UFO atau Superman? Benda misterius terlihat salip pesawat di Amerika
Benda terbang misterius itu tidak nampak seperti burung atau drone
Kemarin malam (03/08), publik Amerika dikejutkan dengan kemunculan sebuah video menampilkan objek misterius yang berhasil terekam kamera terbang menyalip pesawat. Padahal, saat itu pesawat sedang terbang dengan kecepatan tinggi. Apakah itu UFO ataukah Superman?
Jika Anda adalah penggemar film superhero, penampakan benda misterius yang terbang mendahului pesawat milik maskapai Virgin Atlantic itu mirip dengan aksi Superman di film Superman Returns.
-
Apa itu UFO? Istilah tersebut merujuk pada segala sesuatu yang terlihat di langit, namun tidak dapat dijelaskan oleh fenomena alam atau teknologi yang sudah kita ketahui.
-
Kapan Kampung UFO diresmikan? Satu hal yang unik dalam penyelenggaraan Indonesia UFO Festival 2024 kali ini adalah peresmian Kampung UFO pada 21 Juli 2024 nanti, tepatnya pada peringatan Hari UFO Nasional.
-
Apa itu Kampung UFO? Kampung UFO merupakan sebuah kolaborasi masyarakat dengan para seniman street art di Yogyakarta. Ide Kampung UFO dicetuskan oleh warga RT 46/RW 10 Gedongkiwo, Mantrijeron, Yogyakarta bersama dengan Indonesia UFO Network.
-
Kenapa Kampung UFO dibangun? Kegiatan itu merupakan bagian dari aktivitas sosial oleh banyak seniman dan aktivis lingkungan untuk mensosialisasikan kebersihan lingkungan tempat tinggal, membuang sampah, dan memelihara alam sekitar.
-
Di mana letak Kampung UFO? Ide Kampung UFO dicetuskan oleh warga RT 46/RW 10 Gedongkiwo, Mantrijeron, Yogyakarta bersama dengan Indonesia UFO Network.
-
Apa tujuan dari Hari UFO Sedunia? Hari UFO Sedunia diselenggarakan oleh WorldUFODay.com pada tahun 2001. Peringatan ini diadakan untuk mempertemukan para penggemar UFO dan bukti-bukti yang telah mereka kumpulkan untuk mendukung keberadaannya.
Tetapi, berdasarkan deskripsi video channel America Way yang memposting video itu ke YouTube, diketahui bila objek terbang tidak dikenal itu mungkin adalah UFO. Dugaan itu semakin kuat, jika melihat fakta jika pesawat Virgin Atlantic baru saat take-off dari bandara JFK New York dengan kecepatan tinggi.
Senada dengan hal itu, YouTubers bernama Mike Hawk juga cukup yakin benda itu UFO meskipun dia mengaku ingin mendengar pendapat lebih jelas dari para ahli.
"Penampakan di video itu membuat ku bertanya-tanya, sebab dengan kecepatan setinggi itu, pasti benda itu bukan burung atau sebuah drone. Mungkin UFO. Tapi aku ingin mendengar apa yang para ahli katakan karena benda itu juga pasti bukan sebuah kesalahan efek kamera atau sebagainya," ujar Mike.
Demikian juga pengakuan dari LookNowTV yang mengatakan bila kemungkinan video ini adalah hoax cukup kecil. Meskipun video ini disebut diambil pada bulan Juli silam.
"Aku tidak mempunyai alasan untuk mengatakan bila video ini hoax. Benda itu benar-benar tidak diketahui asal-usulnya. Aku dan teman ku tidak bisa memutuskannya, jadi kami mengunggahnya di YouTube," ujar Rick dari LookNowTV yang disebut pertama menemukan video ini, Daily Mail (03/08).
Sementara itu, ahli UFO masih belum bisa mempercayai apakah benda itu adalah UFO. Salah satunya adalah pakar UFO dari Inggris, Russ Kellett.
"Seharusnya tidak ada yang bisa berada sedekat itu dengan sebuah pesawat. Benda itu juga tidak terlihat seperti burung atau benda lain. Anda bisa percaya bila benda itu adalah UFO. Namun sekali lagi, itu bisa apa saja," ungkap Russ.
Untuk melihat video tersebut, Anda bisa melihatnya disini. Bagaimana menurut Anda?
Baca juga:
Awas hoax, ini 4 fakta soal kemunculan 10 'UFO' di langit Osaka
Lima penampakan UFO paling bikin geger sedunia
Heboh video pesawat UFO serbu pelabuhan Jepang
Ini rupa tengkorak 'alien' yang ditemukan di Stonehenge-nya Rusia
Ilmuwan sebut manusia kini bisa hidup abadi asal punya duit