12 Olahan Ayam Fillet untuk Anak, Resep Sehat dan Praktis
Olahan ayam fillet untuk anak kerap menjadi incaran para bunda. Apalagi banyak menu masakan ayam jadi kegemaran anak-anak. Selain bergizi tinggi, ayam fillet ini lezat, nikmat dan mudah diolah. Beragam menu bisa dikreasikan untuk olahan ayam fillet untuk anak.
Olahan ayam fillet untuk anak kerap menjadi incaran para bunda. Apalagi banyak menu masakan ayam jadi kegemaran anak-anak. Selain bergizi tinggi, ayam fillet ini lezat, nikmat dan mudah diolah.
Beragam menu bisa dikreasikan untuk olahan ayam fillet untuk anak. Ditambah lagi, tekstur daging fillet yang lembut dan sedikit kenyal. Terasa kian menggugah selera.
-
Kapan resep ayam ini dibagikan? Melansir dari berbagai sumber, Kamis (14/9), simak ulasan informasinya berikut ini.
-
Bagaimana cara membuat pangsit ayam? 1. Campurkan semua bahan isi pangsit dan 1 butir telur dan 1 butir kuning telur aduk aduk sampai rata. Pisahkan 2 butir putih telur untuk merekatkan kulit pangsit. 2. Ambil kulit pangsit, masukkan adonan pangsit, bentuk pangsit sesuai selera rekatkan dengan putih telur. 3. Didihkan air, tambahkan beberapa tetes minyak wijen (agar pangsit tidak saling menempel. Rebus pangsit sampai mengapung. Angkat tiriskan.
-
Kenapa resep ayam banyak dicari? Resep ayam berbagai kreasi masakan kini banyak dicari. Tidak bisa dipungkiri kesibukan aktivitas kerap menyita banyak waktu.
-
Bagaimana cara membuat Kari Ayam? Untuk memasak kari biasanya, dibutuhkan rempah, seperti salam, lengkuas, kemiri, kunyit, asam, cengkeh, bunga lawang dan banyak lainnya. Salah satu jenis kari yang biasa dibuat adalah kari ayam. Meski bernama kari ayam, ada beragam jenis kari ayam yang dibuat dengan komposisi yang berbeda. Apakah anda penasaran dengan cara membuat kari ayam yang lezat namun mudah dibuat di rumah?
-
Bagaimana cara memasak Ayam Ingkung? Kreneng sendiri merupakan sebuah tempat yang terbuat dari anyaman bambu dan diikat menggunakan tali suh untuk mengeratkannya selama dimasak di dalam panci kurang lebih selama 4 jam.
-
Di mana resep ayam bakar ini berasal? Terdapat beberapa resep ayam bakar yang enak dan menggugah selera.
Fillet merupakan daging yang telah dipisahkan dari tulang. Bahkan sangat tepat bagi Anda dan buah hati yang tengah membatasi asupan lemak. Karena ayam fillet cenderung baik untuk kesehatan dan penuh gizi.
Ada banyak cara untuk bisa menikmati dan mendapatkan manfaat dari olahan ayam fillet. Jenis bumbunya pun tidak butuh banyak, serta mudah dijumpai, seperti lada, bawang putih, bawang merah, tepung, dan minyak.
Berikut ini varian olahan ayam fillet untuk anak yang praktis dan sehat, seperti dihimpun dari berbagai sumber, Senin (6/9).
Steak Ayam Rice Bowl
foto: Instagram/@seto_beri, briliofood.net ©2021 Merdeka.com
Bahan:
- Satu mangkuk nasi putih
- 1/4 dada ayam fillet
- Merica dan garam
- Jeruk nipis
- Tepung serbaguna
- Bread crumb
Bahan Saus:
- Irisan bawang bombai secukupnya
- 2 bawang putih cincang
- 2 sdm saus teriyaki
- 1 sdm saus blackpaper
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm margarine
- 1/2 sdt kecap ikan
- 1/2 sdt minyak wijen
- 1/2 sdt saus tiram
- 1/2 gelas air dicampur 1 sdt tepung maizena untuk pengental
- Merica dan kaldu jamur
Cara Membuat:
1. Ayam fillet dilumuri jeruk nipis, garam dan merica diamkan 15 menit.
2. Lalu balur ke tepung serbaguna yang dicairkan dengan sedikit air dan dibalur ke bread crumb putih untuk tempura.
3. Goreng di minyak panas sampai kecokelatan dan sisihkan.
4. Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan margarin sampai harum.
