Saat Ahok kutip lagu Kali Kedua Raisa dan sebut Gusti Allah Ora Sare
Ahok kutip lagu Kali Kedua Raisa dan sebut Gusti Allah Mboten Sare. Ahok meminta relawan dan pendukungnya jangan pernah takut menghadapi putaran kedua Pilkada DKI.
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama menyampaikan terima kasih kepada para pendukung dan relawan melalui media sosial instagram. Melalui akun resminya, @basukibtp, Basuki atau akrab disapa Ahok meminta relawan dan pendukungnya jangan pernah takut menghadapi putaran kedua Pilkada DKI.
Ahok kembali mengingatkan, perjuangan untuk memenangkan Pilgub DKI belum selesai. Dia bahkan sempat mengutip lirik lagu bertajuk 'Kali Kedua' yang dibawakan Raisa Andriana.
-
Kapan Pilkada DKI 2017 dilaksanakan? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
-
Apa saja isu yang muncul selama Pilkada DKI 2017? Apalagi pemilihan tersebut juga diwarnai dengan isu-isu seperti agama, etnis, dan kebijakan publik.
-
Siapa saja kandidat yang bertarung di Pilkada DKI 2017? Saat itu, pemilihan diisi oleh calon-calon kuat seperti Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono.
-
Kapan Pilkada DKI 2017 putaran kedua dilaksanakan? Pemungutan Suara Putaran Kedua (19 April 2017):Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
-
Siapa saja kandidat di Pilkada DKI 2017 putaran kedua? Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
-
Bagaimana cara warga Jakarta memilih pemimpin di Pilkada DKI 2017? Dengan sistem ini, warga Jakarta bisa langsung berpartisipasi memberikan suara untuk menentukan pemimpin mereka hingga 5 tahun ke depan.
"Jangan pernah takut, mari kita terus melangkah. ya sama kaya lagunya Raisa, kali kedua. Ada liriknya tuh, pegang tangan bersama. Kita yakin dengan berpegang tangan bersama kita akan mampu memenangkan Pilkada putaran kedua," katanya dalam posting yang diunggah sekitar 12 jam lalu, Kamis (16/3).
Mantan Bupati Belitung Timur ini mengharapkan warga tak takut dalam menyuarakan pilihannya. Sebab dia meyakini Tuhan tidak tidur. Lagi-lagi, kali ini Ahok kembali menggunakan bahasa Jawa.
"Jangan pernah takut dengan keikhlasan kita mau membantu rakyat banyak. Gusti ora sare. Matur nuwun," tutupnya.
Baca juga:
Kubu Ahok klaim dapat dukungan dari adik tiri Soeharto Probosutedjo
Saat Ahok ingin dipanggil Basuki
Mengungkap kedekatan Ahok dengan umat muslim
Saat Megawati bicara soal 'Ahok si penista agama'
Sudah didukung trah Soekarno, Ahok juga dekati keluarga Soeharto