Setya Novanto sebut parlemen bakal kompak dukung program Jokowi
Menurutnya, visi dan misi pemerintah dan legislatif sudah sama.
Ketua DPR Setya Novanto yakin DPD, MPR dan DPR akan mendukung program pemerintahan Joko Widodo (Jokowi). Dengan demikian maka akan terbentuk hubungan yang baik antara pemerintah dan legislatif.
"Karena antara DPR dan MPR inginkan pemerintah kuat, DPR kuat dan sinergi antara DPD, MPR dan pemerintah. Kita tindak lanjuti, karena tadi banyak senda gurau bersama Pak Presiden," katanya usai melakukan pertemuan dengan Jokowi, Ketua MPR Zulkifli Hasan dan Ketua DPD Irman Gusman di Hotel Hermitage, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (10/10).
Setya mengungkapkan, Jokowi sempat bercerita sejumlah hal untuk kepentingan kesejahteraan rakyat. Selain itu program-program lima tahun ke depan juga untuk memperkuat legislatif. Karenanya dia menilai visi dan misi pemerintah dan legislatif sudah sama.
"Kami juga ingin DPR yang kuat, perwakilan pemerintah yang kuat, perwakilan rakyat yang berwibawa, nah inilah saatnya bersama presiden untuk memikirkan kesejahteraan rakyat," terangnya.
Selaku pimpinan DPR, dirinya akan meminta fraksi-fraksi di DPR untuk membahas komisi-komisinya. Pasalnya, sebelum alat kelengkapan Dewan tersebut ada, maka program kerja yang akan diajukan pemerintahan Jokowi-JK tidak dapat ditindaklanjuti.
"Tentu kami akan mendengarkannya nanti setelah tanggal 20 Oktober, seandainya nanti sudah diumumkan Pak Presiden maka kita akan sesuaikan apa yang menjadi komisi-komisi yang ada semuanya ini, program-programnya ini secara bersama sehingga kekuatan ini bisa dijadikan landasan daripada teman-teman fraksi yang ada di DPR," tutup Setya Novanto.