5. Masukkan minyak wijen, saus tiram, kecap manis dan kecap ikan lalu disusul saus teriyaki dan blackpaper.
6. Aduk rata beri garam, kaldu jamur lalu masukkan sedikit air dan masak hingga mengental.
7. Siram ke atas ayam tadi sambil disusun di atas mangkuk berisi nasi juga sayuran pendamping. Hidangkan.
Chicken Katsu Saus Kari
foto: Instagram/@enengsari, briliofood.net ©2021 Merdeka.com
Bahan:
- 500 gram dada ayam fillet
- 6 sdm tepung tempura jepang/tepung terigu serba guna
- 3/4 sdt bawang putih bubuk
- 1/2 sdt garam
- 2 butir telur kocok lepas
- 200 gram tepung roti
- Bahan Bumbu Marinasi:
- 5 siung bawang putih
- 1/2 bks lada bubuk
- 1 sdt garam
Bahan Saus Kari:
- 100 gram bumbu kari instan
- 1 bawang bombai iris
- 1 sdt bawang putih bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdm gula
- 600 ml air putih
Bahan Pelengkap:
- Kentang rebus
- Wortel rebus
Cara Membuat Chicken Katsu:
1. Haluskan semua bumbu marinasi, balurkan pada ayam, sisihkan.
2. Di dalam wadah, taburi ayam dengan tepung tempura yang sudah dicampur bawang putih bubuk dan garam.
3. Kemudian celupkan ke dalam telur, lalu taburi kembali dengan tepung tempura dan ulangi untuk mencelupkan ke dalam telur.
4. Masukkan pada tepung roti sampai semua daging ayam tertutupi. Diamkan di dalam freezer selama 1 malam.
5. Panaskan teflon, masukkan semua bahan kari, kecuali bawang bombai. Aduk dengan whisk hingga mendidih. Lalu tambahkan bawang bombai, masak sebentar saja, koreksi rasa, matikan api.
6. Goreng chicken katsu hingga cokelat keemasan. Sajikan bersama nasi hangat dan sayuran.
Tumis Ayam Fillet
foto: Instagram/@ucipadmi, briliofood.net ©2021 Merdeka.com
Bahan:
- 500 gram fillet ayam
- cabai hijau secukupnya, potong serong
- cabai rawit merah dan cabai keriting sesuai selera, potong serong
- 1 buah bawang bombay, rajang tipis
- 4 siung bawang merah, rajang tipis
- 3 siung bawang putih, rajang tipis
- seujung sdt garam
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1/2 bks kaldu bubuk
- 1 sdm gula pasir
- 1 sdm kecap manis atau sesuai selera
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai, geprek
- 2 ruas jahe, rajang tipis
- 2 ruas lengkuas, rajang tipis
- 200 ml air matang
- margarin/minyak secukupnya
Cara Memasak Tumis Ayam Fillet:
1. Potong dan cuci bersih ayam fillet. Kucuri jeruk nipis dan cuci bersih kembali.
2. Taburi dengan 4 sdm tepung serbaguna. Aduk merata dan diamkan beberapa menit, lalu goreng sampai matang.
3. Panaskan minyak, tumis bawang-bawang sampai harum
4. Tambahkan cabai, daun salam, serai, jahe, lengkuas, garam, gula, lada bubuk, dan kaldu bubuk, aduk rata.
5. Tambahkan air matang, beri 1 sdm kecap manis, aduk rata.
6. Biarkan mendidih, koreksi rasa dan masukkan ayam fillet yang sudah digoreng.
7. Aduk merata sampai bumbu tercampur rata dan airnya mengering.
Karage Paprika
Instagram/@dapurmamamika, briliofood.net ©2021 Merdeka.com
Bahan:
- 250 gram ayam fillet
- 3 siung bawang putih (haluskan)
- 2 ruas jari jahe (haluskan)
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1 butir telur
Bumbu Tepung:
- 3 sdm tepung terigu kunci biru
- 4 sdm tepung beras
- 1/2 sdt baking powder
- 1 sdt garam
Bahan Saus:
- 5 sdm kecap manis
- 1 sdt Blueband
- 2 siung bawang putih halus
- 1 sdt kecap asin
- 1 sdt saus inggris
- 1 sdt minyak wijen
- 1 sdt saus tiram
- 1 sdt maizena
- air
Pelengkap:
- bawang bombay
- paprika merah
- paprika hijau
- paprika kuning
Cara Memasak:
