Rilis Fitur Baru, Zenius Gelar Kompetisi
Zenius belum lama ini merilis fitur baru yakni ZenCore. ZenCore ini menyediakan materi dan pelatihan yang bersifat adaptif tentang keterampilan dasar yang wajib dimiliki oleh setiap individu.
Zenius belum lama ini merilis fitur baru yakni ZenCore. ZenCore ini menyediakan materi dan pelatihan yang bersifat adaptif tentang keterampilan dasar yang wajib dimiliki oleh setiap individu. Menurut Founder dan Chief Education Officer Zenius Sabda PS, implementasi teknologi kecerdasan buatan (artificial intelligence) memungkinkan Zenius untuk menghadirkan pembelajaran adaptif secara massif.
"Sehingga seluruh soal-soal yang disajikan di ZenCore akan dipersonalisasi sesuai dengan tingkat kemampuan dan level pemahaman masing-masing pengguna, terlepas dari perbedaan level pengetahuan yang dimiliki," ungkap Sabda, Kamis (19/8).
-
Kenapa anak-anak perlu istirahat dari belajar online? Soal ideal ini perlu adanya riset yang lebih mendalam ya. Tetapi begini, belajar online itu kan berhadapan dengan layar kan ya, itu harus misalnya sekitar 15 menit sekali berhenti. Jadi jangan sampai anak-anak ini terlalu terekspose terhadap layar ya. Itu tidak baik
-
Kapan Telkom Jawa Barat menyelenggarakan program Indonesia Digital Learning? Tahun ini, sebanyak 550 guru se Jawa Barat mengikuti program yang digelar oleh Telkom Jawa Barat pada tanggal 4-5 Juli 2024 di di Gedung Achmad Sanusi, Universitas Pendidikan Indonesia.
-
Kapan anak-anak bisa memanfaatkan waktu luang dari belajar online? "Keseimbangan antara kehidupan belajar dan kehidupan pribadi itu penting. Ini fase di mana anak-anak memerlukan kebebasan untuk menjelajahi kehidupan dan menemukan apa yang mereka sukai baik di dalam maupun di luar sekolah,"
-
Siapa yang dapat menjadi tutor online? Jadikan kemampuan akademis sebagai penghasilan. Misalnya, seorang ahli matematika bisa membantu siswa sekolah menengah yang kesulitan dengan kalkulus.
-
Siapa yang sedang belajar? Nia tengah mendampingi anak pertamanya, Mikhayla, saat mengerjakan PR.
-
Kenapa Hari Jomblo di Tiongkok menjadi Hari Belanja Online? Seperti halnya Hari Valentine di Amerika Serikat yang dianut oleh Hallmark, Hari Jomblo di Tiongkok juga dikooptasi oleh raksasa e-commerce Alibaba pada tahun 2009 dan diubah menjadi hari belanja online besar-besaran.
Dengan adanya fitur terbaru ini, lanjut Sabda, pihaknya menggelar kompetisi yang bertajuk 'Mulai Dari Misi Agustusan’. Kompetisi ini merupakan kompetisi yang terbuka secara umum dan dapat diikuti oleh siapapun tanpa biaya.
"Kompetisi Mulai Dari Misi Agustusan ini adalah program khusus dari Zenius di mana para peserta kompetisi akan bertanding satu sama lain melalui fitur terbaru Zenius, ZenCore," jelas dia.
Kompetisi yang akan berlangsung selama 6-31 Agustus 2021 ini bisa diikuti oleh seluruh orang di seluruh Indonesia. Mereka hanya perlu menggunakan fitur ZenCore yang ada di aplikasi Zenius, dan menjawab pertanyaan sebanyak-banyaknya dan seakurat mungkin. Karena selain total poin untuk jawaban yang benar, sistem juga akan mengidentifikasi tingkat keakuratan jawaban dari para pengguna.
Sejak digelar pada 6 Agustus lalu, kompetisi ini sudah diikuti oleh 24 ribu lebih pengguna. Selain itu, kompetisi ini menawarkan berbagai hadiah seperti Apple iMac, Apple Watch, iPhone 12 Pro Max, dan beragam hadiah lainnya dengan total senilai lebih dari Rp1 miliar. Total akan ada 45 orang pemenang yang akan diumumkan pada akhir periode kompetisi.