12 Cara Memanjangkan Rambut dengan Cepat yang Tampak Sehat dan Berkilau Alami
Memanjangkan rambut dengan cepat bisa diwujudkan dengan beberapa kebiasaan mudah berikut ini.
12 Cara Memanjangkan Rambut dengan Cepat yang Tampak Sehat dan Berkilau Alami
Rambut panjang memang sering jadi idaman perempuan karena dapat memancarkan penampilan yang anggun dan feminin. Selain itu, rambut panjang juga mudah di-styling untuk berbagai penataan, mulai dari yang sifatnya kasual maupun formal. Nggak heran kalau cara memanjangkan rambut dengan cepat sering jadi tips yang banyak dicari demi mewujudkan tampilan yang diinginkan.
Namun, memanjangkan rambut jadi salah satu hal yang tricky dan nggak bisa dilakukan dengan sembarangan, lho. Rambut panjang sangat rentan terlihat kering, rusak dan kusam jika tidak melakukan hair care yang tepat secara rutin. Selain itu, rambut yang terlalu panjang juga rentan mengalami kerontokan. Jadi, gimana sih caranya memanjangkan rambut dengan sehat dan berkilau dalam waktu cepat? Intip beberapa tipsnya yuk!
Berapa Lama Idealnya Rambut Bisa Panjang?
Buat yang sudah terlanjur memiliki rambut pendek atau lagi mengalami momen salah potong yang bikin berharap rambut cepat panjang, pasti dibuat bertanya-tanya nih. Berapa lama sih idealnya rambut bisa cepat panjang?Secara umum, rambut di kulit kepala bisa mengalami pertumbuhan sekitar 0,3-0,4 mm per harinya. Artinya, rambut bisa tumbuh panjang hingga 15 cm setiap tahunnya. Namun, hal ini juga tergantung dengan kondisi masing-masing orang. Ada yang bisa mengalami pertumbuhan rambut lebih cepat, tapi ada juga yang lebih lambat karena pengaruh genetik, perubahan hormon, atau mengidap penyakit tertentu.
Kalau memanjangkan rambut jadi salah satu beauty goals yang ingin dicapai, ada beberapa tips yang perlu diperhatikan agar rambut dapat tumbuh dengan sehat. Sederet kebiasaan baik dan perawatan rutin berikut ini menjadi kunci rambut panjang yang tampak indah dan berkilau alami. Apa saja?
-
Bagaimana cara rambut tumbuh lebih cepat? 'Hal ini tergantung oleh berbagai faktor mulai genetik hingga jenis rambut, hormon hingga aksi mekanikal seperti menarik rambut dan stres fisik,' jelas dr. Chan.
-
Apa bahan alami yang bisa membantu rambut tumbuh lebih cepat? Membilas rambut menggunakan air kentang dapat membantu dalam memanjangkan rambut secara alami.
-
Bagaimana cara merawat rambut panjang? Agar kesehatan rambut tetap terjaga selama proses memanjangkan, disarankan untuk menggunakan sampo yang mengandung bahan pelembab.
-
Bahan alami apa yang membantu rambut tumbuh lebih cepat? Menurut sebuah studi dari tahun 2014, herba yang satu ini bisa merangsang folikel rambut dan memicu siklus pertumbuhan rambut yang lebih cepat pada spesimen tikus botak.
-
Minyak alami apa yang membantu rambut tumbuh lebih cepat? Minyak kelapa adalah cara alami untuk membantu rambut tumbuh lebih cepat, panjang, dan tebal.
-
Gimana cara supaya rambut tetep sehat? Pahami dan kelola stres Anda agar kesehatan rambut tetap terjaga.
Cara Memanjangkan Rambut dengan Cepat Lewat Perawatan yang Tepat
1. Jaga Kesehatan Kulit Kepala
Tahukah kamu kalau pertumbuhan rambut yang sehat berawal dari kulit kepala yang terjaga kesehatannya dan ternutrisi dengan baik? Yup, jadi penting banget selalu memperhatikan kesehatan bagian tubuh yang satu ini.
Memperhatikan kesehatan kulit kepala bisa dilakukan dengan banyak cara. Misalnya saja dengan memilih produk perawatan rambut yang bebas kandungan bahan kimia keras seperti alkohol yang bisa mengiritasi area tersebut. Selain itu, penuhi kebutuhan nutrisi tubuh lewat makanan bergizi seimbang untuk merangsang pertumbuhan rambut yang sehat.
2. Gunakan Shampo yang Tepat
Jika ingin menerapkan cara memanjangkan rambut dengan cepat, jangan lupa pilih produk perawatan yang bisa menunjang hal tersebut. Misalnya shampo yang menjadi bagian penting dari ritual hair care sehari-hari. Shampo nggak hanya berperan untuk membersihkan rambut dan kulit kepala dari debu, kotoran, dan polusi saja. Produk yang satu ini juga diperlukan untuk menutrisi rambut dan kulit kepala.
