Presidennya ditangkap, politisi PKS dukung KPK
"Kita ikuti saja proses hukum yang dilakukan oleh KPK, saya dukung," tegas Aher.
Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaq resmi ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam dugaan kasus suap sapi impor. Meski begitu Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan yang juga kader PKS mendorong KPK tetap mengusut kasus itu.
"Ya harus diproses secara hukum. Kita hormati, kita dorong. Sejauh ini kita selalu mendorong proses pemberantasan korupsi," kata pria yang akrab disapa Aher itu saat berkunjung ke Kabupaten Bandung, Rabu (31/1).
Aher yakin partainya tak akan melakukan intervensi. Justru Aher menjamin, partai dakwah itu akan mendorong KPK untuk tetap eksis dalam upaya memberantas korupsi.
"Kita ikuti saja proses hukum yang dilakukan oleh KPK, saya dukung," ujarnya.
Anggota DPR Komisi I yang merupakan presiden PKS ini sebenarnya getol membawa slogan 'bersih dan peduli'. Tapi kemarin malam, Luthfi telah ditetapkan tersangka oleh KPK dugaan suap daging impor sapi sebesar Rp 1 miliar.
Luthfi dijemput paksa dan langsung digelandang ke KPK usai memimpin rapat tertutup di DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan.
-
Apa yang ditemukan KPK terkait dugaan korupsi Bantuan Presiden? Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menemukan adanya dugaan korupsi dalam bantuan Presiden saat penanganan Pandemi Covid-19 itu. "Kerugian sementara Rp125 miliar," kata Juru Bicara KPK, Tessa Mahardika, Rabu (26/6).
-
Kapan KPK menahan Bupati Labuhanbatu? Petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menunjukkan sejumlah uang hasil Operasi Tangkap Tangan (OTT) Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga di Gedung Merah Putih, Jakarta, Jumat (12/1/2024).
-
Kapan Bupati Labuhanbatu ditangkap KPK? Keempatnya ditetapkan tersangka usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis, 11 Januari 2024 kemarin.
-
Apa yang disampaikan oleh PKS terkait putusan MK ? "Putusan tersebut harus kita hormati sekaligus menjadi penanda dari ujung perjuangan konstitusional kita di Pilpres tahun 2024,”
-
Bagaimana KPK menangkap Bupati Labuhanbatu? Keempatnya ditetapkan tersangka usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis, 11 Januari 2024 kemarin.
-
Apa yang jadi dugaan kasus KPK? Pemeriksaan atas dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN Bupati Sidoarji Ahmad Muhdlor Ali diperiksa KPK terkait kasus dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN di lingkungan BPPD Pemkab Sidoarjo.
PKS ngotot kasus Luthfi Hasan janggal
Presidennya ditangkap, politisi PKS dukung KPK
Penonaktifan Presiden PKS Luthfi Hasan tunggu majelis suro
Mungkinkah PKS akan pecat presidennya sendiri?
PKS: Luthfi tidak kenal dengan kurir pembawa uang