1. Marinasi ayam dengan bumbu halus. Diamkan selama 1 jam di kulkas.
2. Masukkan telur dan 3 sdm bahan tepung.
3. Gulingkan ayam fillet ke bahan tepung.
4. Goreng sampai kecokelatan. Sisihkan.
5. Tumis Blueband dan bawang putih.
6. Masukkan bahan pelengkap, aduk rata.
7. Tuang bahan saus, aduk hingga agak mengental.
8. Masukkan ayam fillet karage. Aduk rata.
Ayam Fillet Saus Tiram
Instagram/@mega_dingding, briliofood.net ©2021 Merdeka.com
Bahan:
- 350 gram ayam fillet (bersihkan lalu potong)
- garam
- merica
- bawang putih bubuk secukupnya
- 5 sdm tepung terigu + 2 sdm maizena (campur)
- sedikit putih telur
- 1 bawang bombay, iris
- 3 bawang putih cincang
- 1 bawang prei iris
- 2 cabai merah, iris
- 2 cabai hijau, iris
- 2 sdm saus tiram
- 3 sdm kecap manis
- 2 iris jahe
- minyak
Cara Memasak Ayam Fillet Saus Tiram:
1. Bumbui ayam dengan bawang putih bubuk, garam, merica. Diamkan sebentar. Beri sedikit putih telur.
2. Baluri ayam dengan campuran tepung. Goreng sampai matang. Sisihkan.
3. Tumis bawang putih, bawang bombay, jahe, cabai merah, dan cabai hijau.
4. Tuang saus tiram dan kecap manis. Masak sampai berbuih.
5. Beri sedikit air. Masak sampai mengental.
6. Masukkan ayam, aduk rata. Masukkan bawang prei, aduk lagi.
Ayam Fillet Crispy
Instagram/@christyaayeng_, briliofood.net ©2021 Merdeka.com
Bahan:
- 250 gram ayam fillet
- 100 gram tepung terigu cakra
- 1 sdm tepung tapioka
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdt merica
Cara Memasak Ayam Fillet Crispy:
1. Campur semua bahan kering kecuali ayam.
2. Ambil sedikit bahan kering, campur dengan air. Aduk hingga kental.
3. Masukkan ayam ke bahan basah, lalu masukkan ke bahan kering sambil sedikit diremas-remas.
4. Goreng ayam hingga berubah warna cokelat keemasan.
Ayam Fillet Saus Madu Tabur Wijen
Instagram/@dessyrastikasari, briliofood.net ©2021 Merdeka.com
Bahan:
- 1/2 kg ayam fillet
Bahan Saus:
- 150 cc kaldu ayam
- 4 sdm madu
- 2 sdm minyak wijen
- 1 bawang bombay
- 3 siung bawang putih
- jahe parut (secukupnya)
- 1 sdt cuka/jeruk
- lada bubuk
- garam
- air (larutkan dengan maizena)
Bahan Krispi:
- 150 gram tepung maizena
- 1/2 sdt baking powder
- 1 telur
Bahan Pelengkap:
- biji wijen (secukupnya)
- kaldu ayam bubuk (royco)
- daun bawang (diiris)
- minyak goreng
Cara Memasak Ayam Fillet Saus Madu:
1. Bersihkan ayam, rendam dengan jeruk beberapa menit. Potong sesuai selera.
2. Kocok lepas telur. Masukkan ayam.
3. Campur tepung maizena, baking powder, dan sedikit garam di wadah lain. Masukkan ayam.
4. Goreng ayam, tiriskan dan sisihkan.
5. Tumis bawang putih dan bawang bombay. Tuang madu, air kaldu ayam, minyak wijen, parutan jahe, cuka, garam. Aduk rata.
5. Tuang air larutan maizena dan lada bubuk. Aduk rata.
6. Sajikan ayam dengan saus di atasnya. Taburi minyak wijen dan daun bawang.
Chicken Cordon Bleu
Shutterstock ©2021 Merdeka.com
Bahan:
- 2 potong dada ayam fillet
- 2 buah keju cheddar, potong menjadi stik
- 1 butir telur
- 2 buah smoke beef
- 100 gram tepung terigu
- 1 sendok teh garam
- Merica secukupnya
- Tepung roti
- Tusuk gigi
Cara Membuat Chicken Cordon Bleu:
1. Ambil dada ayam, belah menjadi dua bagian. Tipiskan daging dengan menggunakan paling daging. Lumuri dengan garam dan merica. Biarkan 10 menit hingga bumbu meresap.
2. Siapkan 3 mangkuk, isi masing-masing dengan tepung terigu, telur dan tepung roti.
3. Ambil daging ayam, tumpuk dengan smoke beef dan letakkan keju di tengah-tengah. Gulung dan 'kunci' menggunakan tusuk gigi agar saat digoreng tidak lepas.
