5 Tahun Bertugas, Ini Potret Perdana AKP Syarif jadi Asisten Ajudan Presiden Jokowi
Potret perdana AKP Syarif saat jadi Asisten Ajudan Presiden Jokowi.
Untuk menjadi seorang asisten ajudan Presiden tentu bukan perkara yang mudah. Tak sembarang orang bisa diberi amanah untuk menjadi asisten orang nomor satu di Indonesia. Rasa bangga dan bahagia tentu dirasakan oleh para asisten ajudan.
Seperti hal nya AKP Syarif, asisten ajudan Presiden Jokowi. Menjalankan tugas sebagai asisten ajudan juga butuh pengorbanan yang tak mudah. Mereka dituntut untuk bisa siap sedia menemani sang Presiden. Meski begitu, AKP Syarif berhasil menjalankan tugas selama 5 tahun terakhir.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Kapan gugatan terhadap Presiden Jokowi dilayangkan? Dilansir di situs SIPP PTUN Jakarta, Senin (15/1/2024), gugatan itu telah teregister dengan nomor perkara 11/G/TF/2024/PTUN.JKT tertanggal 12 Januari 2024.
Lantas bagaimana potret AKP Syarif saat menjadi asisten ajudan Presiden Jokowi pertama kali? Melansir dari akun Instagram syrfxvii, Senin (12/4), simak ulasan informasinya berikut ini.
Potret Perdana jadi Asisten Ajudan
AKP Syarif baru-baru ini membagikan rasa bahagianya di akun media sosial. Asisten ajudan Presiden Jokowi ini menceritakan awal mula dirinya dinyatakan sebagai seorang asisten ajudan. AKP Syarif masih ingat betul siapa yang melantiknya saat itu.
Instagram syrfxvii ©2021 Merdeka.com
"Pada tanggal 11 April 2016, kami berempat dinyatakan sbg Asisten Ajudan Presiden @jokowi oleh Sekretaris Militer saat itu yaitu Panglima TNI saat ini Bpk. Hadi Tjahjanto," tulisnya dalam keterangan foto.
Jalankan Tugas 5 Tahun
AKP Syarif juga menunjukkan rasa bahagianya. Sebab pada tanggal 11 April, AKP Syarif memperingati 5 tahun dirinya sebagai asisten ajudan Presiden Jokowi. Atas kepercayaan yang diberikan selama 5 tahun ini, dia mengatakan akan terus menjaga kepercayaan hingga akhir tugas.
Instagram syrfxvii ©2021 Merdeka.com
"Pada hari ini tgl 11 April 2021, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Bapak @jokowi yang telah mempercayakan khususnya kepada saya pribadi selama 5 tahun menjalankan tugas ini, dan tentunya saya akan terus menjaga kepercayaan ini hingga akhir tugas," sambungnya.
Banyak Dapat Pelajaran
Menjadi seorang asisten ajudan Presiden tentu bukan pekerjaan yang mudah. Mereka dituntut untuk bisa siap sedia menemani sang Presiden. Kesalahan-kesalahan yang dalam menjalankan tugas tentu pernah dilakukan. Meski begitu, banyak pelajaran yang bisa diambil dan dipelajari selama melaksanakan amanah tersebut.
Instagram syrfxvii ©2021 Merdeka.com
"Banyak sekali pelajaran yang dapat kami ambil dalam melaksanakan amanah ini. Saya banyak belajar bagaimana ketulusan Bapak dalam menjalankan tugas sebagai Kepala Negara," lanjut asisten ajudan Presiden Jokowi.
Doa Tulus untuk Presiden
Tak lupa, AKP Syarif juga memberikan doa tulus untuk Presiden Jokowi. Dia mendoakan agar sang presiden diberi kesehatan dan keberkahan. Terutama dalam menjalankan tugas negara yang tak mudah untuk dilakukan.
Instagram syrfxvii ©2021 Merdeka.com
"Dan tentunya kami selalu mendoakan agar Bapak selalu sehat dan diberikan keberkahan oleh Allah SWT dalam menjalankan tugas negara. Aamiin yra," tutupnya.