Rakernas PAN resmi usung Hatta Rajasa cawapres Prabowo Subianto
Rakernas juga memutuskan aklamasi PAN berkoalisi dengan Partai Gerindra.
Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PAN memutuskan secara aklamasi PAN berkoalisi dengan Partai Gerindra. Bukan hanya koalisi, Rakernas juga memutuskan Ketum PAN Hatta Rajasa menjadi cawapres Prabowo Subianto.
"Yang pertama secara aklamasi Rakernas PAN menetapkan berkoalisi dengan Partai Gerindra. Yang kedua Menetapkan secara aklamasi pula pencalonan Prabowo Subianto sebagai presiden 2014. Dan Ketua Umum PAN Hatta Rajasa diusulkan menjadi cawapres," kata Hatta di hadapan kader PAN dan beberapa petinggi Gerindra, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Rabu (14/5).
Di lokasi sama, bakal calon presiden Partai Gerindra Prabowo Subianto mengatakan hasil Rakernas PAN disambut positif. Gerindra siap menduetkan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa.
"Saya berterima kasih PAN telah mendukung saya, berdasarkan hasil Rakernas secara aklamasi. Secara etika politik PAN mengusulkan Hatta untuk cawapres. Secara etika politik kita akan bawa usulan ini ke forum tertinggi," ujarnya.
Baca juga:
Di Rakernas PAN, Prabowo belum sebut Hatta cawapresnya
Doakan Prabowo-Hatta,Amien Rais minta jauh dari munafik & bohong
Acara deklarasi PAN-Gerindra, lalu lintas TB Simatupang macet
Gerindra masih malu ungkapkan koalisi dengan PAN
Amien Rais sebut PAN paling konsisten, luar biasa istiqomah
-
Kenapa Prabowo Subianto begitu rileks menghadapi debat capres? "Beliau sangat rileks, sangat santai menghadapi debat ini, karena kan memang materinya beliau pasti sangat mengetahui dan menguasai ya," Habiburokhman menandasi.
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
-
Siapa saja pasangan Capres-Cawapres yang tengah bersaing dalam Pemilu 2024? Tiga pasangan itu yakni Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
-
Bagaimana Prabowo disambut di Pondok Pesantren Cipasung? Prabowo dan rombongan mendapat sambutan yang meriah dari pengasuh dan pimpinan ponpes, serta santriwan dan santriwanti.
-
Bagaimana narasi Prabowo menolak Kaesang menyebar? Beredar sebuah video bernarasikan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta.Video yang diunggah akun YouTube ONE NATION pada 6 Juni 2024, bernarasi; TEPAT MALAM JUMAT:bangbang:PRABOWO MELAWAN PERINTAH JKW, TOLAK MENTAH2 KAESANG JADI GUBERNUR DKIKABAR MENGGEMPARKANPRABOWO LAWAN PERINTAH JKWTOLAK MENTAH2 KAESANG JADI GUBERNUR DKI
-
Kapan Prabowo tiba di Sumatera Barat? Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto tiba di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang Pariaman pada Sabtu (9/12) pagi.