60 Kata-Kata dari Ayat Al-Quran yang Inspiratif, Bisa Jadi Motivasi Hidup
Berikut kumpulan kata-kata dari ayat Al-Quran yang inspiratif dan bisa menjadi motivasi hidup.
Tidak sedikit orang yang membutuhkan kata-kata inspiratif untuk memotivasi diri. Dari sekian banyak kata-kata inspiratif, kalian sebenarnya bisa membaca dan merenungkan kata-kata dari ayat Al-Quran. Selain menyentuh hati, kata-kata dari ayat Al-Quran ini juga bisa menuntun umat Islam dalam menjalani kehidupan.
Sebagaimana diketahui, Al-Quran merupakan kitab suci umat Islam yang berisikan firman-firman Allah SWT. Di setiap ayat Al-Quran, akan mengandung banyak sekali pelajaran hidup. Selain itu, banyak pula ayat Al-Quran yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari.
-
Apa yang dimaksud dengan doa khatam Al-Quran? Doa khatam Quran menjadi momen introspeksi dan refleksi atas perjalanan spiritual seseorang selama membaca Al-Quran.
-
Apa yang dimaksud dengan 'khatam Al-Qur'an'? Khatam Al-Qur'an adalah istilah dalam Islam yang merujuk pada kegiatan membaca seluruh ayat Al-Qur'an dari awal hingga akhir. Proses khatam Al-Qur'an biasanya melibatkan membaca ayat-ayat Al-Qur'an secara bertahap, dengan tujuan menyelesaikan keseluruhan Al-Qur'an dalam jangka waktu tertentu.
-
Apa saja jenis-jenis ayat di dalam Al-Quran? Ayat-ayat dalam Al Quran memiliki berbagai macam tema, seperti tauhid, akhlak, hukum, kisah, dan lain-lain.
-
Kapan doa khatam Quran dibaca? Setelah mengkhatamkan Al-Qur'an, doa menjadi mustajab karena Allah meningkatkan derajat hamba-Nya yang mengamalkan ayat-ayat-Nya.
-
Kenapa Surat Yasin disebut "jantung Al-Qur'an"? Surat Yasin sering dikenal sebagai "jantung Al-Qur'an" atau "qalb al-Qur'an" karena keutamaannya yang diakui dalam hadis Nabi Muhammad SAW.
-
Apa saja kata-kata motivasi yang ada di Alquran? Kata-kata motivasi yang ada di Alquran dapat menjadi pedoman hidup bagi umat Islam. Seperti yang diketahui, Alquran sendiri merupakan kitab suci yang merupakan kumpulan firman Allah SWT. Kitab tersebut kemudian diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW sebagai perantara.
Oleh karena itu, Al-Quran menjadi pedoman hidup bagi umat Islam. Sehingga, banyak orang yang merenungkan kata-kata dari ayat Al-Quran.
Lantas apa saja kumpulan kata-kata dari ayat Al-Quran yang inspiratif dan bisa menjadi motivasi hidup? Melansir dari berbagai sumber, Senin (26/8), simak ulasan informasinya berikut ini.
Kata-Kata dari Ayat Al-Quran yang Inspiratif I
- "Maka jangan sekali-kali membiarkan kehidupan dunia ini memperdayakan kamu." – (QS. Fatir: 5)
- "Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan." – (QS. Al-Insyirah: 5-6)
- "Dan bersabarlah kamu, sesungguhnya janji Allah adalah benar." – (QS. Ar-Rum: 60)
- "Dan barang -siapa yang bertakwa kepada Allah, niscaya Allah menjadikan baginya kemudahan dalam urusannya." – (QS. At-Talaq: 4)
- "Hai orang-orang yang beriman, Ingatlah kepada Allah sebanyak-banyaknya." - (QS. Al-Ahzab: 41)
- "Sesungguhnya Tuhanku amat dekat lagi memperkenankan (doa hamba-Nya)." – (QS. Hud: 61)
- "Sesungguhnya perbuatan-perbuatan yang baik itu menghapuskan (dosa) perbuatan-perbuatan yang buruk." – (QS. Huud: 114)
- "Dan bertawakallah kepada Allah. Dan cukuplah Allah sebagai Pemelihara." – (QS. Al-Ahzab: 3)
- "Cukuplah Allah menjadi Penolong kami dan Allah adalah sebaik-baik Pelindung." – (QS. Ali Imran: 173)
- "Dan ucapkanlah kata-kata yang baik kepada manusia." – (QS. Al-Baqarah: 83)
