Hasil foto dari Galaxy S4 Zoom beredar
Foto ini seakan semakin menegaskan bahwa Samsung tengah menyiapkan ponsel dengan kamera terbaik.
Beberapa waktu lalu telah banyak tersiar kabar yang menyebutkan bahwa Samsung kini tengah membuat ponsel dengan kemampuan kamera yang luar biasa, yaitu Samsung Galaxy S4 Zoom.
Baru-baru ini sebuah bocoran dari Shahriar Hossain, seorang yang bekerja pada Samsung Electronics Limited di Bangladesh, menampilkan hasil jepretan yang diklaim sebagai buah dari Galaxy S4 Zoom.
Dikutip dari GSM Arena (13/5), foto tersebut muncul dalam akun Google+ Hossain dengan keterangan bahwa foto tersebut adalah hasil gambar dari Galaxy S4 Zoom.
Dari data yang diperoleh, belum ada keterangan resmi dari pihak Samsung apakah perangkat tersebut adalah Galaxy S4 Zoom ataukah hanya Galaxy Camera terbaru yang titip tenar atas nama besar Galaxy S4.
Dari foto tersebut dapat dilihat bahwa gambar yang dihasilkan sangat menakjubkan. Hal ini membuktikan bahwa Samsung memang benar-benar mengadopsi kamera dengan teknologi perbesaran hingga 10 kali. Bukan tidak mungkin Samsung akan unggul dari Sony Honami yang beberapa waktu lalu tengah mempublikasikan bahwa memiliki sensor kamera terbaik.
-
Apa yang menjadi sorotan menarik tentang Samsung Galaxy Z Fold 4? Biaya pembuatan Samsung Galaxy Z Fold 4 menjadi sorotan menarik, terutama mengingat harga jualnya yang tinggi.
-
Siapa pemimpin dunia yang menggunakan Samsung Galaxy? Meskipun awalnya berencana untuk memboikot Apple, Trump akhirnya menggunakan iPhone untuk keperluan keamanan selama masa jabatannya di Gedung Putih. Ia dulu pernah menggunakan Samsung Galaxy.
-
Foto apa yang berhasil diambil oleh Galaxy S24 Ultra dari luar angkasa? Langkah inovatif ini menghasilkan gambar Bumi yang memukau dari luar angkasa, menampilkan kecantikan dan kemegahan planet ini dari perspektif yang unik.
-
Mengapa Samsung memperluas fitur Galaxy AI ke smartphone lainnya? “Samsung memiliki visi besar dalam memperluas penggunaan Galaxy AI di kehidupan sehari-hari konsumennya. Kami perluas ke Samsung Galaxy smartphone lainnya,”
-
Siapa yang mengatakan bahwa Samsung akan memperluas fitur Galaxy AI? Lo Khing Seng, Head of MX Business Samsung Electronics Indonesia mengatakan pihaknya memiliki visi besar dalam memperluas penggunaan Galaxy AI di kehidupan sehari-hari konsumennya.
-
Samsung Galaxy Z Fold Series sukses di pasaran, apa yang ingin dikembangkan Samsung selanjutnya? Setelah sukses mengeluarkan HP lipat Galaxy Z Fold Series, kini Samsung digadang-gadang akan mengeluarkan tablet lipat dan laptop.
Baca juga:
Galaxy S4 akan hadir dengan warna biru?
Samsung Galaxy S4 Mini muncul kembali dengan foto terbaru
Akhirnya Galaxy Tab 7.7 dapatkan update Jelly Bean
Kamera Galaxy S4 Zoom dapat pembesaran optik 10 kali?
Paket bundling Samsung Galaxy S4 - Axis ludes