FOTO: Momen Timnas Indonesia Babak Belur Dibantai Australia 1-5, Begini Hitung-hitungan Peluang Garuda Lolos Piala Dunia
Timnas Indonesia menelan kekalahan menyakitkan saat berhadapan dengan Australia. Skuad Garuda dibantai dengan skor telak 1-5 oleh Tim Kanguru.

Timnas Indonesia menelan kekalahan menyakitkan saat berhadapan dengan Australia dalam pertandingan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, pada Kamis (20/3/2025). Kekalahan ini membuat peluang untuk lolos langsung ke putaran final akan sangat kecil.
Meski demikian, ada beberapa skenario yang masih memungkinkan bagi Indonesia untuk melanjutkan perjuangan mereka di pentas dunia.
- FOTO: Wajah-Wajah Baru di Timnas Indonesia yang Siap Tempur Lawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Lebih Mahal Mana Timnas Indonesia atau Australia? Skuat Garuda Ternyata Menang Mutlak
- FOTO: Usai Ditahan Imbang Timnas Indonesia, Australia Tunjuk Pelatih Baru
- FOTO: Momen Sengit Timnas Indonesia Mati-Matian Lawan Australia Hingga Akhirnya Tersingkir di Babak 16 Besar Piala Asia 2023
Dengan kekalahan dari Australia, Indonesia akan tetap memiliki 6 poin dari tujuh pertandingan. Hal ini membuat peluang lolos otomatis menjadi sangat tipis, apalagi jika Australia berhasil menambah poin mereka.
Indonesia harus berjuang keras untuk mempertahankan posisi di klasemen Grup C, yang juga melibatkan negara lain seperti China, Bahrain, dan Arab Saudi.
Perebutan peringkat ketiga atau keempat di grup menjadi sangat penting. Tim yang berada di posisi ini berhak melanjutkan ke putaran keempat kualifikasi, meskipun jalur tersebut akan sangat kompetitif.
Untuk meningkatkan peluang lolos melalui play-off, Indonesia harus meraih kemenangan dalam sebagian besar pertandingan tersisa, termasuk melawan China dan Bahrain, serta hasil imbang atau kemenangan saat bertanding melawan Jepang.