Pujian dan sinyal dukungan Emil Dardak untuk Jokowi di Pilpres 2019
Calon Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak memuji kinerja Presiden Joko Widodo dalam membangun Indonesia. Bupati Trenggalek ini masih malu-malu bicara dukungan politiknya untuk Jokowi. Dia hanya melempar sinyal dukungan untuk Jokowi.
Calon Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak memuji kinerja Presiden Joko Widodo dalam membangun Indonesia. Dia berharap agenda pembangunan Indonesia bisa terus berlanjut.
"Pada prinsipnya tentunya kita mendoakan agar Indonesia bisa melanjutkan agenda agenda yang sudah sangat baik ini," kata Emil di markas PPP, Jl Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (4/6).
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
Emil berharap program-program strategis Jokowi seperti mewujudkan poros maritim dunia dan mengurangi tingkat kemiskinan terus berjalan. Sehingga daya saing ekonomi meningkat dari sisi prasarana maupun sumber daya manusia.
"Kalau ditanya penilaian saya terhadap pemerintahan sekarang, sekarang saya mengapresiasi pemerintahan yang sekarang," ucap Emil.
Namun Bupati Trenggalek ini masih malu-malu bicara dukungan politiknya untuk Jokowi. Dia hanya melempar sinyal dukungan untuk Jokowi. Di Pilgub Jatim, Emil diusung Demokrat yang belum menentukan arah dukungan Pilpres.
"Tentunya kita harus benar benar bisa menjaga kebersamaan dalam koalisi ini. Sambil menghormati juga pilihan politik masing masing. Kayaknya jawaban saya sudah agak jelas deh (dukung Jokowi) tidak usah dieksklusif kan ya," tuturnya.
"Coba diartikan sendiri saja," ucapnya.
Baca juga:
Ketum PPP cium gelagat Anies ingin maju Pilpres 2019
Sejumlah kiai dorong Cak Imin jadi Cawapres siapa saja termasuk lawan Jokowi
Relawan Amin deklarasikan dukungan Anies-Muhaimin maju Pilpres 2019
Ketum PPP titip misi Pilpres pada Ridwan Kamil
'Di antara Demokrat, PAN dan PKB, ada yang segera merapat ke Jokowi'