Polusi udara bikin ketombe di rambut bertambah parah?
Inilah hubungan ketombe dan polusi udara yang patut untuk Anda waspadai
Munculnya ketombe di rambut merupakan suatu hal yang memalukan bagi mereka yang mengalaminya. Sebuah penelitian terbaru menunjukkan bahwa ternyata ketombe tidak hanya disebabkan oleh kulit kepala yang rapuh atau residu pemakaian produk perawatan rambut. Namun penelitian yang dilansir dari dailymail.co.uk ini menunjukkan bahwa ketombe ternyata bisa disebabkan oleh polusi udara.
"Zat asam yang terkandung di dalam polusi udara membuat molekul di kulit kepala menjadi reaktif dan rapuh. Sehingga akan mudah iritasi, mengalami penebalan ataupun pengelupasan yang kemudian berakhir menghasilkan ketombe," jelas Rolanda Wilkerson, peneliti dari P&G. "Polusi udara juga akan menimbulkan stres oksidatif di kulit kepala yang meningkatkan risiko untuk mengalami kulit kepala berketombe."
"Hasil ini sendiri kami ketahui setelah meneliti kulit kepala mereka yang sering terpapar sinar matahari dan radikal bebas. Selain polusi, kami juga menemukan bahwa tumbuhnya jamur Malassezia globosa dapat membuat kulit kepala Anda berketombe. Jamur ini memakan minyak alami yang diproduksi oleh kulit yang kemudian mengiritasi kulit kepala dan menyebabkan gatal-gatal."