Untuk merangsang pertumbuhan rambut agar cepat panjang dan tetap sehat, pastikan pilih kandungan shampo yang tepat. kamu bisa memilih shampo dengan kandungan calcium complex yang bekerja untuk memperkuat akar rambut dan mencegahnya dari kerontokan.Selain itu, bebaskan juga rambut dari masalah kerontokan. Kamu bisa menggunakan shampo dengan kandungan ginseng yang dapat merangsang pertumbuhan rambut lebih sehat dan kuat. Jadi, rambut pun bisa panjang lebih cepat secara alami dan indah.
3. Jangan Lewatkan Pemakaian Kondisioner
Seberapa penting sih penggunaan kondisioner? Penting banget! Kalau shampo berfungsi membersihkan rambut, kondisioner memiliki peranan untuk menutrisi bagian batang rambut. Produk yang satu ini mengandung formula minyak alami dan protein yang sangat baik untuk melembapkan rambut.
Selain itu, kondisioner juga dapat membantu merapikan kutikula yang kasar dan kusam. Perawatan secara rutin dapat membantu rambut lebih elastis, sehingga terhindar dari risiko kerontokan atau patah. Jadi, bisa mendukung perawatan rambut panjang yang tampak indah.
4. Lakukan Pijat Kulit Kepala
Jika ingin menerapkan cara memanjangkan rambut dengan cepat, salah satu triknya adalah dengan melakukan pijat kulit kepala. Ritual yang satu ini punya banyak manfaat untuk kesehatan rambut, salah satunya adalah merangsang peredaran darah di kepala agar lebih lancar, sehingga membantu menguatkan akar rambut.
Nggak hanya itu saja, pijat kulit kepala juga bisa bikin kamu lebih rileks. Lakukan pijatan di area kulit kepala secara rutin dengan bantuan minyak alami, seperti minyak kelapa atau argan oil. Bahan-bahan alami ini juga penting untuk merangsang pertumbuhan rambut yang lebih panjang dan sehat.
5. Hati-hati Saat Rambut Basah
Salah satu tantangan utama saat ingin memanjangkan rambut adalah jika mengalami kerontokan. Apalagi sebagian dari kamu pasti mengalami yang namanya rambut yang semakin rontok saat kondisinya semakin panjang.
Nah, salah satu cara tepat melakukan perawatannya adalah dengan sangat berhati-hati ketika rambut masih dalam keadaan basah. Salah penanganan bisa memicu kerontokan. Misalnya saja hindari menyisir rambut saat masih basah karena akarnya yang berada dalam kondisi lemah. Selain itu, pilih juga handuk lembut yang berbahan microfiber untuk meminimalisir rambut nyangkut dan rontok.
6. Trim Rambut Secara Rutin
Trim atau memotong rambut di bagian ujungnya secara rutin memang nggak membuat rambut jadi cepat panjang. Tapi, hal ini bisa mendukung perawatan rambut panjang yang kamu lakukan agar tampak sehat dan indah.
Pasalnya, bagian ujung rambut biasanya yang paling rentan tampak kering, bercabang, dan pecah-pecah. Jika tidak dihilangkan, bisa merambat ke bagian atas rambut yang membuatnya jadi rusak parah. Dengan melakukan trim rambut setiap 2-3 bulan sekali, kamu bisa meminimalisir masalah tersebut. Rambut pun bisa tumbuh panjang dengan lebih indah.
7. Batasi Pemakaian Styling Rambut
Siapa sih yang nggak familiar dengan alat styling rambut seperti catokan, pengeriting rambut, maupun hair dryer? Nggak bisa dipungkiri alat-alat penataan ini bisa bikin rambut tampak cantik dalam waktu sekejap.
Namun, tahukah kamu kalau penggunaan alat hair styling yang berlebihan ternyata jadi salah satu hal yang bisa merusak rambut? Suhu yang panas dari alat-alat tersebut bisa membuat rambut mudah rontok, patah dan rapuh. Hal inilah yang kemudian mempengaruhi siklus pertumbuhan rambut bagi kamu yang ingin memanjangkan rambut dengan cepat.
8. Jangan Terlalu Sering Keramas
Bagi yang ingin memiliki rambut panjang dalam waktu cepat, sebaiknya perhatikan jadwal keramas. Bagi yang memiliki aktivitas padat di luar ruangan mungkin lebih suka keramas setiap hari karena bisa membuat rambut terasa lebih bersih. Namun, ternyata ini bukan kebiasaan yang baik untuk pertumbuhan rambut.
Pasalnya, shampo memiliki kandungan zat pembersih yang bisa mengikis minyak alami pada rambut dan kulit kepala. Hal ini bisa bikin kelembapan alami rambut ikut hilang, sehingga rambut berisiko kering dan rusak. Kondisi ini juga memicu kerontokan rambut yang mempengaruhi siklus pertumbuhannya.
