5 Smartphone dengan nama paling aneh
Banyak produsen smartphone besar seperti Samsung dan HTC memberikan nama aneh untuk produknya. Apa saja?
Saat produsen mengeluarkan sebuah smartphone, tentunya mereka sudah melakukan riset terlebih dahulu. Hal ini perlu dilakukan untuk memastikan bahwa smartphone mereka nantinya akan terjual laris.
Salah satu riset yang dilakukan adalah mengenai penamaan sehingga nama yang digunakan mewakili produk yang ingin dijual. Hal ini penting karena nama juga akan berpengaruh terhadap penjualan smartphone tersebut.
-
Smartphone mana yang paling banyak terkirim di dunia pada paruh pertama 2023? iPhone 14 Pro Max adalah HP yang paling banyak dikirimkan ke seluruh dunia pada paruh pertama tahun ini.
-
Apa yang dimaksud dengan kemampuan "menguping" smartphone dalam konteks iklan? “mereka tidak mendengarkan,” jawabnya. Lantas hal ini menjadi pertanyaan, mengapa platform seperti Facebook begitu sering menampilkan iklan tertentu. Bahkan, beberapa contoh iklan yang hadir menampil produk-produk yang biasa digunakan dalam kehidupan sehari-hari.
-
Bagaimana smartphone memengaruhi bentuk tengkorak manusia? Secara mengejutkan, tanduk hingga sepanjang 30 milimeter mulai muncul di kepala masyarakat saat ini. Benjolan yang muncul pada bagian bawah tengkorak dan sedikit di atas leher ini sangat langka pada 100 tahun lalu. Hal aneh ini muncul karena penggunaan smartphone, yang biasanya membuat orang menunduk dan bahkan jika diakumulasi bisa sampai empat jam dalam sehari. Hal ini membuat leher bekerja lebih keras dan tubuh meresponsnya.
-
Dimana Apple keluar dari 5 merek ponsel teratas? Menurut perusahaan riset pasar TechInsights, seperti dikutip dari GizChina, Kamis (16/5), Apple keluar dari lima merek ponsel teratas di Tiongkok pada kuartal pertama tahun 2024, dengan pangsa pasar yang hanya 13,7 persen.
-
Apa yang dimaksud dengan ponsel lipat? Seperti namanya, ponsel lipat dapat diartikan sebagai ponsel cerdas yang memiliki layar yang dapat dilipat menjadi dua. Ini memungkinkan pengguna untuk memiliki perangkat dengan ukuran layar yang lebih besar namun tetap dapat dilipat menjadi ukuran yang lebih kecil dan portabel.
-
Apa yang sering dibandingkan dari pengguna Android dan iPhone? Di tengah banyaknya pilihan, pengguna Android dan iPhone sering kali menjadi dua kelompok utama yang sering dibandingkan.
Namun begitu, ternyata ada juga smartphone yang namanya diberikan terkesan 'asal-asalan'. Parahnya, hal ini juga menjangkiti produsen smartphone besar macam HTC dan Samsung.
Memangnya, apa saja produk smartphone dengan nama paling aneh? Simak 5 di antaranya seperti yang dilansir Cnet (17/12).
HTC Windows Phone 8X
Entah apa yang ada di benak HTC saat menamai smartphone dengan OS Windows Phone 8X ini. HTC terkesan ingin menekankan bahwa smartphone ini menggunakan WP8 sehingga menamainya jadi Windows Phone 8X.
Hal ini tentu berbeda dengan yang dilakukan Nokia terhadap jajaran smartphonenya. Meski juga menggunakan Windows Phone, Nokia tidak menambahi embel-embel nama OS tersebut pada ponsel pintarnya.
HP Pre 3
Hewlett-Packard sepertinya ingin memberikan kesan rima pada smartphone-nya satu ini. Namun, yang terjadi justru smartphone ini sangat sulit untuk dilafalkan dalam bahasa Inggris.
Smartphone dengan WebOS ini sendiri gagal masuk pasar smartphone Amerika Serikat kala itu. Smartphone tersebut juga mengikuti jejak Palm dan beberapa gadget lainnya yang gagal berkembang.
HTC ChaCha
Mungkin baru kali ini sebuah smartphone dinamai mirip dengan dansa terkenal asal Latin. Hal ini pun terkesan aneh mengingat smartphone tersebut juga tidak menggambarkan aroma Latin atau dansa sama sekali.
Beruntung sebelum masuk pasar Amerika Serikat, smartphone dengan integrasi Facebook tersebut sempat ganti nama menjadi HTC Status. Sayangnya, smartphone ini juga gagal berkembang kala itu karena kalah bersaing dengan BlackBerry.
LG Optimus Vu
Aslinya, jika dalam bahasa Inggris, smartphone ini dibaca sebagai LG Optimus View. Namun, karena kurangnya sosialisasi yang jelas, maka orang-orang pun terlanjur menyebutnya sebagai Vu atau voo dalam bahasa Inggris.
Di Amerika Serikat, smartphone ini diubah namanya menjadi LG Intuition untuk menghindari ambiguitas penyebutan di atas.
Samsung :)
Mungkin baru kali ini juga emoticon jadi nama smartphone. Hal ini yang dilakukan Samsung pada 2010 silam.
Di pasaran sendiri smartphone ini lebih sering disebut sebagai Samsung smiley karena emoticon yang digambarkan adalah bentuk senyum. Sayangnya, smartphone ini tak bisa selaris penjualan smartphone dari jajaran Samsung Galaxy.
Baca juga:
10 Smartphone paling dicari pengguna Indonesia selama 2013
LG G2 bakal meluncur dalam versi mini
Cara sehat mengisi daya baterai smartphone
Siapkan ponsel Android sejuta umat, EVERCOSS siap hadapi 2014
Smartphone terbaru BlackBerry bakal bernama Jakarta