Facebook bakal rilis fitur kencan online?
Facebook bakal rilis fitur kencan online? Dating akan berada di dalam aplikasi utama Facebook bersama dengan berbagai fitur lainnya. Sejauh ini belum ada informasi tentang tanggal peluncurannya, tetapi Facebook mengonfirmasi para karyawannya sudah menguji fitur tersebut.
Facebook dilaporkan akan segera merilis sebuah fitur kencan di dalam layanannya. Kehadiran fitur bernama Dating ini akan semakin meramaikan persaiangan layanan kencan online, yang salah satu pemain populer adalah Tinder.
Dilansir Phone Arena via Liputan6.com, Senin (6/8), rencana kehadiran Dating ini telah diumumkan oleh Facebook pada Mei 2018. Kala itu, Dating diperkirakan akan hadir sebagai aplikasi mandiri, tapi ternyata Facebook akan mengimplementasikannya sebagai salah satu fitur di dalam layanannya.
-
Siapa yang menciptakan Facebook? Sejarah 4 Februari Hari Ulang tahun Facebook, yaitu dimulai Mark Zuckerberg ingin membuat platform chat. Bersama teman-temannya, Andrew McCollum, Eduardo Saverin, Chris Hughes, dan Dustin Moskovitz, Zuckerberg mengembangkan Facebook saat mereka masih kuliah di Universitas Harvard.
-
Mengapa Facebook menjadi jejaring sosial terbesar di dunia? Dengan kerja keras dan visi yang jelas, Mark Zuckerberg dan timnya berhasil mengembangkan Facebook menjadi salah satu jejaring sosial terbesar di dunia, mengubah cara orang berinteraksi dan berkomunikasi secara online.
-
Kenapa Facebook bisa jadi platform sosial media yang populer? Berikut ini adalah beberapa fitur yang membuat Facebook menjadi platform sosial media yang begitu populer: 1. Facebook memungkinkan Anda mengelola daftar teman dan memilih pengaturan privasi untuk menyesuaikan siapa yang dapat melihat konten di profil Anda. 2. Facebook memungkinkan Anda mengunggah foto dan menyimpan album foto yang dapat dibagikan dengan teman-teman Anda. 3. Facebook mendukung obrolan online interaktif dan kemampuan mengomentari halaman profil teman untuk tetap berhubungan, berbagi informasi, atau saling sapa. 4. Facebook mendukung halaman grup, halaman penggemar, dan halaman bisnis yang memungkinkan bisnis menggunakan Facebook sebagai sarana pemasaran media sosial. 5. Jaringan pengembang Facebook menghadirkan fungsionalitas tingkat lanjut dan opsi monetisasi. 6. Anda dapat melakukan streaming video langsung menggunakan Facebook Live. 7. Anda bisa mengobrol dengan teman dan anggota keluarga Facebook, atau menampilkan gambar Facebook secara otomatis dengan perangkat Portal Facebook.
-
Siapa saja yang membuat Facebook? Facebook adalah platform media sosial online asal Amerika dan layanan jejaring sosial yang merupakan bagian dari perusahaan Meta Platforms. Facebook didirikan pada tahun 2004 oleh Mark Zuckerberg, Eduardo Saverin, Dustin Moskovitz, dan Chris Hughes. Keempatnya adalah mahasiswa di Harvard University.
-
Siapa yang mengunggah informasi lowongan pekerjaan palsu di Facebook? Penelusuran Cek Fakta Merdeka.com melakukan penelusuran dengan melakukan pencarian pada website https://www.pertamina-pmsol.com/recruitment/ hasilnya informasi tersebut memang merupakan informasi lowongan pekerjaan dari Pertamina, namun pendaftarannya sudah ditutup sejak 1 Agustus 2024.
-
Kapan status Facebook menjadi tren? Merangkum dari beragam sumber, Kamis (6/7) berikut adalah kumpulan status FB kekinian dan menarik yang bisa dijadikan referensi.
Menurut penelusuran Tech Crunch, Dating akan berada di dalam aplikasi utama Facebook bersama dengan berbagai fitur lainnya. Sejauh ini belum ada informasi tentang tanggal peluncurannya, tetapi Facebook mengonfirmasi para karyawannya sudah menguji fitur tersebut. Melalui fitur Dating, para pengguna Facebook bisa melihat orang-orang juga bisa mengaktifkan fitur tersebut.
Ketika kamu menggunakan fitur ini, tidak ada unggahan apa pun mengenai Dating di News Feed sehingga tak ada orang lain yang melihatnya. Namun, pengguna memiliki opsi jika ingin teman-temannya bisa melihat aktifivitas kencan online mereka.
Jika menemukan seseorang yang sesuai dengan profil Dating, maka kalian bisa saling mengirim pesan melalui Messenger atau WhatsApp. Selain itu, jika kamu memblokir seseorang di Dating, maka orang tersebut tidak terblokir di layanan Facebook secara umum. Fitur Dating ini hanya bisa digunakan oleh pengguna berusia 18 tahun ke atas.
Fitur Dating tidak memungut biaya dan tanpa iklan. Namun, Facebook kemungkinan akan memonetisasi fitur tersebut di kemudian hari.
Kehadiran Dating akan semakin memeriahkan layanan kencan online, yang saat ini didominasi oleh sejumlah aplikasi, seperti Tinder, Hinge dan Bumble.
Facebook dinilai kembali berusaha mencari kesuksesan dengan meniru layanan yang telah ada. Sebelumnya anak usaha Facebook yakni Instagram, merilis fitur Stories yang dituding banyak pihak menyalin ide Snapchat.
Sama seperti Instagram Stories, Dating juga memiliki peluang besar untuk sukses. Hal ini karena aplikasi-aplikasi kencan seperti Tinder, telah lama bergantung pada data Facebook untuk mengoperasikan layanan mereka.
Pengguna aplikasi-aplikasi kencan yang ada sekarang, bisa menghubungkan akun mereka dengan yang ada di Facebook.
Tinder memperlihatkan kepada penggunanya ketika seorang calon potensial memiliki teman yang sama dengan mereka di Facebook. Sampai saat ini, untuk menjadi pengguna Bumble harus memiliki akun Facebook terlebih dahulu.
Match Group, perusahaan yang memiliki layanan kencan online seperti Tinder, OkCupis dan Match.com, tidak tampak khawatir dengan langkah baru Facebook tersebut.
"Apapun yang terjadi, kami akan terus menyenangkan para pengguna melalui inovasi produk dan fokus pada kesuksesan hubungan. Kami memahami kategori ini lebih baik daripada siapapun. Kehadiran Facebook hanya akan memperkuat kita semua," ungkap CEO Match Group, Mandy Ginsberg, pada Mei lalu.
Sumber: Liputan6.com
Reporter: Andina Librianty
Baca juga:
Pertumbuhan pengguna Facebook makin melemah, CEO kehilangan Rp 272 T dalam 2 jam
Mark Zuckerberg menempati posisi ketiga orang kaya di dunia
Akun palsu FB 'Taj Yasin Maimoen' minta sumbangan untuk pesta kemenangan
Akun Facebook Taj Yasin dipalsukan untuk minta sumbangan pesta rakyat
52 perusahaan teknologi menikmati data pengguna Facebook