4. Lapisi ayam dengan tepung terigu sambil ditekan pelan-pelan. Masukkan ayam ke dalam kocokan telur, lalu lumuri dengan tepung roti hingga merata.
5. Goreng dengan minyak panas hingga berwarna kuning keemasan. Sajikan bersama kentang goreng, saus sambal dan saus mayones selagi hangat.
Dimsum Ayam Pelangi
Instagram/@ranissastri, briliofood.net ©2021 Merdeka.com
Bahan:
- 1 kg paha ayam fillet, dicacah halus
- 1/2 buah wortel, diparut
- Kulit Dimsum
Bumbu:
- 3 sdm daun bawang yang sudah dipotong
- 3 sdt gula putih
- 1 sdm minyak wijen
- 2,5 sdm saus tiram
- 2 sdt kecap asin
- 1 sdt bawang putih bubuk
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu ayam bubuk
- 3 sdm tepung kanji
Cara Membuat Dimsum Ayam Pelangi:
1. Campur ayam dengan semua bumbu, aduk rata.
2. Tuang tepung kanji. Aduk lagi.
3. Letakkan adonan di kulit dimsum, bentuk kuncup.
4. Beri parutan wortel di atasnya. Lalu kukus dimsum hingga matang.
Spicy Honey Chicken
Instagram/@titis.dera, briliofood.net ©2021 Merdeka.com
Bahan:
- 1/2 kg daging ayam fillet, potong kecil
- Tepung bumbu siap pakai
- 5 siung bawang putih, geprek
- 2 buah cabai merah besar, iris tipis
- 7 buah cabai rawit, iris tipis
- 3 sdm madu murni
- 1 sdm kecap manis
- 1/2 sdt kecap asin
- 1/2 sdt merica bubuk
- 2 sdm biji wijen
- gula dan garam secukupnya
Cara Memasak Spicy Honey Chicken:
1. Bersihkan ayam, kucuri jeruk nipis.
2. Balur ayam dengan tepung bumbu, lalu goreng hingga matang. Sisihkan.
3. Panaskan butter, masukkan bawang putih dan oseng hingga harum. Masukkan cabai merah, cabai rawit, dan bumbui dengan merica, gula dan garam.
4. Oseng sebentar, masukkan kecap manis, kecap asin, dan madu.
5. Beri sedikit air jika terlalu kental. Terakhir masukkan ayam fillet, aduk merata tidak perlu lama-lama. Sajikan dengan taburan wijen.
Ayam Fillet Goreng Oatmeal
Instagram/@yzmalicious, briliofood.net ©2021 Merdeka.com
Bahan:
- 300 gram ayam fillet
- 1 sdm maizena
- 2 butir bawang putih (cincang)
- 1/2 sdt merica
- 1 sdt garam
- 1/2 sdm minyak wijen
- 1 sdt saus tiram
Bahan Pencelup:
- 1 butir telur, kocok lepas
- Bahan pelapis:
- Oatmeal secukupnya
Cara Memasak:
1. Potong ayam, campur dengan garam, merica, minyak wijen, saus tiram, bawang putih dan maizena. Aduk rata dan sisihkan.
2. Celupkan ke kocokan telur.
3. Gulingkan ke bahan pelapis sambil dicubit-cubit,
4. Goreng ayam sampai matang.
5. Sajikan dengan saus sesuai selera.
Ayam Fillet Isi Sayur
Bahan:
- 250 gram ayam fillet bagian dada, potong tipis melebar
- 100 gram udang kecil dicincang
- 2 sdm air jeruk nipis
- 1 buah wortel, potong korek api
- 1 buah jagung manis, dipipil
- 1 ikat sawi hijau, ambil daunnya saja
- 230 ml air
- Bumbu penyedap rasa
- Tepung terigu
- Minyak goreng secukupnya
Cara Memasak Ayam Fillet Isi Sayur:
1. Siapkan minyak dalam wajan untuk menumis. Lalu tumis udang cincang sampai berubah warna.
2. Masukkan jagung manis, wortel, 100ml air dan bumbu penyedap rasa. Aduk hingga merata.
3. Setelah itu, tumis hingga matang, angkat dan sisihkan.
4. Lebarkan fillet ayam. Lalu letakkan daun sawi hijau di atasnya. Tumis sayuran, lalu letakkan di atas lapisan daun sawi. Gulung dan sisihkan.
5. Siapkan wadah. Tuang tepung terigu dan 130 ml air. Aduk hingga rata dan tidak menggumpal.
6. Masukkan ayam yang sudah digulung ke dalam adonan tepung dan goreng hingga berwarna kuning kecoklatan.
7. Ayam fillet isi sayur siap disantap.