9. Perhatikan Nutrisi untuk Memanjangkan Rambut
Sama seperti bagian tubuh lainnya, rambut juga perlu nutrisi yang tepat untuk mendukung kesehatannya. Nggak terkecuali pertumbuhan rambut yang lebih sehat. Jika ingin cara memanjangkan rambut yang kamu lakukan berhasil, perhatikan juga asupan nutrisi yang diperlukan untuk kesehatan rambut. Beberapa jenis vitamin dan zat gizi berikut ini wajib ada dalam menu sehari-hari:
Vitamin A
Jenis vitamin ini diperlukan untuk pertumbuhan semua sel di dalam tubuh, termasuk sel rambut. Vitamin A juga sangat penting dalam membantu kelenjar kulit menghasilkan sebum (minyak) yang melembapkan kulit kepala dan merawat rambut.
Kekurangan vitamin A bisa memicu kerontokan rambut. Adapun vitamin yang satu ini bisa didapatkan lewat asupan makanan seperti ubi jalar, wortel, labu, dan bayam.
Vitamin B
Beberapa jenis vitamin B kompleks juga diperlukan untuk menunjang pertumbuhan rambut yang lebih sehat. Misalnya saja vitamin B7 atau yang dikenal sebagai biotin untuk mencegah kerontokan serta vitamin B12 yang mendukung produksi sel darah merah dan menunjang pertumbuhan rambut yang sehat. Nah, sumber vitamin B kompleks bisa kamu dapatkan dari konsumsi daging, produk olahan susu dan sumber protein hewani lainnya.
Vitamin C
Kalau bicara soal kerusakan rambut, salah satu faktor utama yang jadi penyebabnya adalah radikal bebas. Nggak bisa dipungkiri lagi, hal ini membuat pertumbuhan rambut jadi terhambat, bahkan memicu kerusakan sel rambut. Untuk menangkan masalah tersebut, asupan vitamin C diperlukan karena kandungan antioksidannya yang tinggi. Kamu bisa mendapatkan asupan vitamin C dari buah seperti lemon, jeruk, stroberi, dan jambu biji.
Vitamin D
Vitamin D ternyata nggak cuma penting untuk kesehatan tulang dan gigi saja. Faktanya, kekurangan nutrisi yang satu ini juga bisa memicu kebotakan. Kok bisa? Sumber asupan nutrisi ini dapat membantu pembentukan folikel rambut baru, yang memiliki fungsi sebagai tempat pertumbuhan rambut. Asupan vitamin D sendiri bisa kamu temukan dalam ikan berlemak, minyak ikan cod, serta jamur-jamuran.
Vitamin E
Jenis vitamin ini dikenal sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit dan rambut. Asupannya dibutuhkan ddalam proses pertumbuhan rambut dan mencegah kerontokan, sehingga sangat diperlukan untuk memanjangkan rambut. Nah, beberapa makanan yang kaya kandungan vitamin E antara lain biji bunga matahari, almond, bayam, dan alpukat.
10. Olahraga Rutin
Memangnya ada hubungan antara olahraga dan memanjangkan rambut dengan cepat? Jelas ada! Latihan fisik secara rutin ternyata dapat membantu melancarkan peredaran darah di dalam tubuh, termasuk di area kulit kepala.
Hal inilah yang kemudian mendukung proses pertumbuhan rambut yang lebih lebat, panjang, dan sehat. Jadi, saatnya mulai jadwalkan olahraga rutin setiap harinya. Kamu bisa mencoba olaraga sederhana seperti jogging, bersepeda, atau yoga di dalam ruangan yang sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh secara menyeluruh.
11. Perawatan Rutin dengan Hair Mask
Maksimalkan rutinitas memanjangkan rambut yang kamu lakukan di rumah dengan menggunakan hair mask khusus. Memanfaatkan bahan alami yang ada di sekitar juga bisa jadi pilihan yang tepat, lho.
Salah satu rekomendasi hair mask yang bisa dibuat sendiri di rumah adalah kombinasi telur yang kaya protein dan lidah buaya. Cara membuatnya mudah banget, campurkan 2 butir putih telur dengan 2 sdm lidah buaya. Oleskan dari akar rambut hingga batangnya secara merata. Pakai shower cap dan diamkan selama 30 menit. Bilas dan keramas seperti biasa.
12. Manajemen Stres dengan Baik
Bukan rahasia lagi kalau stres bisa berpengaruh pada kesehatan tubuh secara menyeluruh, termasuk kesehatan kulit kepala dan rambut. Kondisi stres berat bisa memicu kerontokan yang pastinya mempengaruhi pertumbuhan rambutmu.
Jadi, kalau ingin memanjangkan rambut yang tampak sehat dan indah, jangan lupa lakukan manajemen stres dengan baik.
Belajar cara relaksasi tubuh misalnya dengan me time atau meditasi. Teknik ini sangat penting membantu stress release dengan cara yang lebih sehat sehingga kesehatan tubuh secara menyeluruh bisa lebih terjaga. Memanjangkan rambut dengan cepat pun bisa diwujudkan sesuai impian.
Berbekal 12 trik di atas, memanjangkan rambut dengan cepat nggak hanya sekadar impian lagi. Yuk saatnya coba praktikkan sendiri tips dan kebiasaan mudah di atas untuk wujudkan rambut panjang yang sehat dan berkilau alami!