Survei LSI: Anies-Sandiaga unggul di pemilih berpendidikan tinggi
Survei LSI: Anies-Sandiaga unggul di pemilih berpendidikan tinggi. Sementara itu, di posisi terakhir ada pasangan bakal calon Basuki Tjahaja Purnama - Djarot Syaiful Hidayat dengan perolehan suara 13,3 persen. Namun, Ahok-Djarot berada di posisi teratas di segmen pemilih lulusan SD atau di bawahnya.
Lingkar Survei Indonesia (LSI) melakukan survei terhadap 440 responden terkait Pilkada DKI Jakarta 2017 nanti. Dari hasil survei itu, LSI menyimpulkan jika pasangan bakal calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan - Sandiaga Uno menang di segmen pemilih berpendidikan.
Tim peneliti LSI Adjie Alfaraby memaparkan sebanyak 31,2 persen warga yang berpendidikan tinggi atau setara kuliah di atasnya memilih Anies-Sandiaga.
Sementara itu, di posisi terakhir ada pasangan bakal calon Basuki Tjahaja Purnama - Djarot Syaiful Hidayat dengan perolehan suara 13,3 persen. Namun, Ahok-Djarot berada di posisi teratas di segmen pemilih lulusan SD atau di bawahnya.
Sedangkan, dari hasil survei LSI lainnya pasangan Agus Harimurti Yudhoyono - Sylviana Murno menduduki posisi teratas dengan segmen pemilih yang pendapatannya rendah. Pasangan Agus - Sylviana memperoleh 21,9 persen.
Bahkan, pasangan Agus - Sylviana pun berada di posisi pertama dalam segmen pemilih usia muda. Dari segmen ini, pasangan dari poros Cikeas tersebut memperoleh 33,80 persen suara.
"Pasangan Agus - Sylviana di posisi teratas di segmen pemilih muda 19 tahun di bawahnya dengan suara 33,80 persen," pungkas Adjie, Selasa (4/10).