Kini main PS4 bisa lewat Sony Xperia Z3
Xperia Z3 dapat difungsikan layaknya PS Vita
Setelah diluncurkan di pameran IFA 2014 kemarin (03/09), tiga smartphone Android andalan Sony Xperia Z3, Z3 Compact, dan Z3 tablet sedianya akan dijual untuk publik dalam beberapa bulan ke depan. Kehadirannya ternyata tidak hanya ditunggu-tunggu oleh pecinta gadget, gamer pun masuk jajaran orang yang mengantre Xperia Z3. Ada apa?
Sony tidak hanya dikenal sebagai vendor besar di dunia smartphone saja, salah satu perusahaan korporasi terbesar di dunia tersebut juga terkenal sebagai salah satu produsen konsol game besar bersama Microsoft. Konsol game andalannya, PlayStation 4, sampai saat ini masih merajai kelas konsol game, mengalahkan Xbox One milik Microsoft.
-
Apa yang Telkomsel luncurkan untuk para gamers? Mempertegas konsistensi dalam mendorong perkembangan ekosistem gaming dan esports Tanah Air tersebut, Telkomsel mengambil peran terdepan dengan menghadirkan Paket GamesMAX Booster terbaru dan menjadi Official Mobile Internet Partner di ajang turnamen Mobile Legends: Bang Bang Professional League Indonesia (MPL ID) Season 13 untuk memberikan pengalaman bermain mobile game yang unggul melalui jaringan terdepan Telkomsel yang telah terbukti sebagai Best Mobile Network oleh Ookla® Speedtest Award selama lima tahun berturut-turut.
-
Bagaimana penjahat siber menyerang para gamer? Di satu sisi, mengikuti tren populer, penjahat siber meluncurkan serangan yang lebih licik, memanfaatkan agenda terkini dan menyusun skema yang kabur, alih-alih menggunakan serangan umum," ujar Vasily M. Kolesnikov, pakar keamanan di Kaspersky.
-
Bagaimana ZTE Nubia Redmagic 8S Pro membuat pengalaman gaming lebih nyaman? Khusus untuk bermain game, HP ini dilengkapi juga dengan dedicated gaming chip Red Core 2. Ini membuat pengguna dapat bermain game-game berat seperti Genshin Impact, CODM, League of Legends Wildrift, dan game berat lainnya dengan sangat nyaman.
-
Kenapa para penjahat siber memilih game untuk melakukan serangan? Kemungkinan besar, penjahat dunia maya memilih metode serangan ini berdasarkan popularitas game di kalangan pemain, serta kemampuan gamer untuk menggunakan cheat dan mod. Karena sebagian besar mod dan cheat didistribusikan di situs web pihak ketiga, penyerang menyamarkan malware dengan berpura-pura sebagai aplikasi ini.
-
Apa saja game yang mereka mainkan? Mereka dikenal sebagai gamers profesional yang ahli di berbagai macam game seperti PUBG Mobile, GTA V, DOTA 2, dan game lainnya.
-
Kapan serangan terhadap gamer meningkat? Pakar Kaspersky percaya bahwa tingkat keberhasilan yang lebih tinggi pada tahun 2024 dapat dijelaskan oleh tren yang diamati dalam perkembangan terkini lanskap ancaman siber secara umum.
Sony yang sudah lama berencana melakukan ekspansi di sektor game mobile pun turut memberikan pengalaman bermain game-game PS4 lewat Xperia Z3 dan Z3 Compact. Fitur PS4 Remote Play yang sebelumnya hanya bisa dinikmati di PS Vita mulai dua bulan lagi sudah hadir di bulan November.
Untuk dapat memainkan game-game PS4 di Xperia Z3, Sony akan menjual sebuah kontroler atau DualShock 4 yang didesain khusus dengan tambahan penopang smartphone Xperia Z3 dan Z3 Compact. DualShock 4 tersebut akan terhubung dengan Xperia Z3 menggunakan media Bluetooth, Extreme Tech (03/09).
Tidak seperti PS Vita yang lebih portabel, memainkan game PS4 dengan fitur Remote Play (memindahkan output gambar PS4 di konsol portabel) akan terasa cukup merepotkan karena bodi DualShock 4 cukup besar. Namun, gamer pastinya akan merasakan sensasi bermain game yang lebih mendekati konsol PS4 mengingat keragaman tombol yang tersedia.
Memainkan game PS4 via Xperia Z3 juga mempunyai batasan lain, yakni koneksi Wi-Fi. Layaknya menggunakan fitur Remote Play di PS Vita, ada baiknya jika Wi-Fi yang tersedia memiliki koneksi cepat agar permainan dapat berjalan lancar.
(mdk/bbo)