Kisah Inspiratif Remaja Ubay Turunkan Berat Badan dari 108 kg Hingga Susut 28 kg
Akun TikTok Ubay yaitu @ubayyzz05 mendadak menjadi perbincangan beberapa waktu lalu karena upayanya dalam menurunkan berat badan. Tanpa menyerah selama dua tahun ini dia terus berupaya menurunkan berat badannya dengan target 65 kg seperti yang ditulis pada akun miliknya.
Menurunkan berat badan membutuhkan komitmen yang panjang dan kesabaran yang luar biasa bagi seseorang. Ketekunan dalam menurunkan berat badan ini lah yang ditunjukkan seorang remaja bernama Ubay dalam konten TikTok-nya.
Akun TikTok Ubay yaitu @ubayyzz05 mendadak menjadi perbincangan beberapa waktu lalu karena upayanya dalam menurunkan berat badan. Tanpa menyerah selama dua tahun ini dia terus berupaya menurunkan berat badannya dengan target 65 kg seperti yang ditulis pada akun miliknya.
-
Apa yang dikatakan tentang motivasi diet? Ragam kata-kata motivasi diet bisa menjadi acuan agar kita tidak malas menjaga berat badan untuk tetap ideal. Badan yang fit dan sehat mampu membuat siapa saja percaya diri. Selain harus ditunjang olahraga secara rutin, diet menjadi cara untuk mendapatkan body goals serta tetap menjaga kebugaran dan kesehatan.
-
Dimana kata-kata motivasi diet bisa ditemukan? Melansir dari beragam sumber, berikut adalah ulasan selengkapnya, Kamis (25/7). Kata-Kata Motivasi Diet
-
Kenapa minuman sehat penting saat diet? Ketika Anda sedang menurunkan berat badan, konsumsi makanan dan minuman sehari-hari merupakan hal yang perlu diperhatikan.
-
Bagaimana cara mengurangi asupan kalori dalam diet sehat? "Kurangi 500 kalori selama misalnya target turun berat badan 4 kg, jadi targetnya dalam satu minggu harus turun sekitar 1 kg, itu harus rutin melakukan olahraga rutin 3-5 kali per minggu dengan durasi 150 menit per minggu artinya setiap kali olahraga itu bisa 40-45 menit minimal," jelas Firlianita.
-
Bagaimana cara memilih makanan yang tepat untuk diet sehat? Nggak hanya mengontrol asupan lemak di dalam tubuh, penting juga nih untuk tetap selektif memilih jenis makanan yang dikonsumsi. Ada beberapa alternatif makanan sehat bernutrisi yang bisa dicoba untuk mencegah timbunan lemak di perut. Misalnya saja makanan tinggi serat dan kaya karbohidrat kompleks seperti sayur, buah dan gandum. Selain itu, makanan tinggi protein seperti daging tanpa lemak, ikan dan kacang-kacangan. Terakhir, makanan dengan lemak sehat seperti alpukat, kedelai dan yogurt.
-
Kapan seseorang merasa paling kuat untuk diet? "Anda harus menjadi yang terkuat saat Anda merasa paling lemah."
Kisah Ubay dalam menurunkan berat badan ini bermula dari tahun 2021 lalu. Pada salah satu postingannya, Ubay menunjukkan fotonya saat masih berseragam SMA pada 5 April 2021 lalu dengan berat badan 108 kg.
Dalam proses menurunkan berat badan yang dijalaninya, Ubay membagikan berbagai hal yang dia lakukan. Hal ini termasuk mengubah pola makan serta berbagai macam latihan dan olahraga yang dijalaninya.
Dalam sejumlah postingannya, Ubay menunjukkan berbagai makanan sehat yang dikonsumsinya. Selain itu, dia secara rutin juga membuat konten mengenai berat badan yang telah dicapainya.
Selama dua tahun ini, Ubay secara konsisten berolahraga dan mengubah pola makan. Hasilnya, dalam dua tahun berat badan Ubay susut sebanyak 28 kg.
Tubuh Ubay Semakin Sehat Seiring Menyusutnya Berat Badan
Dalam sebuah video milik Ubay, ditunjukkan bagaimana progres perubahan berat badan serta upaya yang dilakukannya. Terlihat seiring berkurangnya berat badan, tubuh Ubay tampak lebih sehat dan tegap.
Selain melakukan olahraga secara sendiri atau di gym, Ubay juga menunjukkan bahwa dia kerap bermain badminton dengan teman-temannya. Tidak lupa dia juga menunjukkan berbagai makanan sehat yang dikonsumsi secara ketat untuk mempercepat penurunan berat badan.
Saat ini, berat badan Ubay sudah menyusut sebanyak 28 kg menjadi 80 kg. Berdasar target yang dituliskannya, Ubay tampaknya akan tetap berusaha menurunkan berat badannya hingga 65 kg.
(mdk/RWP)