Eks Panglima & Mayjen TNI Makan Bareng Prajurit Pakai Ompreng, Menunya Bikin 'Ngiler'
Mantan panglima TNI menghadiri sebuah acara yang dihadiri pula oleh beberapa perwira TNI di Batalyon Infanteri 700 Raider.
Kepala staf Kepresidenan Jenderal (Purn.) Moeldoko belum lama ini menghadiri sebuah acara yang dihadiri pula oleh beberapa perwira TNI di Batalyon Infanteri 700 Raider.
Dalam sebuah video yang diunggah akun instagram @bambang_saptono, Moeldoko terekam tengah menikmati makan siang bersama para perwira dan prajurit TNI.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Apa yang dibantah oleh TNI AD terkait video viral penganiayaan di Bandung? TNI Angkatan Darat (AD) membantah terkait narasi disampaikan pemuda inisial Y terduga pelaku penganiayaan yang mengaku sebagai keponakan dari Mayor Jenderal Rifky Nawawi.
-
Apa yang dilakukan Momo Geisha di acara TNI? Momo Geisha terlihat menikmati saat-saat bernyanyi bersama para TNI. Ia bahkan berkolaborasi dengan Letnan Jenderal Muhammad Saleh Mustafa. Keduanya tampak penuh keceriaan dalam momen tersebut, yang diunggah Momo di akun Instagram pribadinya.
-
Siapa yang mewakili TNI dalam perundingan Wonosobo? Pasukan TNI diwakili Kolonel Sarbini, sedangkan dari Belanda diwakili Kolonel Breemouer.
-
Apa yang terjadi pada anggota TNI di Bekasi? Seorang anggota TNI Angkatan Darat (AD) berinisial Praka S (27) tewas dengan luka-luka dan berlumuran darah di tubuhnya. Korban tewas setelah menjalani perawatan di Unit Gawat Darurat RSUD Kota Bekasi.
-
Kapan Momo Geisha tampil di acara TNI? Momo Geisha terlihat menikmati saat-saat bernyanyi bersama para TNI. Ia bahkan berkolaborasi dengan Letnan Jenderal Muhammad Saleh Mustafa. Keduanya tampak penuh keceriaan dalam momen tersebut, yang diunggah Momo di akun Instagram pribadinya.
Sorotan tertuju pada cara makan mantan Panglima TNI tersebut yang ikut menikmati makan dengan menggunakan ompreng dan menu sederhana.
Bagaimana ulasan selengkapnya? Simak informasinya berikut ini.
Eks Panglima TNI Ngantri Makan Pakai Ompreng
Instagram bambang_saptono ©2023 Merdeka.com
Jenderal (Purn.) Moeldoko terekam video tengah mengantre makanan saat menghadiri sebuah acara di Batalyon Infanteri 700 Raider.
Video tersebut diabadikan oleh simpatisan Moeldoko bernama Bambang Saptono yang turut hadir bersama Moeldoko.
Meski berstatus purnawirawan jenderal bintang empat, Moeldoko dengan sabar ikut mengantre mengambil makanan yang telah disediakan dalam acara tersebut.
Moeldoko tak memilih makan menggunakan piring. Dirinya lebih memilih makan menggunakan ompreng sebagai alat makannya.
"Makan dengan prajurit harus begini," kata Moeldoko.
Ditemani Jenderal Bintang Dua
Instagram bambang_saptono ©2023 Merdeka.com
Pada kesempatan yang sama hadir pula Panglima Komando Daerah Militer XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Totok Imam Santoso.
Totok Imam terlihat menenteng ompreng berisi makanan dan ikut mengantre dengan prajurit lainnya.
"Loh ini jenderal juga makannya seperti ini," tambah Bambang Saptono menyapa Mayjen Totok Imam.
"Ini budaya kita. Biar merasakan bagaimana kehidupan anggota," tanggap Totok Imam Santoso.
Menu Santap Siang Sederhana
Meski berstatus sebagai mantan dan perwira tinggi, Moeldoko dan Totok Imam Santoso tak segan menikmati santap siang bak seorang prajurit biasa.
Terlihat keduanya menikmati menu santap siang yang juga biasa dinikmati para prajurit pada umumnya. Keduanya juga mengaku bila menu yang disajikan sangat lezat dan cukup bernostalgia dengan makanan tersebut.
"Menunya nikmat ya jenderal," tanya Bambang.
"mantap mantap," ucap Moeldoko.
Berikut video selengkapnya.
Lihat postingan ini di Instagram