- "Sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang bertakwa dan orang-orang yang berbuat kebaikan." –(QS. An-Nahl: 128)
- "Tetapi orang yang bersabar dan memaafkan, sesungguhnya (perbuatan) yang demikian itu termasuk hal-hal yang diutamakan." – (QS Asy-Syuura: 43)
- "Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya." – (Al-Baqarah: 286)
- "Tidakkah dia menyadari bahwa sesungguhnya Allah melihat segala perbuatannya?" – (QS. Al-Alaq: 14)
- "Dan apabila aku sakit, Dialah Yang menyembuhkan aku." – (QS. Asy-Syu’ara: 80)
Kata-Kata dari Ayat Al-Quran yang Inspiratif II
- "Kemudian apabila kamu telah membulatkan tekad, maka bertawakallah kepada Allah. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertawakal kepada-Nya." – (QS. Ali Imran: 159)
- "Dan mohonlah ampun kepada Tuhanmu kemudian bertaubatlah kepada-Nya. Sesungguhnya Tuhanku Maha Penyayang lagi Maha Pengasih." – (QS. Hud: 90)
- "Dan berbuat baiklah, karena sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang berbuat baik." – (QS. Al-Baqarah: 195)
- "Dan barang -siapa yang bertakwa kepada Allah, niscaya Allah menjadikan baginya kemudahan dalam urusannya." – (QS. At-Talaq: 4)
- "Allah berfirman: "Janganlah kamu berdua khawatir, sesungguhnya Aku beserta kamu berdua, Aku mendengar dan melihat". – (QS. Thaha: 46)
- "Kamu sekali-kali tidak akan melihat pada ciptaan Tuhan Yang Maha Pemurah sesuatu yang tidak seimbang. Maka lihatlah berulang-ulang, adakah kamu lihat sesuatu yang tidak seimbang?" – (QS. Al-Mulk: 3)
- "Dan barangsiapa berbuat kesalahan atau dosa, kemudian dia tuduhkan kepada orang yang tidak bersalah, maka sungguh dia telah memikul suatu kebohongan dan dosa yang nyata." – (QS. An-Nisa’: 112)
- "Dan carilah pada apa yang telah dianugerahkan kepadamu (kebahagiaan) negeri akhirat, dan janganlah kamu melupakan bagianmu dari (kenikmatan) duniawi." – (QS. Al-Qashash: 77)
- "Kebaikan tidak sama dengan kejahatan. Tolaklah kejahatan itu dengan cara yang lebih baik, sehingga yang memusuhimu akan seperti teman yang setia." – (QS. Fushshilat: 34)
- "Sesungguhnya hanya orang-orang yang bersabarlah yang dicukupkan pahala mereka tanpa batas." – (QS. Az-Zumar: 10)
- "Barangsiapa yang mengerjakan kebaikan sekecil apapun, niscaya dia akan melihat (balasan)nya." – (QS. Al-Zalzalah: 7)
- "Dan jangan sekali-kali kamu mengatakan tentang sesuatu: "Sesungguhnya aku akan mengerjakan ini besok pagi. kecuali (dengan menyebut): "Insya Allah". – (QS. Al-Kahfi: 23-24)
- "Dan Kami perintahkan kepada manusia (berbuat baik) kepada kedua orang ibu bapaknya, ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam dua tahun. Bersyukurlah kepada-Ku dan kepada dua orang ibu bapakmu, hanya kepada-Kulah kembalimu." – (QS. Luqman ayat 14)
- "Wahai orang beriman, janganlah kamu memasuki rumah yang bukan rumahmu sebelum meminta izin dan memberi salam kepada penghuninya. Yang demikian itu lebih baik agar kamu selalu ingat." – (QS. An-Nur: 27)
- "Siapa yang taat kepada Allah dan Rasul-Nya, serta takut kepada Allah dan bertakwa kepada-Nya, mereka itulah orang-orang yang mendapat kemenangan." – (QS. An-Nur: 52)
Kata-Kata dari Ayat Al-Quran yang Inspiratif III
- "Dan adapun orang-orang yang takut pada kebesaran Tuhannya dan menahan diri dari keinginan hawa nafsunya, maka sesungguhnya surgalah tempat tinggal mereka." – (QS. An-Nazi’at: 40-41)
- "Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling mengenal." – (QS. Al-Hujurat: 13)
