Aksi Heroik Driver Online Tolong Penumpang Tiba-tiba Kena Serangan Jantung, Bawa ke RS Sampai Urusi BPJS
Sosoknya tak segan mengurus berkas sang penumpang hingga mendapat tindakan dari dokter.
Sosoknya tak segan mengurus berkas sang penumpang hingga mendapat tindakan dari dokter.
Aksi Heroik Driver Online Tolong Penumpang Tiba-tiba Kena Serangan Jantung, Bawa ke RS Sampai Urusi BPJS
Kisah inspiratif datang dari seorang driver online. Penumpangnya secara tiba-tiba mengalami serangan jantung.
Seketika dia langsung beraksi.
Bahkan, dia tak segan mengurus berkas sang penumpang hingga mendapat tindakan dari dokter.
Seperti apa kisahnya? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.
-
Kenapa pelaku membunuh driver taksi online? "Saya tulang punggung keluarga, setelah bapak dipenjara tersangkut kasus pidana ganjal ATM di Yogya. Ibu juga bingung minta saya untuk biayai kuliah adik yang di Bandung," kata Baaghastian.
-
Bagaimana driver taksi online tersebut menunjukkan emosinya? Dia lantas meminta ke penumpang wanita yang telah turun dari kendaraan miliknya kala itu agar dapat bersikap sopan. "Yang sopan dong, ini mobil bukan mobil lu," ujarnya.
-
Apa yang membuat driver taksi online tersebut emosi? "Kesal saat pintu mobil ditutup keras sama customer, driver ojol ini emosi," demikian dikutip dari keterangan unggahan akun Instagram @kabarnegri.
-
Siapa yang mengalami tindakan kasar dari driver taksi online? Sang driver enggan diberi masukan mengenai jalan yang bakal dilewati. Bahkan sang penumpang menuturkan, ada gestur hingga tindakan kasar dari sang driver saat mengemudi.
-
Apa kata-kata bijak dari driver muda tentang perjalanan? "Tidak masalah seberapa lambat Anda pergi selama Anda tidak berhenti."
Driver Online Heroik
Cerita tersebut dikisahkan oleh seorang warganet. Diketahui, dia merupakan anak dari penumpang sang driver online.
Kisah tersebut dibagikan ulang dalam akun Instagram @lowslowmotif beberapa waktu lalu.
Sang driver online yang bernama Nurahman itu mendapat apresiasi mendalam dari pihak keluarga si penumpang.
"Bapak Nurahman patut diberi apresiasi karena telah jadi penyelamat nyawa papa saya," tulisnya, demikian dikutip dari keterangan unggahan.
Ungkap Kronologi Awal
Hal itu bermula dari Nurahman yang seketika mendapati sang penumpang mengeluh kesakitan saat di tengah perjalanan.
Alih-alih mengantarnya kembali ke lokasi awal, Nurahman justru berinisiatif untuk membawa sang penumpang langsung ke rumah sakit khusus jantung.
"Tiba-tiba papa mengeluh dadanya nyeri hebat dan minta kembali ke rumah. Tapi pak Nurahman menawarkan dibawa ke RS karena melihat kondisi papa yang sangat kesakitan," sambungnya, demikian dikutip dari keterangan unggahan.
Setelah mendapat persetujuan dari si penumpang, Nurahman diketahui langsung meluncur ke rumah sakit yang dimaksud.
Bukan hanya mengantar saja, Nurahman bahkan rela mengurus segala jenis administrasi awal si penumpang agar segera mendapat pertolongan.
"Diantarlah sampai ke RS, dibantu urus sampai ke dalam, dibantu uruskan BPJS, sampai papa bisa masuk dan segera ditangani dokter," lanjutnya, demikian dikutip dari keterangan unggahan.
Berkat aksi cepat tanggapnya, sang penumpang diketahui langsung mendapat penanganan secara tepat.
Bahkan, dia seketika membaik pada hari berikutnya.
Lantaran hal ini, pihak keluarga si penumpang memberi apresiasi serta harapan mulia.
- Ini Kisah Salah Seorang Driver Ojek Online yang Terbantu Layanan Gerak Cepat Panggilan 112
- Aksi Driver Ojol Jadi Penyelamat Pengguna Jalan yang Tak Pakai Helm, 'Kok Peka Sekali Sih Pak'
- Driver Online Sampai Syok Sama Sikap Penumpangnya, Ternyata Baru Mualaf 3 Hari
- Aksi Heroik Prajurit TNI Selamatkan Korban Tabrakan Motor dan Kereta Api
Nurahman beberapa kali disebut si pengunggah berhak mendapat penghormatan mendalam dari perusahaan tempatnya bermitra.
"Akhirnya papa saya dioperasi malam itu juga hingga saat ini sudah bisa keluar ruangan ICU. Terima kasih bapak Nurahman," tulisnya.
"Banyak doa tulus yang kami ucapkan untuk bapak," tutupnya, demikian dikutip dari keterangan unggahan.
Banjir Apresiasi & Doa
Lantaran aksinya, Nurahman turut menuai banyak apresiasi dari publik.
Dia bahkan mendapat doa baik bagi kehidupannya di masa mendatang.
"Semoga orderan bapak Nurahman ngalir teruss. Aamiin," tulis akun @drobbiii
"Apresiasi utk bapak Nurahman," tulis akun @iqbal3693
"Keren Pak! Bapak sangat pantas mendapatkan respect dari kami semua," tulis akun @kk_ainnn