5 Penyebab Komputer Hang, Perlu Diperhatikan Agar Tak Cepat Rusak
Penyebab komputer hang perlu menjadi perhatian khusus bagi Anda yang memilikinya.
Penyebab komputer hang perlu menjadi perhatian khusus bagi Anda yang memilikinya. Penting agar diperhatikan untuk mencegah tidak cepat mengalami kerusakan.
Biasanya, hang pada komputer ditandai dengan adanya salah satu program yang berhenti atau dalam keadaan not responding, keyboard macet hingga mouse komputer yang tak berfungsi sama sekali. Bahkan komputer yang mengalami hang juga dapat melakukan restart secara otomatis.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Bagaimana cara kerja virus? Cara kerja virus adalah sebagai berikut:Virus masuk ke dalam tubuh inang melalui berbagai cara, seperti udara, darah, cairan tubuh, atau kontak langsung dengan benda yang terkontaminasi virus.Virus mencari sel inang yang cocok untuk menginfeksi. Sel inang adalah sel yang memiliki reseptor yang sesuai dengan protein permukaan virus. Virus melekat pada reseptor sel inang dan memasukkan materi genetiknya (DNA atau RNA) ke dalam sel inang. Materi genetik virus dapat berbentuk untai tunggal atau ganda, linear atau sirkuler.Materi genetik virus mengambil alih fungsi sel inang dan membuat sel inang menjadi pabrik virus. Sel inang akan menghasilkan ribuan salinan virus baru dengan menggunakan bahan-bahan dari sel inang itu sendiri.Virus baru keluar dari sel inang dengan cara lisis (membuat sel pecah) atau budding (membuat kantung-kantung kecil di permukaan sel). Virus baru kemudian siap untuk menginfeksi sel-sel lain.
-
Bagaimana cara mengatasi komputer lemot? Umumnya, cara mengatasi komputer lemot bisa dengan cara menyesuaikan software yang diinstall dengan spesifikasi hardware yang terpasang. Anda juga dapat menghapus aplikasi-aplikasi yang tidak terpakai, memasang anti-virus, memperhatikan kebersihan perangkat hardware dan sebagainya.
-
Kenapa komputer menjadi lemot? Komputer akan menjadi berat dan lemot apabila terlalu banyak menampung data dan digunakan secara terus-menerus tanpa istirahat.
-
Apa saja penyebab komputer lemot? Penyebab Komputer Lemot Berikut beberapa penyebab komputer lemot, antara lain:Faktor Browser yang Terlalu BeratSalah satu penyebab komputer lemot adalah browser yang terlalu berat. Ketika membuka browser, sering kali Anda membuka banyak tab pada browser tersebut untuk mengakses beberapa situs sekaligus. Kondisi tersebut dapat memberikan beban yang lebih besar pada RAM komputer.
-
Bagaimana cara virus menginfeksi sel inang? Virus masuk ke dalam tubuh inang melalui berbagai cara, seperti udara, darah, cairan tubuh, atau kontak langsung dengan benda yang terkontaminasi virus. Virus mencari sel inang yang cocok untuk menginfeksi. Sel inang adalah sel yang memiliki reseptor yang sesuai dengan protein permukaan virus. Virus melekat pada reseptor sel inang dan memasukkan materi genetiknya (DNA atau RNA) ke dalam sel inang. Materi genetik virus dapat berbentuk untai tunggal atau ganda, linear atau sirkuler.
Peristiwa hang yang terjadi pada komputer ini ternyata memiliki beberapa penyebab yang umumnya terdapat permasalahan pada bagian hardware-nya. Berikut 5 penyebab komputer hang yang sudah dirangkum Merdeka.com dari Bukalapak.
Overheat
Salah satu penyebab komputer yang Anda miliki mengalami hang adalah overheat. Sama seperti perangkat elektronik lainnya, komputer juga kerap mengalami peningkatan suhu hingga menjadi sangat panas.
