Quick Count final LSI Denny JA: Ridwan Kamil kokoh di Jabar, Ganjar menang di Jateng
LSI Denny JA: di Pilgub Jabar, Ridwan Kamil dan UU Ruzhanul mendapatkan suara 32,98 persen. Sedangkan di Pilgub Jateng, Ganjar Pranowo dan Taj Yasin memperoleh 58,52 persen suara
Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA menyimpulkan pasangan cagub-cawagub nomor urut 1, Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum kokoh dalam perolehan suara hasil hitung cepat (quick cpunt) Pilgub Jabar. Data sudah 100 persen diterima pada Rabu (27/6) pukul 18.43 WIB.
Pasangan yang diusung NasDem, Hanura, PPP dan PKB ini mendapatkan suara 32,98 persen. Di posisi kedua, pasangan cagub-cawagub nomor urut tiga, Sudrajat-Ahmad Syaikhu dengan suara 27,98 persen. Pasangan yang diusung Gerindra, PKS, dan PAN ini melampaui ekspektasi survei yang selalu di dua terbawah.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Mengapa Pilkada penting? Pilkada memberikan kesempatan kepada warga negara untuk mengekspresikan aspirasi mereka melalui pemilihan langsung, sehingga pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kehendak dan kebutuhan masyarakat setempat.
-
Apa yang dimaksud dengan Pilkada? Pilkada adalah proses demokratis di Indonesia yang memungkinkan warga untuk memilih pemimpin lokal mereka, yaitu gubernur, bupati, dan wali kota beserta wakilnya.
Di posisi ketiga ditempati pasangan Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi yang diusung Demokrat dan Golkar. Dua DM ini mendapatkan suara final 26,07 persen. Di posisi buncit, pasangan yang diusung PDIP yakni Tb Hasanuddin-Anton Charliyan hanya memperoleh suara 12,98 persen.
Berdasarkan quick count ini tingkat partisipasi pemilih berada di angka 69,14 persen. Data ini memiliki margin of error 1 persen.
Sementara itu, untuk Pilgub Jateng, hasil hitung cepat LSI Denny JA menempatkan cagub dan cawagub Jateng nomor urut satu, Ganjar Pranowo dan Taj Yasin sebagai pemenang. Ganjar-Yasin kokoh di puncak klasemen Pilkada Jateng dengan memperoleh 58,52 persen suara.
Pasangan yang diusung PDIP, PPP, Demokrat, Golkar, dan Nasdem ini unggil dari rivalnya yang diusung Gerindra, PKS, dan PKB yakni Sudirman Said dan Ida Fauziyah yang hanya sanggup memperoleh 41,75 persen suara.
Hitung cepat ini mengambil sampel 400 TPS dari jumlah pemilih sebanyak 27.063.732 pemilih dan jumlah TPS sebanyak 63.959.
Tingkat partisipasi pemilih berada di angka 64.39 persen. Data ini memiliki margin of error 1 persen.
Baca juga:
Menag bersyukur Pilkada serentak 2018 tak ada isu agama
Pilkada Serentak 2018, pasangan nomor urut satu berjaya di Jawa
Polisi ini bantu penyandang disabilitas di kaki Gunung Wilis menuju TPS
Bawaslu sebut temukan 35 kasus dugaan politik uang di Pilkada Serentak 2018
Hasil quick count, Ramlan-Martinus kalahkan kotak kosong di Pilkada Mamasa
LSI Denny JA: Hasil Pilkada Jatim, Jateng dan Jabar tak pengaruhi Pilpres