YouTube Rewind 2018: Proyek Tahunan YouTube yang Gagal?
YouTube Rewind 2018: Proyek Tahunan yang Dianggap Gagal
Tahun 2018 akan segera berakhir, dan seperti biasa YouTube membuat lagi konten tahunannya yakni YouTube Rewind. Video ini memiliki nafas yang serupa dengan tahun-tahun sebelumnya, namun terdapat beberapa perbedaan signifikan yang diusung.
Permasalahannya, proyek tahunan YouTube tersebut kali ini dianggap gagal. Mengapa?
-
Kapan video Youtube tersebut diunggah? Video tersebut berjudul "GEMP4RR!! GIBRAN G4G4L DIL4NTIK SETELAH KETHU4N HINA PR4BOWO DAN ANAKNYA ~ BREAKING NEWS." Benarkah, Gibran gagal dilantik sebagai wakil presiden karena menghina Prabowo di akun media Fufufafa?
-
Kata-kata lucu apa yang dibagikan di media sosial? Kata-Kata lucu yang dibagikan di medsos bisa menjadi hiburan bagi orang lain.
-
Apa yang membuat BRI merasa resah tentang video yang beredar di media sosial? Konten tersebut dengan sengaja diviralkan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab dan meresahkan Masyarakat, karena Sebagian diantaranya berisi ajakan untuk menarik tabungannya.
-
Apa yang Mbah Soiman lakukan saat tim YouTube Jejak Richard menemuinya? Saat pertama kali ditemui tim kanal YouTube Jejak Richard, Mbah Soiman sedang mencari air bersih di sebuah sumur dekat rumahnya.
-
Apa yang diklaim oleh video yang beredar? "PRESIDEN JOKOWI DAN SIGIT RESMI COPOT POLDA JABAR AKIBAT BATALKAN SIDANG PEGI" tulis akun @AKTUAL dalam keterangan video.
-
Kata-kata apa yang sering ditemukan di media sosial? "Kata-kata hari ini adalah kalimat yang sering diucapkan di medsos. Biasanya orang yang mendapatkan pertanyaan ini akan mengungkapkan sebuah kalimat inspiratif yang memotivasi orang."
Setelah 5 hari tayang, saat ini (12/12/2018) terdapat hampir 9 juta dislike terhadap video tersebut. Angka ini sudah sah jadi video YouTube dengan dislike terbanyak kedua sepanjang sejarah setelah videoklip Baby dari Justin Bieber.
Di samping banyaknya keberagaman yang ditunjukkan di video kali ini, seperti banyaknya representasi kreator dari Asia termasuk dari Indonesia (SkinnyIndonesian24 dan Gen Halilintar), kreator animasi, dan dominasi kreator yang tidak berbahasa Inggris, YouTube Rewind 2018 dikritisi lantaran absennya banyak sekali nama kreator YouTube papan atas.
Para fans menunjuk absennya sang YouTuber dengan subscriber terbanyak yakni PewDiePie, serta Logan Paul dari Rewind 2018 sebagai hal yang konyol. Meski demikian, mereka bukanlah sosok yang biasa, justru kontroversial dengan skandal seksisme, rasisme, dan anti-semit dari PewDiePie serta tidak empatinya Logan Paul terhadap penderita penyakit mental dengan merekam vlog di hutan bunuh diri Jepang.
Dari jumlah sendiri, kreator yang ditampilkan YouTube di Rewind 2018 sendiri tak sampai setengah dari tahun kemarin, dengan hanya 100 kreator saja. Tahun lalu, terdapat 250 kreator yang masuk di Rewind 2017.
Sedikitnya kreator di dalam video sendiri cukup terasa dengan terbatasnya jumlah konsep adegan jika dibandingkan dengan konsep mashup di tahun-tahun sebelumnya yang otomatis bisa melibatkan lebih banyak kreator. Terlebih lagi, beberapa sosok bukanlah mereka yang mengawali perjuangan mereka di YouTube, katakanlah Will Smith, komedian Trevor Noah dan John Oliver, serta streamer dari platform Twitch, Ninja.
Meski demikian, harus diapresiasi usaha YouTube untuk mengangkat berbagai isu keberagaman dan sosok-sosok yang bisa lepas dari berbagai kesulitan yang mereka hadapi dan membaginya lewat YouTube.
Menurut Anda?
Baca juga:
Bocah 7 Tahun Ini Raup Rp 314,73 Miliar Lewat Video di Youtube
Streaming Film? YouTube Sediakan Gratis!
YouTube kembali normal setelah sempat gangguan
Layanan down, YouTube minta maaf
YouTube tumbang di beberapa negara
Ikut 'challenge' di youtube alasan puluhan pelajar di Pekanbaru sayat tangan
Orang Indonesia rata-rata habiskan waktu 1 jam akses YouTube tiap hari