©2013 Merdeka.com/Shutterstock/gyn9037
Kondisi overheat atau suhu yang meningkat secara berlebih bisa jadi karena sistem kipas pendingin yang ada di dalam komputer tidak bekerja dengan maksimal, hal ini tentu mampu membuat pertukaran udara di dalamnya tidak terjadi dengan baik. Sehingga kondisi overheat ini dapat membuat penumpukan debu karena kipas yang tak bekerja secara maksimal.
Aplikasi Tak Sesuai dan Virus
Selain itu, adanya aplikasi yang tak sesuai dan virus yang menyerang komputer Anda juga dapat membuatnya sering mengalami hang. Komputer yang terserang virus, maka akan dipaksa bekerja keras dengan cara memberi beban pada setiap program yang sudah dijalankan oleh komputer itu sendiri, maka tak heran jika komputer Anda akan sering hang jika sudah terdapat virus di dalamnya.
Berbeda jika Anda mengalami hang saat sedang menjalankan suatu program perangkat aplikasi saja, hal ini dapat dipastikan masalah tersebut terdapat pada program itu sendiri. Bisa jadi aplikasi itu tidak kompatibel dan tak sesuai dengan spesifikasi komputer Anda.
Kapasitas RAM Sedikit
Diketahui, RAM merupakan bagian atau perangkat yang paling vital dalam komputer. Setiap komputer tentu memiliki kapasitas RAM yang berbeda-beda sesuai dengan serinya, nah bagi Anda yang memiliki komputer dengan RAM yang sedikit tentu ini juga akan berpengaruh pada perfomanya saat menjalankan program.
©2013 Merdeka.com/Shutterstock/gyn9037
Bagi Anda yang memiliki komputer dengan kapasitas RAM sedikit ataupun terbatas sangat disarankan agar Anda tidak membuat jendela atau tab window maupun aplikasi begitu banyak, hal ini perlu diperhatikan agar komputer Anda tak sering mengalami hang. Jika Anda ingin mengecek aplikasi apa saja yang sedang berjalan (running), cukup dengan menekan CTRL+SHIFT+ESC dalam waktu bersamaan, dengan begitu Anda bisa menutup beberapa aplikasi yang dirasa sudah tak digunakan lagi.
Harddisk Komputer yang Bermasalah
Penyebab komputer hang selanjutnya dapat dilihat dari bagian harddisk-nya, jika saja terjadi masalah pada harddisk maka kemungkinan besar komputer Anda akan mengalami hang secara tak terduga. Biasanya, permasalahan yang dapat menyerang perfoma hardisk adalah bad sector atau faktor usia komputer itu sendiri.
Karenanya, sangat perlu dilakukan scan atau check disk guna melihat perfoma harddisk. Apabila perfoma harddisk begitu lemah dan menurun, sangat disarankan agar kamu cepat-cepat menggantinya dengan yang baru. Hal tersebut perlu dilakukan segera agar menjaga serta menghindarkan komputer Anda dari terjadinya kerusakan.
RAM Rusak
Hal lain yang perlu Anda ketahui, kondisi RAM yang rusak maupun kotor juga mampu membuat komputer Anda mengalami hang ketika dioperasikan. Pada umumnya, kerusakan pada RAM yang terjadi pada komputer disebabkan lantaran kondisi kotor.
Kondisi kotor tersebut biasanya disebabkan banyaknya debu yang menumpuk sehingga mampu membuat perfoma RAM menjadi menurun. Namun, masalah tersebut dapat diatasi dengan cara membersihkan pin atau bagian kaki-kakinya dengan menggunakan penghapus.
Itu tadi merupakan informasi beberapa penyebab yang dapat memungkinkan komputer Anda mengalami hang secara tiba-tiba. Semoga dapat membantu Anda dalam menangani serta mencegahnya, agar komputer tetap terjaga dan tidak cepat rusak.