Purnawirawan jenderal TNI/Polri bangga Prabowo nyapres
Para purnawirawan diingatkan agar tetap memegang sumpah saat menjadi prajurit untuk selalu cinta kepada Indonesia.
Calon presiden Prabowo Subianto mendatangi acara pertemuan para jenderal purnawirawan TNI/Polri di Club House Golf Jagorawi, Jawa Barat. Dalam acara bertema 'Silaturahmi dan Golf Bersama Purnawirawan TNI Polri' itu juga dihadiri ratusan purnawirawan.
Ketua Panitia acara Letjen Purnawirawan Cornelius Simbolon mengatakan, acara ini hanya sebatas membangun kebersamaan antar mantan anggota militer. Tidak hanya itu, dia juga memuji Prabowo lantaran berani mengambil langkah sebagai capres di Pilpres 9 Juli mendatang.
"Saya yakin kita punya kebersamaan bersama, kita bangga ada purnawirawan kita (Prabowo) sebagai capres," kata Cornelius, Rabu (21/5).
Selain itu, Cornelius mengingatkan kembali para purnawirawan agar tetap memegang sumpah saat menjadi prajurit untuk selalu cinta kepada Indonesia. Maka itu, dia berharap sumpah itu tetap dipegang teguh.
"Sejak diangkat sebagai prajurit, ada sumpah yang harus kita bawa sampai mati. Janji atau sumpah tidak bisa di cabut, dan tetap dipegang (dalam diri prajurit). Karena itu bisa membangun di antara kita. Kebersamaan ini perlu kita jaga," terangnya.
Selain Prabowo, dalam acara itu dihadiri lebih kurang ratusan purnawirawan. Di antara mereka yang hadir, yakni mantan Panglima TNI dan mantan Menkopolhukam Widodo AS, mantan Wakasad Letjen (Purn) Cornel Simbolon, Mayjen (Purn) Nachrowi Ramli, mantan Sesmenkopolhukam Laksamana Madya (Purn) Joko Sumariyono, Letjen Romulo Simbolon, Brigjen (Purn) Pol Timbol Sianturi, mantan Menteri Penerangan Letjen (Purn) Yunus Yostia dan Mayjen (Purn) Amir Sembiring.
Baca juga:
Prabowo: Saya mengharapkan dukungan purnawirawan, bolehkan?
Ini artis Ibu Kota pendukung Prabowo-Hatta
Nasionalisasi ekonomi ala Prabowo sulit terwujud
Prabowo mau ganti kaca pecah di KPU, komisioner menolak
Ahmad Dhani: Kita butuh pemimpin tegas, tembak atau ditembak
-
Siapa yang ditawari menjadi Cawapres Prabowo? Demi Indonesia Gemoy, Ini Jawaban Lucu Cipung Ditawari Jadi Cawapres Prabowo Belakangan, dunia maya tanah air dihebohkan oleh kabar kocak yang menjadikan Rayyanza Malik Ahmad alias Cipung sebagai sosok Calon Wakil Presiden (Cawapres) dalam Pemilihan Umum 2024.
-
Apa yang diklaim oleh Prabowo? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Kenapa Prabowo Subianto begitu rileks menghadapi debat capres? "Beliau sangat rileks, sangat santai menghadapi debat ini, karena kan memang materinya beliau pasti sangat mengetahui dan menguasai ya," Habiburokhman menandasi.
-
Siapa yang menjadi keponakan Prabowo Subianto? Selain itu, ternyata Tommy masih memiliki hubungan keluarga dengan Prabowo, sebagai keponakan.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.