Sekjen PDIP: Pasangan Prabowo skala ekonominya masih level korporasi
Koalisi parpol pendukung Jokowi siap menangkal isu ekonomi yang akan dilayangkan kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo - KH Ma'aruf Amin di Pilpres 2019. Tim pemenangan Jokowi juga sudah dibentuk, ditambah juru bicara.
Koalisi parpol pendukung Jokowi siap menangkal isu ekonomi yang akan dilayangkan kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo - KH Ma'aruf Amin di Pilpres 2019. Tim pemenangan Jokowi juga sudah dibentuk, ditambah juru bicara.
"Isu ekonomi kami siap karena apapun pak Jokowi ini kan mengelola isu ekonomi negara yang kompleks tetapi capaian-capaiannya sangat baik; inflasi bisa ditekan, inflasi tinggi kan memiskinkan rakyat," kata Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Hotel Oria, Jakarta Pusat, Senin (13/8).
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Bagaimana Prabowo bisa menyatu dengan Jokowi? Saat Pilpres 2019 Prabowo merupakan lawan Jokowi, namun setelah Jokowi terpilih menjadi presiden Prabowo pun merapat kedalam kabinet Jokowi.
-
Apa yang dibahas Prabowo dan Jokowi saat bertemu? Juru Bicara Menteri Pertahanam Dahnil Anzar Simanjuntak menyebut, pertemuan Prabowo dengan Jokowi untuk koordinasi terkait tugas-tugas pemerintahan. "Koordinasi seperti biasa terkait pemerintahan," kata Dahnil saat dikonfirmasi, Senin (8/7). Dia menjelaskan, koordinasi tugas tersebut mencakup Prabowo sebagai Menteri Pertahanan maupun sebagai Presiden terpilih 2024-2029.
-
Siapa yang mengusulkan Jokowi sebagai pemimpin koalisi Prabowo-Gibran? Usulan tersebut merupakan aspirasi dan pendapat dari sejumlah pihak.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
Menurut Hasto, Jokowi mampu mengelola skala ekonomi dari nasional bahkan internasional. Sebab dalam situasi yang sangat dinamis ini, Jokowi masih memimpin negara dalam arah perkembangan ekonomi.
"Ada 9 fundamen yang diciptakan pak Jokowi dengan baik termasuk juga pelayanan sosial. Tapi kemudian kalau dibandingkan dengan pasangan Pak Prabowo, Pak Prabowo justru kan skala ekonominya masih level korporasi. Jadi kami yakin (bisa)," tuturnya.
Hasto menuturkan, gaya koalisi di luar kubu Jokowi bisa menyerang dari segala aspek. Tetapi dia yakin, dengan perpaduan kekuatan Indonesia raya, Jokowi-Ma'aruf Amin, bisa menciptakan gaya baru. Sehingga koalisi penantangnya bisa melontarkan isu baru.
"Tetapi bagi kami politik itu membangun peradaban dan membangun hal positif, mengubah kultur, itu kan yang selama ini konsisten ditunjukan Jokowi. Apa yang dilakukan pak Jokowi sudah memberi arah yang baik. Intinya kami siapkan defense systemnya tapi kami lebih mengisi ruang publik dengan hal-hal yang positif," tutur Hasto.
Koalisi pendukung Jokowi pun telah merekrut sekitar 108 juru bicara untuk menangkal serangan serangan. kepada Jokowi.
"Kalau kita lihat ada yang anggota DPR, artis dan punya kemampuan artikulasi baik, lawyer, advokat, perwakilan pers yang jadi caleg, aktivis sosial di media dan punya keahlian komunikasi politik, ahli ekonomi makro dan mikro," tandas Hasto.
Terpisah, Sekjen PKB Abdul Kadir Karding menegaskan, barisannya siap menangkal serangan hoaks di media sosial. Pihaknya sudah mempersiapkan tim Siber. Dalam waktu dekat tim Siber akan diberikan pembekalan dan workshop.
"Ini akan jadi barisan terdepan memerangi dan melayani menghadapi isu-isu di media sosial," ucapnya di lokasi yang sama.
Baca juga:
Bawaslu didesak gerak cepat investigasi dugaan mahar politik Sandiaga
108 Jubir Jokowi-Ma'ruf Amin dilatih kemampuan offensive
Cak Imin tegaskan Ma'ruf Amin tak maksud sindir hasil ijtima ulama
Kubu Jokowi-Ma'ruf desak tim Prabowo-Sandi jelaskan soal dugaan mahar Rp 500 M
PKS usulkan Aher & Mardani jadi ketua tim pemenangan Prabowo-Sandiaga
Jubir pemenangan Jokowi dilatih oleh para akademisi
Selidiki mahar politik Sandiaga, Bawaslu diminta bentuk tim investigasi