Waspada Penipuan yang Mengatasnamakan Merdeka.com
Waspada Penipuan yang Mengatasnamakan Merdeka.com
Saat ini Merdeka.com sedang mengadakan sebuah kompetisi yang bertajuk #MerdekaKulineran. Kompetisi berhadiah total Rp 1 juta ini memperbolehkan peserta untuk unjuk gigi dalam kemampaun fotografi kuliner yang juga bertujuan memamerkan kuliner khas masing-masing daerah.
Sayangnya, kuis ini diwarnai dengan adanya penipuan yang dilakukan oleh pihak tidak bertanggung jawab.
-
Kenapa Situ Cipanten viral di media sosial? Tak ayal, lokasi wisata ini sempat viral di media sosial karena keindahannya, dan didatangi pengunjung dari berbagai daerah.
-
Kenapa strategi marketing melalui media sosial penting? Sadar nggak sadar, makanan yang sering mondar-mandir di media sosial sampai viral karena strategi marketing yang berhasil. Yup, kamu bisa mulai mempromosikan makananmu di media sosial. Promosi tergolong ke dalam unsur penting karena bisa menarik minat konsumen untuk membeli produk.
-
Kenapa kata-kata lucu di media sosial bisa menghibur? Kata-Kata lucu yang dibagikan di medsos bisa menjadi hiburan bagi orang lain.
-
Kata-kata lucu apa yang dibagikan di media sosial? Kata-Kata lucu yang dibagikan di medsos bisa menjadi hiburan bagi orang lain.
-
Bagaimana media sosial mengubah cara orang berkomunikasi dan berinteraksi? Selain itu, media sosial seperti Facebook, Instagram, dan Twitter telah mengubah cara orang berkomunikasi dan berinteraksi.
-
Kapan kata penutup pidato penting? Seperti diketahui, bahwa ragam acara seperti seminar, perpisahan, pernikahan hingga acara formal lain membutuhkan sebuah penutup pidato yang penuh kesan yang membuat seluruh rangkaian acara berkesan.
Berdasarkan laporan dari salah satu user Merdeka.com, sebuah akun Instagram bernama @merdekadotcom_ (diikuti underscore), melakukan Direct Messages atas nama Merdeka.com, menyebut bahwa pengguna memenangkan kuis ini.
©2021 Merdeka.com
Sebagai gantinya, sang penipu meminta data diri dari korban berupa Foto KTP, alamat tempat tinggal, nomor rekening, foto buku tabungan, nomor telepon, hingga PIN pemenang, untuk dikirim ke akun Telegram sang penipu, yang juga menggunakan nama Merdeka.com.
Nah, dengan ini Merdeka.com ingin memperingatkan para peserta kompetisi untuk lebih waspada terhadap adanya penipuan yang mengatasnamakan Merdeka.com.
Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan:
- Admin socmed Merdeka.com tidak pernah mengirimkan pesan melalui Direct Messages Instagram yang disertai tautan mencurigakan.
- Informasi pengumuman pemenang kompetisi yang dikirim melalui Direct Messages Instagram akan dikirim langsung dari akun @merdekadotcom (tanpa underscore), dan diarahkan untuk langsung ke email resmi yakni support@kly.id.
- Wajib perhatikan tautan, nama website, atau nama akun yang berpura-pura menjadi Merdeka.com. Nama Instagram dan Twitter resmi: @merdekadotcom. Sedangkan nama Facebook resmi: MERDEKA.com dan @MDKcom.
- Kompetisi baru akan ditutup tangga 31 Maret mendatang, sehingga saat ini masih belum ada pemenang. Jika ada yang mengiming-iming Anda untuk jadi pemenang, maka abaikan.
- Jika masih ragu, hubungi admin socmed Merdeka.com melalui DM atau email resmi ke support@kly.id.
Baca juga:
Dua Wanita di Medan Lakukan Penipuan Berkedok Rental Kamera, Waspadai Modusnya
Mengaku Petugas PLN, Pria di Jember Bobol dan Rampok Rumah Lansia
Oplos Obat Pertanian, Warga Jambi Ditangkap Polisi
Hendak Ditipu Via Telepon, Anggota Polisi Malah Tipu Balik Pelaku, Dapat Pulsa Rp5000
Tergoda Motor Murah di Facebook, IRT di Palembang Ditusuk dan Uang Dibawa Kabur
Perusahaan di Swiss Kena Tipu, Beli Tembaga Rp 518 Miliar yang Dikirim Malah Kayu
Utang Perusahaan Bengkak Rp4 T, Pengusaha Batu Bara Polisikan Rekan Kerja