Ronaldo dan Mourinho bantah kemplang Pajak
Perwakilan Cristiano Ronaldo dan Jose Mourinho memberi bantahan terkait tuduhan yang menyebut bintang Real Madrid dan manajer Manchester United itu melakukan penggelapan pajak.
Perwakilan Cristiano Ronaldo dan Jose Mourinho memberi bantahan terkait tuduhan yang menyebut bintang Real Madrid dan manajer Manchester United itu melakukan penggelapan pajak.
Sebelumnya 12 surat kabar Eropa mengatakan bahwa mereka berniat mengungkapkan hasil investigasi dugaan korupsi dalam sepakbola di bawah bendera "Football Leaks" selama tiga minggu ke depan. Nama Ronaldo dan Mourinho termasuk di dalamnya yang terlibat.
Berdasarkan bocoran dokumen yang didapat, Ronaldo dan Mourinho dituduh telah mengemplang pajak yang diatur oleh perusahaan agensi milik Jorge Mendes, Gestifute. Namun, Gestifute merilis pernyataan bahwa klien mereka tidak pernah melakukan hal seperti yang dituduhkan.
"Cristiano Ronaldo dan Jose Mourinho selalu taat dengan kewajiban pajak mereka dengan otoritas pajak di Spanyol dan Inggris," bunyi pernyataan Gestifute seperti dilansir Soccerway.
"Baik Cristiano Ronaldo maupun Jose Mourinho tidak pernah terlibat dalam proses hukum mengenai pelanggaran pajak.
"Setiap sindiran atau tuduhan yang ditujukan kepada Cristiano Ronaldo atau Jose Mourinho atas pelanggaran pajak akan dilaporkan kepada otoritas hukum dan diadili.
"Kami selalu bertindak dengan level profesionalisme yang tinggi dengan klien kami dan pihak berwenang di semua negara-negara tempat kami bekerja.
"Kami tidak akan ragu-ragu mengambil tindakan hukum untuk membela diri kami dan klien kami atas setiap tuduhan yang tidak benar dan pelanggaran hukum yang diterbitkan tentang kami." (sw/ada)