Terungkap Oleh-Oleh Ridwan Kamil untuk Jokowi
Sebuah tas berwarna merah muda dibawa Ridwan Kamil masuk ke ruang dengan meja besar.
Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil menemui Presiden RI ke-7 Joko Widodo (Jokowi) di kediaman Sumber, Solo, Jumat (1/11). Mantan Gubernur Jawa Barat itu terlihat membawa bingkisan dan diserahkan ke Jokowi.
Sebuah tas berwarna merah muda dibawa Ridwan Kamil masuk ke ruang dengan meja besar. Ruangan tersebut selalu digunakan Jokowi untuk menerima tamu-tamu penting. Setelah dipersilahkan duduk oleh Jokowi, Ridwan kemudian menyerahkan bingkisan tersebut.
- Ketua Tim Pemenangan RIDO: Ridwan Kamil Tetap Blusukan Tiap Hari Meski Didukung Jokowi dan Prabowo
- Ridwan Kamil Pamer Kedekatan dengan Jokowi: Saya Membersamai Beliau jadi Presiden 10 Tahun
- Bertemu Jokowi, Ridwan Kamil: Kami Mohon Arahan dan Doa Agar Jakarta Maju
- Temui Jokowi di Solo, Ridwan Kamil Dapat Banyak Nasihat soal Jakarta
Kepada awak media seusai pertemuan dengan Jokowi, Ridwan mengatakan jika dirinya sengaja membawa oleh-oleh untuk mantan Wali Kota Solo itu. Oleh-oleh tersebut sengaja dipesan dari Kota Bogor. Dimana Jokowi sering tinggal di Kota Hujan tersebut.
"Oh itu karena dulu kan Pak Jokowi pernah tinggal di Bogor lama," ungkapnya.
Lanjut Ridwan, dirinya sengaja membawakan oleh-oleh kue lapis Bogor kesukaan Jokowi dan keluarga, agar tetap ingat Kota Bogor.
"Itu kue lapis Bogor, mudah-mudahan kesukaan beliau agar ingat pernah ada di tanah Bogor dulu ya jauh-jauh dari sini," katanya.
Mantan Gubernur Jawa Barat tiba di rumah Jokowi, Jumat siang sekitar pukul 14.30 WIB. Ia langsung memasuki kediaman Jokowi dan terlibat pembicaraan. Dalam pertemuan empat mata itu, Ridwan Kamil disuguhi kudapan sosis goreng dan secangkir teh.
RK terlihat berkemeja biru langit dan celana hitam disambut Jokowi yang berkemeja putih lengan panjang dan mengenakan sepatu kets.
Pertemua Ridwan dan Jokowi digelar setelah dirinya bertemu Presiden Prabowo Subianto sehari sebelumnya.
Dalam unggahan di akun sosial media X @ridwankamil, ia memperlihatkan momen dirinya dan Prabowo makan bersama di sebuah restoran nasi Padang. Keduanya duduk berhadapan dalam satu meja dengan nuansa pakaian warna biru.
"Ke Tanah Abang beli sawo, Makan nasi Padang bareng Pak Presiden @prabowo. Jadi menurut warga Twitter, lebih nikmat makannya pakai tangan langsung atau sendok?" katanya.