Jakarta Hilton Convention Center (JHCC), Partai Demokrat dideklarasikan.
-
Siapa yang akan memimpin pertemuan pengurus pusat Partai Demokrat? "ke depan akan ada beberapa pertemuan yang sedang diagendakan oleh Mas AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) sebagai ketua umum.
-
Kapan pertemuan ketua umum partai koalisi untuk menentukan cawapres Prabowo dijadwalkan? Koalisi Indonesia Maju (KIM) menjadwalkan pertemuan antara ketua umum partai pada Jumat (20/10).
-
Kapan pertemuan pengurus pusat Partai Demokrat akan diadakan? Ini rencananya besok akan diadakan di hari Senin, tanggal 4 September
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.
-
Kapan Partai Kasih dideklarasikan? Sekelompok anak muda Indonesia asal Papua mendeklarasikan mendirikan partai nasional yang diberi nama Partai Kasih pada Minggu 23 Juni 2024 di Jakarta.