8 Kesalahan saat diet yang biasanya kamu lakukan, apa saja?
Tidak makan lemak sama sekali, melompati waktu makan, hingga memiliki banyak aturan diet justru bisa membuat dietmu jadi tak berhasil sama sekali.
Diet sudah kamu lakukan dalam waktu lama dan bisa dibilang kamu merasa tersiksa karenanya namun berat badan tak kunjung turun. Apa yang salah? Well, bisa jadi kamu melakukan beberapa kesalahan umum saat diet.
Apa saja? Dilansir dari boldsky.com, ini dia daftarnya.
-
Bagaimana cara menari agar dapat menurunkan berat badan? Tarian bebas dengan lagu penyanyi favorit bisa pula dijadikan alternatif.
-
Bagaimana mengunyah makanan dapat membantu menurunkan berat badan? Para ahli kesehatan mengatakan bahwa semakin cepat Anda makan, semakin banyak makanan yang cenderung dikonsumsi. Mengunyah makanan Anda berkali-kali dengan kecepatan lebih lambat dapat mengurangi asupan makanan secara keseluruhan.
-
Bagaimana cara menambah berat badan secara sehat? Terdapat beberapa makanan yang bisa membantu kamu dalam misi menambah berat badan secara sehat dan menyenangkan.
-
Bagaimana cara terbaik untuk menurunkan berat badan? Dalam menurunkan berat badan, menurunkannya secara perlahan lebih baik dibanding menurunkannya secara ekstrem. Lakukan dengan kombinasi pola makan sehat dengan gaya hidup aktif.
-
Bagaimana cara mengurangi asupan kalori dalam diet sehat? "Kurangi 500 kalori selama misalnya target turun berat badan 4 kg, jadi targetnya dalam satu minggu harus turun sekitar 1 kg, itu harus rutin melakukan olahraga rutin 3-5 kali per minggu dengan durasi 150 menit per minggu artinya setiap kali olahraga itu bisa 40-45 menit minimal," jelas Firlianita.
-
Bagaimana cara meningkatkan berat badan dengan menjaga asupan nutrisi? Anda bisa mencukupi kebutuhan kalori dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan protein, seperti kentang, telur, alpukat, selai kacang, dan susu.
Tidak mengonsumsi makanan tertentu
Saat ini banyak orang yang mengikuti diet tipe tertentu yang mengharuskan mereka untuk menghilangkan atau tidak mengonsumsi makanan tertentu seperti susu, produk olahan susu, atau karbohidrat. Padahal sebenarnya tubuh masing-masing orang butuh nutrisi yang berbeda dan tindakan ini bisa menyebabkan tubuh kekurangan nutrisi.
Sebagai gantinya, tetaplah mengonsumsi makanan seperti biasa namun dengan jumlah yang tidak berlebihan.
Menetapkan target yang tidak realistis
Banyak orang yang ingin menghilangkan berat badan dengan jumlah yang tidak realistis dalam waktu singkat. Ketika target ini tidak tercapai, mereka jadi kecewa dan akhirnya malas untuk berdiet. Belum lagi, ada dampak buruk bagi kesehatan yang ditimbulkan. Alhasil, akan muncul akibat buruk yang bisa menghilangkan semangat untuk berdiet.
Konsumsi obat atau pil diet
Banyak orang yang minum pil atau obat diet yang menjanjikan penurunan berat badan super cepat. Nyatanya, sudah banyak penelitian yang menyebutkan bahwa tindakan ini bisa membahayakan kesehatan.
Tidak bersyukur akan hasil diet
Jika kamu sudah diet sehat dan olahraga teratur untuk mendukungnya, berat badan pasti akan turun. Sayangnya, kamu tidak menyadarinya. Padahal dengan mensyukuri setiap perubahan kecil yang terjadi di tubuh, kamu akan selalu termotivasi untuk diet.
Memiliki banyak aturan diet
Diet memang mengandung banyak aturan seperti tidak konsumsi makanan berlemak, kurangi garam, dan lain sebagainya. Namun jika kamu memiliki terlalu banyak aturan diet, maka kamu merasa malas untuk diet dan mengakibatkan dietmu jadi gagal.
Tidak sabar
Sabar adalah kunci utama saat diet. Tidak ada hasil yang instan. Nikmati prosesnya, fokus pada usahamu untuk menurunkan berat badan, dan lihat hasilnya.
Tidak makan lemak sama sekali
Banyak yang percaya bahwa tidak makan lemak sama sekali sangat berkhasiat untuk menurunkan berat badan. Padahal lemak sehat tetaplah dibutuhkan tubuh. Sehingga jika kamu tidak makan lemak, sistem tubuh jadi kacau dan membuat diet jadi tak maksimal.
Melompati jam makan
Melompati atau melewatkan waktu makan, terutama saat sarapan dipandang orang sebagai cara efektif untuk menurunkan berat badan. Padahal tindakan ini justru memperlambat metabolisme tubuh dan bisa membuatmu kekurangan nutrisi.
Baca juga:
5 Alasan kenapa bakteri probiotik bermanfaat untuk turunkan berat badan
5 Makanan tinggi kalori ini justru bermanfaat untuk turunkan berat badan
Tak perlu diet, 5 food hacks ini bikin berat badanmu turun perlahan
7 Pekerjaan rumah tangga yang bisa bakar lebih dari 100 kalori, apa saja?