- "Kecelakaanlah bagi setiap pengumpat dan pencela, yang mengumpulkan harta dan menghitung-hitungnya. Dia mengira bahwa hartanya dapat menyelamatkannya." – (QS. Al-Humazah: 1-3)
- "Dan barang -siapa yang bertakwa kepada Allah, niscaya Allah menjadikan baginya kemudahan dalam urusannya." – (QS. At-Talaq: 4)
- "Tidakkah dia menyadari bahwa sesungguhnya Allah melihat segala perbuatannya?" – (QS. Al-Alaq: 14)
- "dan Allah Sebaik-baik Pemberi rezeki." – (QS. Al-Jumu’ah: 11)
- "Sesungguhnya shalat itu mencegah dari perbuatan-perbuatan keji dan mungkar." – (QS. Al-Ankabut: 45)
- "Dan mintalah pertolongan dengan sabar dan shalat." – (QS. Al-Baqarah: 45)
- "Allahlah pelindung orang-orang yang beriman, Dia mengeluarkan mereka dari kegelapan kepada cahaya." (Q.S. Al-Baqarah: 257)
- "Allah bermaksud memberikan kemudahan bagi kamu, dan tidak bermaksud memberikan kesukaran bagimu." (Q.S. Al-Baqarah: 185)
- "Sesungguhnya Allah tidak berbuat zalim kepada manusia sedikit pun, akan tetapi manusia itulah yang berbuat zalim kepada diri mereka sendiri." (Q.S Yunus: 44)
- "Tetapi kalian lebih memilih kehidupan dunia. Padahal kehidupan akhirat lebih baik dan lebih kekal." (Q.S Al-A'la: 16-17)
- "Dan janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya tidak ada yang berputus asa dari rahmat Allah, kecuali orang-orang yang kafir." (QS. Yusuf: 87)
- "Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan." (Q.S Al-Insyirah: 5-6)
- "Dan barang siapa yang bertakwa kepada Allah, niscaya Allah menjadikan baginya kemudahan dalam urusannya." (Q.S At-Talaq: 4)
Kata-Kata dari Ayat Al-Quran yang Inspiratif IV
- "Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya." (Al-Baqarah: 286)
- "Tidakkah dia menyadari bahwa sesungguhnya Allah melihat segala perbuatannya?." (Q.S Al-Alaq: 14)
- "Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, namun jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangatlah pedih." (QS. Ibrahim: 7)
- "Sesungguhnya shalat itu mencegah dari perbuatan-perbuatan keji dan mungkar." (Q.S Al-Ankabut: 45)
- "Dan Dia bersama kamu di mana saja kamu berada. Dan Allah Maha Melihat apa yang kamu kerjakan." (Q.S Al-Hadid: 4)
- "Sesungguhnya Tuhanku, benar-benar Maha Mendengar (memperkenankan) doa." (Q.S Ibrahim: 39)
- "Dan tidak ada kesuksesan bagiku melainkan atas (pertolongan) Allah." (Q.S Huud: 88)
- "Sesungguhnya kami milik Allah, dan kepada-Nya lah kita semua kembali." (Q.S Al-Baqarah: 156)
- "Dan Dia mendapatimu sebagai seorang yang bingung, lalu Dia memberikan petunjuk." (Q.S Ad-Duha: 7)
- "Dan jangan sekali-kali kamu mengatakan tentang sesuatu: ‘Sesungguhnya aku akan mengerjakan ini besok pagi. kecuali (dengan menyebut): Insya Allah’." (Q.S Al-Kahfi: 23-24)
- "Dan engkau akan melihat gunung-gunung, yang engkau kira tetap berdiri di tempatnya, padahal dia berjalan seperti awan berjalan." (Q.S An-Naml: 88)
- "Mudah-mudahan Allah menimbulkan kasih sayang antaramu dengan orang-orang yang kamu musuhi di antara mereka. Dan Allah adalah Maha Kuasa. Dan Allah Maha pengampun lagi Maha penyayang." (Q.S Al-Mumtahanah: 7)
- "Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah nasib suatu kaum sehingga mereka mengubah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri." (Q.S Ar-Ra’d: 11)
- "Dan bersabarlah kamu, sesungguhnya janji Allah adalah benar." (Q.S. Ibrahim: 10)
- "Dan barang siapa yang mengerjakan kebajikan, baik laki-laki maupun perempuan, sedangkan ia beriman, maka mereka itu akan masuk surga dan mereka tidak akan dianiaya sedikit pun." (QS. An-Nisa: 124)