Cerahnya kunyit mampu segarkan ingatan!
Makan kunyit bisa sembuhkan trauma? Ini alasannya
Kunyit merupakan bumbu dapur yang paling umum digunakan dalam masakan Indonesia. Bumbu dapur yang mampu memberikan warna kuning cerah pada masakan Anda ini biasanya digunakan sebagai bumbu dari kari, gulai, atau nasi kuning.
Sudah banyak penelitian yang menemukan bahwa kunyit tak hanya mampu melezatkan masakan namun juga menjaga kesehatan tubuh Anda karena kandungan curcumin di dalamnya.
Penelitian yang dilansir dari dailymail.co.uk pun menemukan satu lagi manfaat sehat kunyit. Penelitian dari The City University of New York ini mengungkapkan bahwa kunyit mampu mencerahkan pikiran dan membersihkan pikiran Anda dari memori yang buruk.
"Penelitian kami menemukan bahwa kandungan kurkumin di dalam kunyit mampu membantu tikus percobaan kami untuk menyembuhkan trauma psikologis mereka dari hal yang menakutkan," terang Profesor Glenn Schafe, pemimpin penelitian ini. "Kurkumin memiliki sifat anti-inflamasi di dalamnya. Proses anti-inflamasi ini selain bermanfaat untuk menyembuhkan penyakit juga mampu menghilangkan gangguan psikologis seperti depresi, kecemasan, dan trauma lainnya. Itulah sebabnya mengonsumsi makanan yang mengandung kunyit mampu membantu menyembuhkan trauma buruk Anda."
"Untuk sementara ini kami juga masih melakukan pengembangan penelitian guna menemukan tingkatan trauma seperti apakah yang bisa disembuhkan dengan kunyit."
Baca juga:
Ini 6 cara minum teh hijau dengan benar!
Jangan lupa mengonsumsi 5 produk susu ini saat diet
5 Nutrisi penting penjaga kesehatan kehamilan
-
Bagaimana caranya untuk menjaga kesehatan mental? Mari kita berjanji pada diri sendiri bahwa kita tidak akan pernah menganggap enteng kesehatan mental.
-
Mengapa kesehatan mental sangat penting? Sebab, kesehatan mental merupakan salah satu hal yang perlu diperhatikan pada setiap manusia. Sejatinya, kesehatan mental sama pentingnya dengan kondisi jasmani seseorang.
-
Bagaimana cara menjaga kesehatan mental? Ada beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menjaga mental health adalah sebagai berikut. Pertama, olahraga secara teratur dapat membantu mengurangi stres dan meningkatkan mood. Selain itu, konsumsi makanan sehat juga sangat penting untuk kesehatan mental. Mengonsumsi makanan bergizi dapat mendukung kesehatan otak dan mood yang stabil. Manajemen tidur juga perlu diperhatikan, dengan mencoba untuk tidur yang cukup setiap malam. Praktik syukur juga dapat membantu menjaga kesehatan mental, dengan menghargai hal-hal positif dalam hidup. Aktivitas santai seperti meditasi atau yoga juga sangat berguna, karena dapat membantu meredakan stres dan meningkatkan ketenangan batin. Terakhir, tetap terhubung dengan teman atau keluarga juga sangat penting untuk menjaga kesehatan mental. Interaksi sosial dapat memberikan dukungan emosional dan mengurangi rasa kesepian.
-
Gimana cara menjaga kesehatan mental? Untuk menjaga kesehatan mental sehari-hari, dibutuhkan komitmen untuk menerapkan kebiasaan baik dalam hidup. Mulai dari olahraga, konsumsi makanan sehat, kelola kebutuhan tidur, hingga praktikkan rasa syukur.
-
Kenapa Hari Kesehatan Mental Sedunia penting? Kesehatan mental sendiri merupakan salah satu unsur penting yang perlu ada di setiap manusia. Jika kesehatan mantal terganggu, maka tak mustahil jika seseorang dapat mengalami gangguan kesehatan lainnya. Bahkan, kesehatan mental yang mengalami gangguan dapat mendatangkan beragam permasalahan sosial hingga ekonomi. Maka dari itu, penting bagi kita untuk selalu menjaga kesehatan mental.
-
Kapan seseorang dapat merasakan manfaat dari kebiasaan sehat untuk kesehatan mental? Faktanya, orang yang menjaga sebagian besar dari tujuh kebiasaan sehat ini—lima atau lebih—memiliki risiko depresi yang 57 persen lebih rendah.