Microsoft akan abaikan Windows XP
Microsoft memutuskan akan segera memberikan dukungan teknis bagi Windows XP. Bagaimana dengan nasib pengguna ?OS itu?
Bersiaplah pengguna Windows XP, Microsoft akan segera menghentikan dukungan teknisnya pada sistem operasinya tersebut.
Pada 6 April 2013 atau kurang dari 500 hari lagi, Microsoft akan menghentikan semua dukungannya., Bentuk dukungan yang dimaksud termasuk update patch dan security update, terhadap lebih dari 500 juta pengguna Windows XP.
Karena ketika dukungan ini berakhir pada 2014, Microsoft tak akan memberikan update sama sekali. Dengan demikian, Windows dan data di dalamnya akan rentan terhadap serangan dari internet dan virus. Untuk mengatasinya maka pengguna Windows XP perlu melakukan migrasi ke Windows 7 atau 8.
Informasi terakhir dari Netmarketshare, saat ini ada sekitar 50,5 persen pengguna yang sudah menggunakan Windows 7 atau Vista. Sedangkan pengguna XP sudah tinggal 40,7 persen.
Beberapa pihak berusaha mengambil keuntungan dari keputusan Microsoft ini. Sebagian dari mereka menawarkan migrasi pada sistem operasi di atas Windows XP.
Perusahaan anti virus pun diprediksi dapat mengambil laba yang banyak. Mereka bisa menetapkan harga yang tinggi untuk solusi keamanan bagi Windows XP kepada pihak yang ingin tetap menggunakan sistem operasi tersebut.