TKN Jokowi Tanggapi Pidato Politik AHY: Mungkin Ada Aspirasi yang Tersumbat di 02
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menilai wajar Komandan Kogasma Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan pidato politik berisi rekomendasi kepada presiden terpilih pada pemilu 2019. Namun, Hasto sempat heran mengapa Partai Demokrat tidak menyampaikan langsung rekomendasi itu ke Prabowo-Sandi.
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menilai wajar Komandan Kogasma Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan pidato politik berisi rekomendasi kepada presiden terpilih pada pemilu 2019. Namun, Hasto sempat heran mengapa Partai Demokrat tidak menyampaikan langsung rekomendasi itu ke Prabowo-Sandi yang didukungnya di Pilpres 2019.
"Mungkin ada aspirasi yang tersumbat ya di pasangan 02, sehingga Pak AHY harus melakukan pidato politik," kata Hasto di sela Safari Kebangsaan IX di Lampung, Sabtu (2/3).
-
Kapan AHY mulai bertugas sebagai ketua partai Demokrat? Sebelum bertugas sebagai ketua partai Demokrat di tahun 2016, AHY sempat menduduki pangkat Mayor.
-
Kapan Partai Demokrat dideklarasikan? Selanjutnya pada tanggal 17 Oktober 2002 di Jakarta Hilton Convention Center (JHCC), Partai Demokrat dideklarasikan.
-
Apa yang dikatakan Habiburokhman tentang hubungan Jokowi dan PDIP? Habiburokhman menyebut, sejumlah orang yang kalah pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sudah move on, usai pesta demokrasi tersebut dianggap berakhir. "Mungkin dari 100 persen sudah 60 persen orang move on. Kemudian juga tahapan kedua hari ke hari misalnya adanya statement dukungan, statement selamat dari kepala-kepala negara penting di dunia itu mungkin membuat sekitar 80 persen orang move on. Terakhir penetapan KPU kemarin mungkin sudah 95 persen orang move on," jelasnya.
-
Apa yang dikatakan Anang Hermansyah tentang bergabungnya ia dengan PDIP? Mendapat pujian seperti itu, suami Ashanty tidak mempermasalahkan akan berjuang bersama Krisdayanti di masa yang akan datang. "Baiklah, nggak masalah," kata Anang Hermansyah di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, pada Minggu (10/9/2023).
-
Kapan Sandiaga menyatakan kesamaan pola pikir dengan AHY? Ketua Bappilu Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sandiaga Uno mengakui ada kesamaan pola pikir dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Sandiaga menyambut baik jika diduetkan dengan AHY untuk Pilpres 2024. "Saya melihat ada kesamaan pola pikir. Kalau memang akhirnya yang mau digabungkan itu adalah konsolidasi, konsolidasi besar," kata Sandiaga di Sarinah Thamrin, Jakarta Pusat, Sabtu (26/8).
-
Bagaimana hubungan Jokowi dan PDIP merenggang? Diketahui, hubungan Jokowi dengan partai Pimpinan Megawati Soekarnoputri itu merenggang saat keduanya beda pilihan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Selain itu, ketika ditanya tanggapan soal salah satu isi pidato AHY yang menilai era pemilu serentak akan mengakhiri era multipartai, Hasto menjawab sebaliknya.
"Kami meyakini bahwa pemilu serentak tidak akan membunuh partai politik," kata Hasto.
Sekretaris TKN Jokowi-KH Ma'ruf Amin itu mengatakan desain politik Indonesia adalah memperkuat sistem presidensial dan sistem multipartai sederhana.
"Jadi kami tidak sependapat bila disebut ini membunuh parpol. Bahwa ini merupakan pemilu serentak yang pertama, iya. Tapi kami bisa menunjukkan kerja sama yang baik di antara parpol anggota Koalisi Indonesia Kerja," tandasnya.
Reporter: Delvira Hutabarat
Baca juga:
Lewat Pidato, AHY Beri Rekomendasi untuk Presiden Mendatang
Khawatir Parpol Tersisa 2 Seperti di AS, AHY Ingin Sistem Politik Indonesia Diubah
Ini Pidato Lengkap AHY Berisi Rekomendasi untuk Presiden Mendatang
AHY Sayangkan Fenomena Left Group Keluarga & Kawan Karena Beda Pilihan Politik
AHY Sebut Kemunculan Capres Satir Nurhadi-Aldo Bukti Rakyat Jenuh dengan Politik
AHY: Demokrat Tidak Ingin Angkatan Kerja Muda Justru Menjadi Bencana