Atasi Banjir di Sentel Ban, Stadion Brawijaya Dipasang 100 Biopori
Atasi Banjir di Sentel Ban, Stadion Brawijaya Dipasang 100 Biopori
Bola.com, Jakarta - Pemkot Kediri terus membenahi Stadion Brawijaya jelang Shopee Liga 1 2020. Sentel ban yang beberapa tahun terakhir selalu tergenang air bila musim hujan juga dapat sentuhan serius.
Dinas Kebersihan Perkotaan (DKP) Kediri sebagai instansi yang membawahi Stadion Brawijaya pun turun tangan. Untuk mengatasi banjir DKP memasang 100 biopori untuk resapan air di sentel ban.
-
Apa itu BRI Liga I? Liga tertinggi sepak bola Indonesia ini akan dimulai pada tanggal 9 Agustus 2024, dengan pertandingan pembuka antara Persib Bandung dan PSBS Biak.
-
Siapa yang menjadi juara bertahan BRI Liga 1? Persib Bandung, yang merupakan juara bertahan, berhasil mempertahankan gelar terbaiknya di BRI Liga 1 2023/2024.
-
Di mana BRI Liga I dimainkan? Liga tertinggi sepak bola Indonesia ini akan dimulai pada tanggal 9 Agustus 2024, dengan pertandingan pembuka antara Persib Bandung dan PSBS Biak.
-
Siapa yang menjadi juara bertahan BRI Liga I? Persib Bandung, yang merupakan juara bertahan, berhasil meraih gelar terbaik di BRI Liga 1 2023/2024.
-
Siapa saja yang berada di Pot 1 babak League Phase UEFA Conference League? Pot 1: Chelsea, Copenhagen, Gent, Fiorentina, LASK, Real Betis
-
Apa yang akan dipertandingkan dalam matchday kedua UEFA Nations League A Grup 1? Kroasia dan Polandia akan saling berhadapan pada matchday kedua UEFA Nations League A 2024/2025 Grup 1.
"Untuk sementara kita membuat 100 resapan dulu. Kita akan lihat nanti saat hujan lebat. Jika masih belum mampu menyerap debit air di sentel ban, nanti kita bor lagi hingga sentel ban benar-benar bebas dari genangan air," tutur Didik Catur, Kadis DKP Kota Kediri.
Tiap biopori berkedalaman 100 cm dengan ukuran pipa 4 dim. Pengeboran dan pembuatan biopori relatif cepat serta praktis. Karena DKP telah memiliki peralatan lengkap, termasuk cetakan cor untuk menutup lubang biopori.
"Kita sudah kordinasi dengan Pak Purwanto yang sehari bertugas di Brawijaya. Dia yang tahu titik-titik mana tempat genangan air. Soal alat ini, kita sudah lama memiliki. Karena Pemkot Kediri juga punya program biopori untuk permukiman di kota," jelas Didik Catur.
Baru Saja Pulangkan Pemain Asing
Skuat Persik setelah kalah 1-2 dari Sulut FC di Stadion Brawijaya, Kediri (8/10/2019). (Bola.com/Gatot Susetyo)
Sementara untuk persiapan skuad jelang Liga 1 2020, Persik baru saja memulangkan satu pemain asing lantaran mengalamai cedera.
Pemain tersebut adalah Patrick Bordon. Kini manajemen dan pelatih Persik Kediri, Joko Susilo, pusing tujuh keliling.
Pasalnya, pencoretan striker asal Slovenia itu dilakukan kurang dari satu pekan jelang tim Macan Putih melakoni laga pertama di Shopee Liga 1 2020.
Sesuai jadwal, pada pekan pertama Shopee Liga 10202, Persik Kediri akan menghadapi Persebaya Surabaya di di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu (29/2/2020).